Trik bikin alis tanpa cukur ala MUA ini cuma perlu 2 menit, hasilnya super rapi antingeblok

Trik bikin alis tanpa cukur ala MUA ini cuma perlu 2 menit, hasilnya super rapi antingeblok

Brilio.net - Membuat alisyang rapi dan sempurna memang menjadi salah satu tantangan utama dalam merias wajah. Bagi sebagian orang, mendapatkan bentuk alis yang simetris dan sesuai dengan kontur wajah bisa menjadi pekerjaan yang rumit dan memakan waktu.

Salah satu alasan mengapa membuat alis yang rapi bisa sulit adalah karena harus dipadukan dengan bentuk wajah secara keseluruhan. Karena itu lah, sedikit kesalahan dalam menggambar bisa membuat tampilan alis menjadi tidak proporsional atau malah terlihat berlebihan.

Selain itu, alis juga cenderung memiliki tekstur rambut yang berbeda-beda, yang bisa memengaruhi hasil akhirnya. Beberapa orang memiliki rambut alis yang tipis atau jarang, sementara yang lain mungkin memiliki rambut alis yang lebih tebal dan gelap.

Menghadapi perbedaan ini, banyak orang membutuhkan waktu lebih lama untuk mengisi bagian yang kosong atau merapikan bagian yang terlalu tebal agar bentuknya terlihat seimbang. Proses ini biasanya melibatkan penggunaan berbagai alat makeup, seperti pensil alis, pomade, atau powder, serta sikat alis yang tepat untuk menyebarkan produk dengan rapi.

Meski begitu, nyatanya membuat alis tak selalu butuh waktu lama, lho. Pasalnya, dengan teknik atau trik yang tepat, kamu bisa mendapatkan bentuk alis yang super rapi dalam waktu singkat. Seperti yang dibagikan oleh seorang MUA dengan nama akun TikTok @galih.makeupartis.

Melalui video unggahannya tersebut, dia membagikan tentang trik bikin alis tanpa cukur yang cuma perlu waktu 2 menit. Meski waktunya singkat, namun hasilnya super rapi antingeblok, lho.

Trik bikin alis super rapi tanpa cukur ala MUA cuma perlu 2 menit TikTok

Trik bikin alis super rapi tanpa cukur ala MUA cuma perlu 2 menit
TikTok/@galih.makeupartis

"bikin alis melawan takdir cuma 2 menit," katanya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net kutip pada Kamis (28/11).

Caranya cukup mudah, pertama, sisir rambut alis menggunakan spoolie, lalu tidurkan ke arah yang sama menggunakan lem khusus alis. Setelah memastikan lem alis benar-benar kering, kamu bisa mulai mengaplikasikan eyebrow pomade andalanmu. Gambar dari tengah ke arah ujung alis mengikuti bentuk asli alis.

Trik bikin alis super rapi tanpa cukur ala MUA cuma perlu 2 menit TikTok

Trik bikin alis super rapi tanpa cukur ala MUA cuma perlu 2 menit
TikTok/@galih.makeupartis

Lebih lanjut, rapikan menggunakan brush khusus alis agar lebih merata. Kemudian, rapikan pinggiran alis menggunakan concealer agar lebih simetris. Terakhir, buat efek serat di bagian depan alis agar terlihat lebih natural dan nggak ngeblok. Trik ini akan membantu kamu mendapatkan hasil alis yang super rapi dalam waktu yang singkat.

Trik bikin alis super rapi tanpa cukur ala MUA cuma perlu 2 menit TikTok

Trik bikin alis super rapi tanpa cukur ala MUA cuma perlu 2 menit
TikTok/@galih.makeupartis

(brl/ola)

tags

STORIES