Inspirasi gaya hijab 7 seleb untuk Lebaran, simpel dan modis
Brilio.net - Hari Lebaran adalah hari dimana para umat muslim merayakan bulan Ramadan yang penuh berkah. Seperti yang diketahui bahwa hari Lebaran menjadi ajang bersilahturahmi dengan sanak keluarga maupun sahabat. Seperti sudah menjadi hal yang umum jika mendekati hari Lebaran tentu saja berbagai gaya busana baru mulai bermunculan. Bukan hanya gaya busanaya saja yang baru, akan tetapi beberapa model hijab juga mulai muncul.
Pada Lebaran tahun ini kamu bisa mencoba tren hijab para seleb Tanah Air. Mulai dari gaya hijab simpel para seleb hingga gaya hijab yang bisa kamu kenakan di acara formal untuk kamu coba saat hari Lebaran. Nah, buat kamu yang masih bingung mau gaya hijab yang seperti apa dan nggak mau ribet dan tetap terlihat modis, kamu bisa mencoba inspirasi gaya hijab tujuh seleb untuk lebaran berikut ini seperti yang telah brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Minggu (1/5).
-
20 Inspirasi gaya hijab stylish cocok untuk Lebaran Lebaran identik dengan halal bi halal dan silaturahmi.
-
10 Model hijab stylish untuk Lebaran, bisa jadi inspirasi Terdapat berbagai macam hijab yang bisa kamu coba, seperti model turkish style, syar'i, layer, western style dan edgy.
-
11 Inspirasi baju Lebaran untuk remaja, modis dan stylish Kamu bisa lho memilih baju Lebaran yang modis dan stylish.
1. Hijab Instan ala Zaskya Adya Mecca.
foto: Instagram/@zaskiadyamecca
Hijab instan ala Zaskia Adya Mecca ini bisa menjadi inspirasimu bagi kamu yang ingin tampil lebih simpel. Terbiasa styling hijab dengan berbagai macam model, kini perempuan yang akrab disapa Bia ini memilih gaya hijab yang lebih sederhana. Bia kerap tampil dengan gaya hijab instan yang tetap modis saat dipadukan dengan outfitnya yang kece.
2. Hijab Syar'i ala Shireen Sungkar.
foto: Instagram/@shireensungkar
Shireen Sungkar selalu tampil cantik dan modis dengan gaya hijab syar'i nya. Tak perlu khawatir, meski mengenakan hijab syar'i menutup dada, penampilan tetap modis dengan styling hijab yang tepat. Kamu bisa mencoba gaya hijab ini untuk Lebaranmu. Pilih bahan pashmina yang nyaman dikenakan. Untuk styling hijabnya, cukup kaitkan hijab dengan satu sisi lebih panjang kemudian kaitkan sisi panjang ke bagian atas.
3. Hijab turban ala Sivia Azizah.
foto: Instagram/@siviazizah
Penyanyi Sivia Azizah memang memiliki gaya hijab yang menjadi ciri khas dirinya. Gaya hijab turban ala Sivia Azizah ini dipadukan dengan baju Lebaran favorit akan membuat tampilanmu menjadi lebih sylish dan unik.
4. Hijab Square Instan ala Lesty Kejora.
foto: Instagram/@lestykejora
Hijab square adalah hijab yang umum digunakan dan hingga kini masih digemari oleh para hijabers. Gaya hijab square instan ala Lesty Kejora ini memang praktis untuk dikenakan sehari-hari. Bahkan, gaya hijab ini juga cocok digunakan untuk kamu gunakan saat Lebaran nanti. Kamu bisa memilih hijab yang bermotif untuk dipadukan dengan bajumu yang polos atau sebaliknya.
5. Hijab Pashmina ala Dinda Hauw.
foto: Instagram/@dindahw
Inspirasi hijab untuk Lebaran selanjutnya bisa kamu contoh dari gaya hijab Dinda Hauw. Gaya hijab pashmina ala Dinda Hauw ini sangat mudah untuk ditiru. Posisikan pashmina dengan panjang sejajar, kemudian pin di bagian tengah hijab. Biarkan pashmina menjuntai di satu sisi, atau bisa juga diikat ke belakang. Meski gaya hijab ini simpel, namun masih menjadi favorit bagi para hijabers hingga saat ini.
6. Hijab Square Polos ala Melody Laksani.
foto: Instagram/@melodylaksani92
Gaya hijab square polos ala Melody Laksani juga bisa kamu jadikan inspirasi untuk Lebaranmu nanti. Gaya hijab ini akan membuatmu tampil lebih anggun, apalagi dengan pemilihan warna-warna pastel. Gaya hijab ini memang terkesan simpel, namun nyaman dan cocok dipadukan dengan berbagai macam model baju.
7. Hijab Syar'i Motif ala Oki Setiana Dewi.
foto: Instagram/@okisetianadewi
Hijab syari'i dengan motif ala Oki Setiana Dewi ini juga bisa menjadi inspirasimu yang bisa kamu gunakan saat Lebaran nanti. Karena selain memiliki motif yang mewah, hijab ini juga menutupi dada dengan ukuran yang lebar. Kamu bisa memadukan dengan gamis favoritmu atau dengan baju warna senada. Sehingga akan membuat tampilanmu lebih anggun dan kalem.