10 Rekomendasi night cream untuk remaja di bawah Rp 200 ribu, bikin kulit jadi lembap di pagi hari
Brilio.net - Perawatan kulit wajah tidak hanya diperuntukan bagi mereka para orang dewasa. Namun perawatan kulit remaja juga cukup penting. Justru perawatan kulit untuk remaja ini harus lebih diperhatikan. Lantaran remaja lebih rentang terkena berbagai permasalahan wajah. Maka dari itu, mulai saat ini para remaja dianjurkan untuk melakukan perawatan, salah satunya adalah menggunakan produk skincare.
Nah, salah satu produk skincare yang bisa digunakan oleh para remaja adalah night cream. Rangkaian skincare yang satu ini merupakan produk perawatan kulit yang digunakan sebelum tidur. Banyak remaja yang mulai mencari produk perawatan kulit untuk membantu menjaga kulit tetap sehat dan cerah. Night cream memiliki bahan-bahan yang berbeda dan formula yang dirancang khusus untuk membantu mengatasi masalah kulit seperti keriput, flek hitam, dan kulit kasar.
-
11 Rekomendasi produk skincare malam untuk remaja di bawah Rp 200 ribu Kamu bisa menggunakan skincare malam yang bisa membuat kulit kamu tampak sehat dan cerah di pagi hari.
-
12 Urutan skincare remaja pagi dan malam yang benar, wajah kian cerah Menjaga kesehatan kulit perlu dilakukan sejak muda untuk membuat kulit lebih terawat dan menghindari masalah kulit lainnya.
-
9 Urutan skincare remaja saat malam hari, mudah dan nggak ribet Tak semua remaja memiliki kulit wajah yang mulus. Ada saja masalah kulit yang mereka hadapi seperti kulit kering, kusam, berjerawat berminyak.
Untuk remaja, disarankan menggunakan night cream yang ringan dan tidak terlalu berat. Ini karena kulit remaja seringkali masih memproduksi cukup banyak minyak alami, sehingga menggunakan night cream yang terlalu berat dapat membuat kulit menjadi berminyak.
Beberapa bahan yang berguna untuk kulit remaja meliputi Vitamin C untuk membantu mengatasi flek hitam dan menjaga agar kulit tetap cerah. Niacinamide membantu mengatasi kerutan dan membuat kulit lebih lembap. Sedangkan Retinolmembantu mengatasi keriput dan memperbaiki tekstur kulit.
Di sisi lain, remaja juga harus memperhatikan kandungan bahan-bahan pada night cream yang mereka gunakan, terutama jika mereka memiliki masalah kulit seperti jerawat atau kulit sensitif. Maka, disarankan untuk memilih night cream yang tidak mengandung bahan-bahan berbahaya seperti paraben dan alkohol.
Untuk memaksimalkan hasil, remaja disarankan menggunakan night cream secara teratur setiap malam sebelum tidur. Ini akan membantu memperbaiki dan memelihara kulit agar tetap sehat dan cerah.
Secara umum, menggunakan night cream adalah bagian penting dari rutinitas perawatan kulit remaja. Pemilihan night cream yang sesuai dengan jenis kulit dan masalah kulit sangat penting untuk memastikan hasil yang optimal dan membuat kulit tetap sehat dan cerah.
Nah, saat ini night cream untuk remaja ini bisa dengan mudah kamu dapatkan di pasar kecantikan. Berikut ini 10 rekomendasi night cream untuk remaja, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (7/2).
1. Cetaphil Restoraderm Skin Restoring Moisturizer.
foto: kalcare.com
Rekomendasi pertama yang bisa kamu coba adalah Cetaphil Restoraderm Skin Restoring Moisturizer. Night cream yang satu ini memiliki formula ringan yang dirancang khusus untuk membantu mengatasi masalah kulit seperti kulit kasar dan kulit kering. Untuk harga dari night cream ini adalah Rp 200.000.
