Transformasi nenek usia 80-an usai dimakeup ini hasilnya bikin takjub, jadi lebih muda 20 tahun
Brilio.net - Makeup kini telah menjadi salah satu hal yang sulit dilepaskan dari generasi muda. Lebih dari sekadar untuk mempercantik penampilan, makeup kini juga menjadi sarana berkreasi bagi para beauty enthuasiast. Lewat media sosial yang dimiliki, mereka menunjukkan keahliannya dalam menggunakan berbagai produk makeup. Tak hanya untuk diri sendiri tapi juga orang lain.
Dengan kemampuan makeup yang dimiliki, mereka yang ahli bisa mengubah penampilan seseorang dengan kekuatan makeup. Misalnya, dari yang memiliki wajah kusam menjadi flawless. Tak hanya itu, makeup yang tepat juga bisa mengubah wajah seorang manula jadi tampak muda. Wajah yang tadinya penuh kerutan pun mendadak hilang tertutup polesan makeup.
-
Potret nenek usia 60 dirias MUA jadi pengantin, transformasi hasilnya manglingi bak wanita muda Banyak netizen yang kagum dengan keahlian makeup sang MUA dan menyebut bahwa tampilan sang nenek begitu kontras dan bikin pangling.
-
Nenek usia 67 tahun ini dirias cucu hasilnya bak beda orang, bukti makeup bisa sulap wajah jadi muda Dengan kekuatan makeup, nenek 67 tahun ini jadi tampak 30 tahun lebih muda.
-
Nenek usia 50 tahun berflek hitam dirias MUA ini transformasinya manglingi, auto muda Wajah nenek berusia 50 tahun ini tampak kembali muda seperti masih 30-an.
Seperti yang ditunjukkan pengguna akun TikTok @yosephie.evelyn. Melalui akun TikTok resminya, wanita yang juga berprofesi sebagai MUA ini menunjukkan kebolehannya saat merias sang nenek yang sudah berusia 80-an tahun. Berbeda dengan anak muda, merias manula memang menjadi tantangan tersendiri, karena wajah yang sudah dipenuhi keriput, sehingga tekstur kulitnya tidak lagi halus.
foto: TikTok/@yosephie.evelyn
Namun berkat kemampuannya dalam mengaplikasikan berbagai produk makeup, ia berhasil mengubah paras sang nenek. Wajah sang nenak yang tadinya terlihat penuh keriput jadi mulus. Parasya pun terlihat lebih muda 20 tahun dari usia aslinya. Hasil akhirnya dijamin benar-benar bikin lupa dengan wajah aslinya.
Dilansir briliobeauty.net pada Senin (29/1), wajah sang nenek yang sudah mengendur dan dipenuhi banyak kerutan di seluruh bagian mukanya diatasi wanita bernama Yosephie ini dengan menggunakan tali facelift. Tali tersebut dipasang dengan cara diikatkan kemudian ditarik ke belakang kepala untuk mengencangkan wajahnya.
foto: TikTok/@yosephie.evelyn
Untuk mengawalinya, MUA ini mengoleskan pelembap dengan tingkat hidrasi mendalam terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan wajah yang menua biasanya akan terasa kering dan kasar, sehingga harus diberikan hidrasi yang cukup agar lebih lembut. Kemudian, base foundation pun diaplikasikan dengan tipis secara perlahan agar makeup di wajah nantinya tidak dempul, karena sudah dibubuhkan terlalu tebal di awal.
foto: TikTok/@yosephie.evelyn
Pengaplikasian bedak, blush, dan makeup berbentuk powder lainnya juga diaplikasikan secara halus saja agar nantinya tidak mudah crack di muka nenek tersebut. Setelahnya, alis nenek ini diukir dan diberi sentuhan eyeshadows cokelat kemerahan untuk menampilkan kesan lebih muda dari nenek tersebut. Tak lupa bibir nenek ini juga dioleskan lip cream berwarna merah tua sehingga memberi kesan bold dan fresh.
foto: TikTok/@yosephie.evelyn
Beginilah hasil dari makeup nenek tersebut. Wajah yang dipenuhi tanda-tanda penuaan itu seketika terkesan hilang. Tak hanya bikin terlihat lebih muda dari penampilannya sebelum dirias, transformasi makeup nenek ini juga disebut-sebut mirip dengan Putri Huan Zhu di dalam sebuah drama China terkenal.
Transformasi makeup apik yang ditunjukkan MUA kepada nenek ini ternyata mengundang ratusan komentar dari netizen. Tidak sedikit dari mereka yang memuji kecantikan alami nenek tersebut serta keahlian tangan MUA yang mengaplikasikannya.
Bagus banget mixingan fondinya tipis tapi bisa ngecover, ujar @aiyani_41.
Lipstik warna merah memng tk lekang oleh jaman, tulis @chilllaavv.
"Dasarnya sudah cantik neneknya, pasti mudanya cantik, puji @rinizaman1755.
"Wauuuuuuu ceeee cantiknyaaaaa oma,luar biasa, komentar @yohanatheresiaev.
@yosephie.evelyn BTS of Facelift makeup for grandma
original sound - yosephie evelyn