10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah harga di bawah Rp 100 ribu, efektif atasi jerawat

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah harga di bawah Rp 100 ribu, efektif atasi jerawat

Brilio.net - Memiliki jerawat pada kulit sangatlah wajar. Jerawat merupakan masalah umum yang sering dihadapi oleh banyak orang baik mulai dari usia remaja hingga dewasa. Sering kali adanya jerawat pada wajah dianggap sebagai pengganggu penampilan. Namun lebih dari sekadar masalah penampilan, jerawat memang terasa ngilu dan sakit apabila dibiarkan begitu saja.

Kulit berjerawat bisa disebabkan beberapa faktor, seperti rasa frustasi dan stres dengan beban pikiran yang berlebih. Makanan yang tidak sehat serta keturunan atau genetik juga bisa jadi faktor munculnya masalah kulit ini. Jerawat juga bisa muncul saat hormon tubuh tidak stabil seperti yang sering dialami remaja. Menggunakan produk skincare yang tidak cocok dengan kulit juga dapat menimbulkan efek samping berupa munculnya jerawat.

Jika tidak diatasi dengan baik jerawat dapat bertambah parah. Apalagi jika kamu iseng menyentuh jerawat hingga memecahkannya. Bukannya sembuh, jerawat malah akan bertambah parah dan menimbulkan infeksi. Jika sudah infeksi, maka penanganannya akan lebih sulit dan membutuhkan bantuan dari dermatologis.

Tapi tak perlu khawatir karena saat ini banyak produk untuk mengatasi jerawat, khususnya untuk anak sekolah. Dengan bahan dan kandungan yang aman, deretan produk ini tidak akan membuat kulit menjadi iritasi.

Briliobeauty.net telah merangkum dari berbagai sumber, Rabu (8/5), berikut ini 10 rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah harga di bawah Rp 100 ribu, efektif atasi jerawat.

Magang/Himmatul Ahsana

1. Scarlett Whitening Acne Facial Wash.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@Scarlett_Whitening

Mampu mengatasi kulit yang sedang mengalami jerawat dan beruntusan, facial wash ini cocok digunakan untuk pemilik kulit berminyak. Formulanya gentle sehingga aman digunakan. Selain itu, kandungan mugwort hydrosol, tea water, dan salisylic acid di dalamnya efektif untuk melawan bakteri penyebab jerawat serta menenangkannya.

Kandungan vitamin C di dalamnya juga mampu mengurangi minyak berlebih pada wajah. Teksturnya lembut dan tidak perih ketika diaplikasikan ke wajah, Scarlett Whitening Acne Facial Wash bisa dibeli dengan harga Rp 62 ribu.

2. Pigeon Teens Acne Ranger Gel 15ml.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@PigeonTeensIndonesiaOfficialShop

Di dalam produk ini terdapat kandungan willow bark extract, tea tree oil, dan witch hazel leaf extract yang mampu mengatasi kulit berjerawat. Permasalahan yang dapat diatasi dari produk ini adalah mengurangi kemerahan dan iritasi, membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah, serta membantu menyamarkan jerawat.

Diformulasikan khusus untuk remaja, kandungan allantoin dan bisabolol di dalam produk mampu menutrisi kulit agar tetap lembut. Selain itu, kandungan hydroxyacetophenone mampu melindungi kulit dari pengaruh radikal bebas. Kamu bisa mendapatkan Pigeon Teens Acne ranger Gel 15ml dengan harga Rp 30 ribu.

3. ADARA - Bee Clear Acne Gel Extra Formula.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@AdaraCosmeticsOfficialShop

Dilengkapi dengan kandungan bee venom dan time release salisylic acid, membuat proses penyembuhan jerawat menjadi lebih cepat tanpa iritasi. Formula ADARA - Bee Clear Acne Gel Extra Formula juga mampu membunuh bakteri pada jerawat.

Kandungan niacinamide dalam produk ini mampu mengontrol produksi minyak berlebih dan menghilangkan bekas jerawat. Sementara natural enzime bisa membersihkan pori-pori, memperbaiki struktur kulit, dan mengurangi inflamasi. ADARA - Bee Clear Acne Gel Extra Formula bisa dibeli dengan harga Rp 34 ribu.

4. Emina Ms Pimple Acne Solution Calming Gel 20 ml.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@EminaOfficialShop

Memiliki tekstur gel yang ringan, moisturizer ini dapat memberikan kelembapan yang baik pada kulit. Selain mampu mengurangi minyak berlebih pada wajah, formula antiinflamasi di dalamnya juga bisa meredakan kemerahan pada jerawat.