2. Neutrogena Hydro Boost Water Gel Moisturizer.
foto: neutrogena.co.id
Neutrogena Hydro Boost Water Gel Moisturizer merupakan rekomendasi berikutnya yang bisa kamu gunakan. Hal ini lantaran, produk ini memiliki formula gel yang ringan dan mudah diserap oleh kulit, membantu menjaga kulit tetap lembab sepanjang malam. Untuk harga dari Neutrogena Hydro Boost Water Gel Moisturizer adalah Rp 150.000.
3. The Body Shop Tea Tree Night Lotion.
foto: thebodyshop.co.id
The Body Shop Tea Tree Night Lotion merupakan night cream yang mengandung minyak tea tree yang membantu mengatasi masalah jerawat dan membuat kulit lebih sehat. Sementara itu, harga dari The Body Shop Tea Tree Night Lotion bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 200.000.
4. Natur E Advanced Night Moisture Cream.
foto: natur-e.co.id
Rekomendasi berikutnya yaitu ada Natur E Advanced Night Moisture Cream. Night cream yang satu ini memiliki formula yang lembut dan tidak berat. Di sisi lain, produk yang satu ini bisa membantu menjaga kulit tetap lembab sepanjang malam. Hanya dengan harga mulai dari Rp 75.000 kamu sudah bisa mendapatkan Natur E Advanced Night Moisture Cream.
5. Olay Regenerist Night Recovery Cream.
foto: olay.com
Rekomendasi berikutnya yaitu ada Olay Regenerist Night Recovery Cream. Night cream yang satu ini mengandung bahan-bahan penting seperti niacinamide dan retinol. Semua kandungan tersebut dapat membantu memperbaiki tekstur kulit dan mengatasi keriput. Nah, harga dari Olay Regenerist Night Recovery Cream bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 200.000.
6. Nivea Soft Moisturizing Cream.
foto: nivea.co.id
Night cream yang satu ini merupakan night cream untuk remaja yang bisa menjadi pilihan kamu. Hal ini lantaran Nivea Soft Moisturizing Cream memiliki formula yang lembut dan mudah diserap oleh kulit. Di sisi lain, night cream ini dapat membantu menjaga kulit tetap lembab dan sehat. Hanya dengan harga mulai dari Rp 50.000 kamu sudah bisa mendapatkan Nivea Soft Moisturizing Cream.
7. Viva Cosmetics Naturals Night Cream.
foto: vivacosmetic.com
Rekomendasi night cream untuk remaja berikutnya yaitu ada Viva Cosmetics Naturals Night Cream. Night cream ini mengandung bahan-bahan alami seperti aloe vera dan minyak zaitun.
Semua kandungan tersebut dapat membantu menjaga kulit tetap lembab dan sehat. Hanya dengan harga mulai dari Rp 50.000 kamu sudah bisa mendapatkan Viva Cosmetics Naturals Night Cream.
8. Sariayu Youthful Night Cream.
foto: sariayu.com
Sariayu Youthful Night Cream merupakan night cream untuk remaja yang bisa kamu coba. Karena, night cream ini mengandung bahan-bahan alami, seperti kunyit. Bahan alami yang satu ini membantu memperbaiki tekstur kulit dan membuat kulit terlihat lebih muda. Nah, untuk harga dari Sariayu Youthful Night Cream bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 75.000 saja.
9. Wardah Renew You Intense Repair Night Cream.
foto: wardahbeauty.com
Wardah Renew You Intense Repair Night Cream merupakan rekomendasi berikutnya. Nah, produk yang satu ini memiliki formula yang membantu memperbaiki tekstur kulit dan mengatasi masalah kulit seperti kulit kasar dan kulit kering. Untuk harga dari Wardah Renew You Intense Repair Night Cream adalah Rp 75.000.
10. Himalaya Herbals Nourishing Skin Cream.
foto: sahajamal.com
Himalaya Herbals Nourishing Skin Cream merupakan night cream untuk remaja selanjutnya. Produk night cream yang satu ini mengandung bahan-bahan alami, seperti halnya alpukat, madu, dan ghee. Semua kandungan tersebut dapat membantu menjaga kulit tetap lembab dan sehat. Nah, harga dari Himalaya Herbals Nourishing Skin Cream adalah Rp 50.000.