Wajah berjerawat nggak harus dempul, transformasi makeup cewek ini auto flawless bak seleb Korea
Brilio.net - Permasalahan jerawat memang masih menjadi hal yang menjengkelkan bagi kebanyakan orang. Masalah kulit ini dapat dialami oleh siapa saja, tetapi umumnya pertama kali muncul di masa pubertas. Kondisi jerawat cenderung lebih parah pada remaja laki-laki dan orang yang memiliki tipe kulit berminyak.
Selain jerawat, bekasnya yang sulit hilang juga membuat siapapun yang mengalaminya jadi kurang percaya diri. Bekas jerawat yang menghitam akan membuat wajah jadi tidak halus dan riasan jadi kurang flawless. Namun tak perlu khawatir, karena jerawat dan bekasnya tetap bisa tersamarkan dengan memakai teknik makeup yang tepat lho. Bahkan kamu akan mendapatkan wajah yang mulus dan flawless tanpa kesan dempul.
-
Hasilnya flawless auto mulus, transformasi makeup wanita wajah berjerawat ini beda banget sama aslinya Jerawat dan kemerahan di wajah jadi lenyap begitu saja hanya dengan menggunakan makeup
-
Transformasi makeup wanita dengan wajah penuh bekas jerawat, hasilnya manglingi bak idol K-Pop Usai dimakeup, wajah cewek ini berubah 180 derajat lho~
-
Bukti keajaiban makeup, transformasi cewek wajah kemerahan penuh jerawat ini hasilnya auto mulus Wajahnya yang kemerahan penuh jerawat jadi auto mulus.
Seperti yang dibagikan oleh salah satu cewek melalui akun TikTok pribadinya @vivianvil pada 9 September 2023. Dari unggahannya tersebut, ia membagikan perubahan dirinya yang memiliki wajah berjerawat jadi tampak lebih mulus tanpa kesan makeup yang terlalu tebal. Bahkan hasil makeup-nya auto flawless bak seleb Korea lho.
"Tutorial detail cara bikin complexion tipis ala korea di kulit yang berjerawat," tulis pemilik akun bernama Vivianvil, yang dikutip briliobeauty.net, Senin (15/4).
foto: TikTok/@vivianvil
Melalui video berdurasi 1 menit 32 detik tersebut, tampak wajah Vivianvil yang terdapat beberapa jerawat di bagian dagu, dahi, dan pipi. Bahkan wajahnya juga tampak sedikit kemerahan akibat jerawat tersebut. Di detik pertama, Vivianvil mengaplikasikan skin preparation terlebih dahulu di wajahnya. Yaitu diawali dengan penggunaan toner, lalu dilanjutkan dengan moisturizer dan primer.
Setelah itu, ia terlihat menggunakan color corrector berwarna hijau dan oranye. Ia mulai mengaplikasikan color corrector warna hijau di area wajah yang berjerawat untuk menyamarkan tampilannya. Kemudian, ia melanjutkan dengan mengaplikasikan color corrector warna oranye di bagian wajah yang bernoda dan berflek hitam. Ia juga menggunakannya di area bawah mata untuk menyamarkan mata panda. Untuk meratakan color corrector, Vivianvil menggunakan flat brush.
Lebih lanjut, cewek tersebut terlihat mengaplikasikan powder atau bedak padat di area wajah yang sudah ditimpa dengan color corrector untuk mengunci riasan agar tak bergeser. Lalu, ia mulai menggunakan foundation secara tipis. Vivianvil menggunakan puff cushion untuk meratakannya agar riasan tidak terlalu dempul.
foto: TikTok/@vivianvil
Setelah itu, ia memulaskan concealer di beberapa area wajah, di antaranya bagian wajah yang berjerawat dan bernoda hitam. Ini dilakukan untuk menambah coverage agar noda di wajah lebih tersamarkan. Brush berukuran agak besar digunakan Vivianvil untuk membaurkan foundation dan concealer agar hasilnya tampak lebih menyatu. Kemudian, ia mulai mengunci complexion menggunakan bedak padat dengan menggunakan brush.
Pada menit selanjutnya, Vivianvil sudah bertransformasi dengan full makeup yang membuat wajahnya mirip seleb Korea. Bahkan bagian matanya jadi tampak lebih besar dan indah, berkat lensa kontak warna cokelat dan eyeliner tipis.
Ia juga terlihat menggunakan eyeshadow warna peach yang sangat tipis dengan aegyo sal yang tak begitu menor, sehingga menambah kesan imut di wajahnya. Untuk melengkapi riasan mata, Vivianvil juga terlihat menggunakan maskara untuk melentikkan bulu mata dan alis yang lebih tebal serta simetris.
foto: TikTok/@vivianvil
Kontur tipis dan blush on warna peach yang sangat tipis juga menambahkan dimensi pada wajah Vivianvil. Pemulasan lipstik dengan teknik ombre, memadukan warna nude dan merah membuat wajahnya tampak lebih berwarna dan fresh.
Penampilan cewek yang memiliki wajah berjerawat tersebut jadi terlihat auto mulus dan antidempul. Hasil makeup dengan complexion tipis namun tetap flawless ini bahkan membuat Vivianvil jadi mirip seleb Korea. Bahkan jerawat di wajahnya benar-benar tersamarkan dengan sempurna.
@vivianvil Tutorial detail cara bikin complexion tipis ala korea di kulit yang berjerawat #makeuptutorial #tutorialmakeup #beauty101 #gayaditiktok #complexiontutorial #koreanmakeup #kbeauty #makeupkorea I Got It - thuy