11 Produk bedak pemutih wajah, harga di bawah Rp 150 ribu
Brilio.net - Bagi wanita, penampilan salah satu hal yang penting. Tak heran bila banyak dari mereka yang rela mengeluarkan biaya besar untuk bisa tampil memesona, mulai dari outfit hingga tampilan wajah. Untuk tampilan wajah sendiri, biasanya para wanita menggunakan makeup.
Makeup yang digunakan pun beragam dan disesuaikan dengan momentum. Namun untuk keseharian sendiri, kebanyakan dari mereka memilih menggunakan makeup yang natural. Produk makeup sendiri ada banyak sekali mulai dari lipstik, eye shadow, pensil alis, maskara, bedak, dan masih banyak lagi. Setiap jenis makeup ini memiliki keunggulan tersendiri untuk menunjang penampilan.
-
11 Rekomendasi bedak dengan kandungan SPF, harga di bawah Rp 150 ribu Bedak dengan kandungan SPF bisa mengurangi efek negatif dari paparan sinar ultraviolet.
-
9 Rekomendasi bedak Maybelline untuk kulit berminyak di bawah Rp 200 ribu, wajah bebas kilap sehat Pemilik kulit berminyak menggunakan bedak yang memiliki kandungan yang dapat mengontrol minyak berlebih pada wajah
-
10 Bedak kulit kombinasi di bawah Rp 150 ribu, bebas kilap seharian Merias kulit wajah kombinasi memang tricky, karena ada bagian wajah yang berminyak, dan ada pula bagian yang kering.
Sebut saja bedak. Bedak merupakan elemen penting untuk memberi rona pada wajah dan mempercantik penampilan. Bedak biasanya digunakan saat finishing setelah menggunakan produk makeup. Bedak memiliki banyak macamnya ada yang bedak tabur ada juga bedak padat. Untuk warnanya sendiri beragam yang bisa disesuaikan dengan warna kulit kamu.
Kebanyakan wanita menggunakan bedak untuk mencerahkan kulit. Kini banyak produk bedak pemutih wajah yang dapat memenuhi kebutuhan kamu dalam ber-makeup. Brand kosmetik pun mengeluarkan produk bedak terbaik mereka.
Berikut 11 produk bedak pemutih wajah seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (10/4).
1. Pond's BB Magic Powder.
foto: Shopee/Unilever Indonesia Official Shop
Produk bedak pemutih wajah yang pertama adalah Loose BB Powder dari Pond's. Produk ini memiliki light coverage untuk menyamarkan bekas jerawat dan membantu mengurangi minyak berlebih. Selain itu bedak ini juga dapat memberikan tampilan wajah kamu lebih matte dan tidak berminyak. Produk ini juga dilengkapi dengan kandungan SPF untuk melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB. Harga produk ini dibanderol Rp 26.000.
2. Emina Daily Matte Loose Powder.
foto: Shopee/Emina Official Shop
Kamu juga bisa mengaplikasikan Emina Daily Matte Loose Powder dalam riasan wajah kamu. Bedak tabur ini diformulasikan dengan oil control yang terasa ringan pada kulit. Bedak ini dapat membuat wajah terlihat segar, cerah, matte dan halus sepanjang hari. Harga produk ini adalah Rp 35.500.
3. Wardah Lightening BB Cake Powder.
foto: Shopee/Wardah Official Shop
Bedak pemutih wajah selanjutnya adalah Wardah Lightening BB Cake Powder. Produk ini dapat mengontrol minyak dan memberi efek matte pada wajah. Bedak ini dapat membantu mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam di wajah, Selain itu juga dapat melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB, serta radikal bebas yang dapat merusak kulit di wajah. Harga produk ini dibanderol Rp 59.900.
4. Pixy UV Whitening Loose Powder.
foto: Shopee/Pixy Official Store
Bedak tabur dari Pixy UV Whitening Loose Powder ini mampu menyerap minyak di wajah sehingga mampu menghasilkan makeup yang glowing dan halus. Produk ini diformulasikan dengan two way whitening dari paduan natural whitening powder dan derivate vitamin C untuk membuat wajah tampak lebih cerah. Kandungan SPF 15 di dalamnya mampu melindungi kulit dari sinar UV. Ada juga jojoba oil di dalamnya yang dapat melembapkan kulit. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 31.000.
