Intip prediksi muslimah wear yang bakal booming di tahun 2018
Brilio.net - Tren serta selera di dunia fashion memang sangat dinamis dan berganti di tiap tahunnya. Nah lalu bagaimana dengan tren model hiab atau muslimah wear di tahun 2018 mendatang?
Ppada tahun 2018 mendatang, seperti yang brilio.net kutip dari fustany.com, Jumat (29/12) tren monochrome diprediksi mulai ditinggalkan. Tapi ini hanya salah pergeseran yang terjadi. Masih ada tren baru yang bakal bermunculan.
Penasaran? Yuk simak di bawah ini untuk selengkapnya!
1. Tinggalkan monochrome, 2018 diperkirakan bakal dihiasi dengan warna-warna pastel.
Setelah monochrome seperti hitam, grey, biru, dan putih eksis di tahun 2017, tahun 2018 mendatang adalah kembalinya warna pastel banyak menjadi pilihan. Warna kombinasi cerah dan putih ini akan bisa menampilkan kesan lembut dan elegan. Warna ini juga dinilai cocok dengan tone kulit wanita Indonesia yang kuning langsat.
Warna ini bisa diaplikasikan baik untuk hijab, atau untuk pakaian yang bisa menampilkan aura fresh dan elegan. Ketika sudah mengenakan outfit bernuansa pastel, lebih baik aplikasikan makeup dengan warna terang namun tidak berlebihan. Hal itu dapat membuat tampilan wajah jadi tak terkesan pucat.
2. Motif floral semakin merajai pasar hijab Indonesia.
Meski sudah mulai kembali dikenakan di awal tahun 2017, penampilan hijab dengan pola signature yang didominasi motif floral juga bakal semakin merajai pasar hijab di Tanah Air di tahun 2018 mendatang. Motif floral ini bukan hanya digunakan untuk konsep formal saja, tapi juga ketika menampilkan kesan kasual. Warna pastel seperti pink atau baby blue akan sangat manis jika dipadukan dengan hijab motif floral yang sederhana.
3. Oversized outfit menjadi tren tersendiri.
Selain gaya minimalis dan pastel yang bakal booming, oversized outfit juga bakal melejit di tahun 2018 mendatang di kalangan hijabers. Mulai dari oversized pants, sweater, shirt hingga kemeja dengan lengan super panjang atau ultra long sleeve.
4. Matching sets are your winning hijab outfit this 2018.
Bukan hanya itu saja, matching sets juga bakal meledak di tahun 2018 nanti. Apalagi dengan booming-nya jumpsuit atau model one piece atau terusan yang juga bakal happening di tahun depan. Dengan model yang terus berkembang, tentunya makin banyak pilihan bagi para hijabers untuk mengkreasikan tampilan.