Sensasinya dingin ketika digunakan dan tidak lengket saat dipakai. Sudah non acnegenic dan noncomedogenic, produk ini dilengkapi dengan rosebay willowherb extract, salisylic acid, dan trehalose. Kamu bisa membeli Emina Ms Pimple Acne Solution Calming Gel 20 ml dengan harga Rp 29 ribu.

5. Glad2Glow 2% Salysilic Acid Overnight Acne Spot Cream Treatment.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@Glad2GlowOfficialStore

Teksturnya gel dan memberikan sensasi dinfin ketika dipakai. acne spot dari Glad2Glow dapat meredakan jerawat dan kemerahan pada wajah. Hal ini berkat kandungan centella asiatica, salysilic acid, dan niacinamide yang mampu menenangkan jerawat meradang.

Bisa digunakan pagi dan malam hari, manfaat lain yang bisa didapatkan adalah untuk menghilangkan noda hitam bekas jerawat serta mencerahkan kulit. Kamu bisa membeli Glad2Glow 2% Salysilic Acid Overnight Acne Spot Cream Treatment dengan harga Rp 30 ribu.

6. ACNAWAY Stubborn Acne Cream.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@AcnawayOfficialShop

Ampuh mengatasi jerawat membandel pada wajah, krim ini diformulasikan dengan kombinasi sulfur, salysilic acid, dan totarol. Manfaat dari produk ini antara lain untuk merawat kulit berjerawat, melawan bakteri penyebab jerawat, dan menghilangkan jerawat.

Produk yang cocok digunakan untuk semua jenis kulit ini mempunyai tekstur krim yang cepat meresap. ACNAWAY Stubborn Acne Cream bisa dibeli dengan mengeluarkan seharga Rp 38 ribu.

7. Marcks Teens Acne Spot Gel.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@AltamisBerkahStore

Acne spot ini dapat membantu melawan dan menenangkan kulit berjerawat akibat kemerahan dan iritasi, serta mempercepat proses pengangkatan komedo. Formulanya mampu menyamarkan noda bekas jerawat serta menutrisi kulit lebih sehat.

Kandungan tea tree di dalamnya mampu mengatasi permasalahn jerawat pada kulit. Kamu bisa membeli Marcks Teens Acne Spot Gel dengan mengeluarkan uang sebanyak Rp 15 ribu.

8. Fanbo Acne Solution Gel 20gr.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@FanboCosmeticsOfficialStore

Mampu mengatasi kemerahan dan pembengkakan pada jerawat dalam waktu tiga hari, produk Fanbo ini memiliki tekstur gel transparan yang lembut ketika menyentuh kulit. Produk ini mudah menyerap dan tidak lengket ketika digunakan. Kamu bisa membeli Fanbo Acne Solution Gel 20gr di harga Rp 38 ribu.

Di dalamnya terdapat kandungan tea tree oil untuk mengatasi bakteri penyebab timbulnya jerawat, hydra solution SA untuk mengecilkan pori dan sebagai oil control, silver active untuk meredakan kemerahan dan bengkak, serta pro vit B3 untuk menyamarkan bekas jerawat.

9. Whitelab Acne Care Facial Wash.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@WhitelabOfficialShop

Produk lokal ini dapat atasi dan rawat kulit yang tengah berjerawat serta mampu membersihkan wajah dari debu, kotoran, minyak berlebih, dan sel kulit mati. Meski mampu membersihkan wajah, sabun cuci muka ini tidak membuat kulit menjadi kering saat dipakai.

Dilengkapi kandungan BHA, mugwort, dan tea tree extract, produk ini akan membuat komedo terangkat, melawan bakteri penyebab jerawat, dan menenangkan kulit berjerawat. Cocok untuk usia 12 tahun ke atas, Whitelab Acne Care Facial Wash bisa dibeli di harga Rp 45 ribu.

10. Dermies Clear Me Acne Hydrating Gel for Oily & Acne Prone Skin 30gr.

10 Rekomendasi produk acne care untuk anak sekolah  2024 berbagai sumber

foto: Shopee/@ERHASTOREOFFICIAL

Hydrating gel ini merupakan pelembap wajah yang diformulasikan dengan kandungan antibakteri untuk mengatasi kulit berminyak dan berjerawat. Produk ini dapat menghidrasi, merawat kulit berjerawat, dan mengontrol minyak berlebih pada wajah.

Disertai kandungan allantoin, sodium hyaluronate, salisylic acid, dan betaine, Dermies Clear Me Acne Hydrating Gel for Oily & Acne Prone Skin 30gr dapat dibeli dengan harga Rp 55 ribu.

(brl/jad)

tags

STORIES