Review eyebrow product Make Over terbaru yang diklaim bikin alis bak brow lamination ala Hailey Bieber

Review eyebrow product Make Over terbaru yang diklaim bikin alis bak brow lamination ala Hailey Bieber

Brilio.net - Hailey Bieber, istri Justin Bieber sekaligus seorang ikon mode dan kecantikan, dikenal karena alisnya yang tampak alami namun sangat terawat dengan baik. Untuk mendapatkan alis yang rapi dan natural tersebut, ternyata ia menggunakan teknik brow lamination.

Teknik brow lamination ini melibatkan proses melapisi alis dengan bahan khusus yang membantu mengatur arah pertumbuhan rambut alis, memberikan efek volume dan kerapian. Dengan brow lamination ala Hailey Bieber ini alis jadi tampak lebih tebal, terangkat, dan terdefinisi dengan baik, tanpa perlu menggunakan produk styling setiap hari.

Nah, jika kamu ingin mendapatkan alis bak brow lamination, tak perlu risau. Karena kamu bisa mendapatkannya hanya dengan memanfaatkan produk lokal, salah satu dari brand Make Over. Pasalnya, baru-baru ini Make Over baru saja mengeluarkan produk alis terbaru yang diklaim dapat membuat alis tampak seperti brow lamination.

Produk yang dimaksud adalah Make Over Powerstay Grip Brow Gel dan Make Over Powerstay Micro Brow Sculptor. Untuk membuktikan klaimnya tersebut, seorang TikToker melalui akun pribadinya @depreccants, melakukan review kedua produk tersebut, sekaligus menunjukkan cara atau tutorial mendapatkan alis ala Hailey Bieber.

Review eyebrow product Make Over diklaim bikin alis bak brow lamination TikTok

foto: TikTok/@depreccants

Bikin alis ala-ala brow lamination semudah itu loh!" katanya dalam keterangan video unggahan, dilansir briliobeauty.net dari akun TikTok @depreccants, Jumat (26/7).

Lewat video berdurasi 53 detik tersebut, pemilik akun yang diketahui bernama Cantika itu menunjukkan cara mendapatkan brow lamination dengan mudah. Pertama, pulaskan brow gel berlawanan arah dari tumbuhnya rambut alis. Setelah memastikan seluruh bagian alis teraplikasikan brow gel, kamu bisa langsung memulaskan brow gel searah dengan tumbuhnya rambut alis.

Review eyebrow product Make Over diklaim bikin alis bak brow lamination TikTok

foto: TikTok/@depreccants

Pulaskan brow gel dengan perlahan ke arah atas agar hasilnya lebih rapi. Lebih lanjut, Cantika mengisi bagian-bagian alis yang kosong menggunakan Make Over Powerstay Micro Brow Sculptor. Hasilnya, alis Cantika yang awalnya tampak tidak rapi dan tipis, seketika berubah jadi rapi dan terstruktur bak alis Hailey Bieber.

Review eyebrow product Make Over diklaim bikin alis bak brow lamination TikTok

foto: TikTok/@depreccants

Tak sampai di situ saja, Cantika juga mengetes tingkat ketahanan eyebrow product dari Make Over tersebut. Ia menggosok-gosok alisnya menggunakan jari. Ternyata, bentuk alisnya tetap stay dan nggak ada produk yang luntur sama sekali.

"Ketahanannya nggak perlu ditanya lagi, ini udah aku coba gosok-gosok, kalian bisa lihat kalau alisku tetap stay on," kata Cantika.

Klaim Make Over Powerstay Grip Brow Gel

Make Over Powerstay Grip Brow Gel merupakan gel yang dapat memberikan hasil akhir alis laminasi yang terlihat sempurna. Produk ini diformulasikan dengan Full Control Technology dengan Two-sided Wand agar mendapatkan hasil alis natural dengan serat yang rapi.

Menggunakan aplikator Two-sided Wand, yaitu sisi combing untuk menyisir dan mengangkat rambut alis dan sisi laminating untuk menempelkan rambut alis pada kulit. Tak hanya itu saja, produk alis ini juga tahan lama hingga 24 jam dengan 24H long-lasting, waterproof, smudge-proof, dan sweatproof.

Klaim Make Over Powerstay Micro Brow Sculptor

Make Over Powerstay Micro Brow Sculptor, diformulasikan dengan One-stroke High Impact Pigments untuk pigmentasi dan tekstur yang mudah dibaurkan di semua tipe rambut alis. Produk ini juga diklaim tahan lama hingga 24 jam dengan 24H Long-lasting dan kekuatan waterproof, smudge proof, serta sweatproof. Produk Make Over ini tersedia dalam 3 variasi warna yang bisa disesuaikan dengan warna alis.

(brl/mal)

tags

STORIES