5. La Tulipe Two Function Cake.
foto: Shopee/La Tulipe Official Shop
La Tulipe Two Function Cake merupakan bedak padat yang dicampur dengan foundation sehingga memberikan kesan tekstur kulit yang lebih halus dan lebih baik dalam menutupi ketidaksempurnaan pada wajah. Produk ini memiliki tekstur kering namun creamy sehingga mudah diaplikasikan ke wajah. Harga produk ini adalah Rp 60.000.
6. Mineral Botanica Dura-Wear Original Loose Foundation.
foto: Shopee/Mineral Botanica Official Shop
Mineral Botanica Dura-Wear Original Loose Foundation merupakan alas bedak berbentuk tabur dengan tekstur ringan dan lembut. Produk ini mampu menutupi pori-pori di wajah dan membuat makeup lebih tahan lama. Diperkaya dengan adansonia extract, bedak ini dapat membantu mencerahkan dan melembapkan wajah. loose foundation ini memiliki tiga warna, yakni beige, natural, dan light yang bisa disesuaikan dengan warna kulit. Harga produk ini adalah Rp 71.900.
7. Fair & Lovely Powder Cream.
foto: Shopee/Unilever Indonesia Official Shop
Fair & Lovely BB Cream merupakan produk yang menggabungkan krim pencerah dan krim BB harian. Produk ini mampu melembapkan wajah, meratakan warna kulit, menyamarkan noda hitam di wajah, dan terdapat kandungan SPF 15 yang dapat melindungi kulit dari sinar UV. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 22.900.
8. Madame Gie Total Cover BB Two Way Cake.
foto: Shopee/Madame Gie Official Shop
Ada juga produk produk bedak pemutih wajah dari Madame Gie Total Cover BB Two Way Cake. Produk ini merupakan bedak padat dengan coverage tinggi. Banyak keunggulan dari produk ini seperti tahan lama dan tidak mudah luntur, mudah dibawa kemana-mana karena kemasannya yang kecil, mampu menahan minyak di wajah dan dapat mencerahkan wajah. Harga produk ini adalah Rp 27.000.
9. Wardah Everyday Luminous Face Powder.
foto: Shopee/Wardah Official Shop
Wardah salah satu brand kosmetik yang jadi favorit banyak orang. Brand ini memiliki banyak produk kosmetik salah satunya bedak. Bedak Wardah Everyday Luminous Face Powder ini mampu menghasilkan makeup yang matte dan ringan. Terdiri dari butiran-butiran halus non-comedogenic, produk ini dapat digunakan setelah atau tanpa foundation, dan juga sebagai sentuhan akhir makeup.
Bedak ini diformulasikan dengan microcoated formula yang dapat meratakan warna kulit, menyamarkan noda di wajah, memberikan tekstur yang lembut, dan tahan lama. Ada juga kandungan oil absorber yang dapat membantu menyerap minyak di wajah. Produk ini dibanderol dengan harga Rp 43.000.
10. Reveline Brightening Two Way Cake.
foto: Shopee/Reveline Official Shop
Reveline Brightening Two Way Cake diformulasikan mampu menyerap minyak berlebih pada wajah dan membantu kulit tampak berkilau. Bedak ini sangat cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat. Produk ini diperkaya dengan UV Protection, rosehip dan sunflower oil sebagai pelembap alami. Ada juga vitamin E dan tea tree oil sebagai antioksidan dan membantu merawat kulit berjerawat. Bedak ini juga mempunyai tekstur yang lembut dan halus dengan hasil akhir matte dan terlihat alami serta membantu menyamarkan noda. Harga produk ini adalah Rp 120.000.
11. YOU Colorland Loose Powder Pat 'n Go.
foto: Shopee/YOU Official Shop
Bedak pemutih wajah yang terakhir adalah YOU Colorland Loose Powder Pat 'n Go. Produk ini dilengkapi dengan lightening dan breathable yang tidak menghalangi pori-pori dan membuat kulit tetap bisa bernapas. Selain itu ada juga shine control yang dapat membantu menyerap sebum berlebih untuk memberikan hasil akhir matte yang tahan lama tanpa membuat kulit terasa kering. Bedak ini hadir dalam tiga warna yang terlihat alami yang membantu menutupi ketidaksempurnaan pada wajah, mengurangi munculnya kemerahan dan memberikan coverage yang dapat ditambah hingga medium coverage. Harga produk ini adalah Rp 55.000.