11 Produk masker skincare buat mencerahkan wajah merek lokal di bawah Rp 100 ribu, kulit makin glowing
Brilio.net - Perawatan wajah yang dilakukan secara rutin akan menghasilkan aset penting bagi setiap orang. Hal ini dikarenakan perawatan ini membuat wajah menjadi bersih dan bebas dari masalah, seperti kering, dan antijerawat, dalam waktu yang cukup panjang meski usia sudah tidak lagi muda. Ada berbagai macam perawatan yang bisa kamu gunakan, seperti serum, toner, dan masker skincare untuk mencerahkan wajah.
Masker skincare untuk mencerahkan wajah ini diformulasikan dengan berbagai macam kandungan di dalamnya. Ada vitamin C yang mampu menyamarkan noda, dan meratakan warna kulit. Kemudian bahan alami, seperti ekstrak bunga sakura, dan biji sakura yang mampu melembutkan dan mencerahkan. Kemudian masker dengan kandungan asam alpha hydroxy (AHA) yang bisa mengangkat sel-sel kulit mati, mempercepat regenerasi sel, dan memberikan tampilan yang lebih cerah.
-
10 Rekomendasi masker wajah mengandung vitamin C, di bawah Rp 100 ribu Harga dari masker wajah dengan kandungan vitamin C ini cukup terjangkau yaitu berkisar Rp 100.000 ke bawah.
-
7 Rekomendasi produk masker pemutih wajah, di bawah Rp 50 ribu Masker wajah dapat digunakan dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
-
13 Rekomendasi skincare memutihkan wajah mengandung vitamin C merek lokal harga di bawah Rp 150 ribu Ada banyak pilihan skincare mengandung vitamin C dengan harga terjangkau.
Itulah manfaat dari menggunakan masker skincare untuk mencerahkan wajah. Nah, sebelum kamu memilih untuk membeli produk kecantikan tersebut, lebih baiknya kamu terlebih dahulu beberapa tips berikut ini;
Tips pertama yaitu pilih masker yang mengandung bahan-bahan aktif seperti vitamin C, niacinamide, atau AHA, yang terkenal untuk mencerahkan kulit.
Tips kedua yaitu pertimbangkan jenis kulit kamu sebelum memilih masker. Jika memiliki kulit sensitif, pilih lah produk yang dirancang khusus untuk kulit sensitif. Di sisi lain jika kamu memiliki masalah kulit tertentu, seperti hiperpigmentasi atau noda hitam, pilih masker yang dirancang khusus untuk mengatasi masalah tersebut.
Tips ketiga yaitu lakukan uji sensitivitas sebelum menggunakannya secara rutin. Kamu bisa melakukan uji sensitivitas pada bagian kecil kulit untuk memastikan bahwa masker tidak menyebabkan iritasi atau reaksi alergi.
Setelah mengetahui tips-tips di atas berikut ini 11 produk masker skincare untuk mencerahkan kulit, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (24/1).
1. Luxcrime Charcoal Mint Mud Mask.
foto: luxcrime.com
Luxcrime Charcoal Mint Mud Mask merupakan masker wajah merek lokal yang berguna untuk mencerahkan. Memiliki kandungan berupa ekstrak chamomilla, peppermint essential, dan activated charcoal powder, membuat masker ini mampu mencegah munculnya jerawat dan mengontrol produksi sebum. Harga dari Luxcrime Charcoal Mint Mud Mask dibanderol dengan harga Rp 100 ribuan.
2. Mustika Ratu Masker Bengkoang.
foto: Shopee/Mustika Ratu Official Shop
Mustika Ratu Masker Bengkoang menjadi salah satu masker bubuk yang bisa digunakan untuk mencerahkan dan menyamarkan noda hitam. Dibekali dengan bright booster dari ekstrak bengkuang an niacinamide mampu menyamarkan bekas jerawat dan mengencangkan kulit. Sedangkan vita-radiant dari vitamin C membantu mencerahkan kulit. Hanya dengan harga Rp 6.000, kamu sudah bisa Mustika Ratu Masker Bengkoang.
3. Ovale Facial Mask Lemon.
foto: Instagram/ovalebeautyid
Ovale Facial Mask Lemon merupakan salah satu masker wajah yang mengandung ekstrak buah-buahan. Ini mampu menutrisi, mencerahkan, dan mengencangkan kulit. Dipercaya dengan kandungan berupa ganggang laut yang mampu meningkatkan kolagen, sehingga kulit menjadi lebih kenyal dan elastis. Terdapat kandungan vitamin A, C, dan E yang mampu melembapkan secara alami. Nah, harga Ovale Facial Mask Lemon berkisar Rp 20 ribuan dengan ukuran 75 gr.
4. PIXY White Aqua Serum Sheet Mask.
foto: Shopee/Pixy Official Store
PIXY White Aqua Serum Sheet Mask merupakan masker wajah yang dilengkapi dengan formula serum. Ini dikemas dalam bentuk sheet mask sehingga membuat pengaplikasian menjadi lebih praktis. Selain itu, sheet mask ini mengandung vitamin C, sodium hyaluronate, dan moisturizing agent yang bisa melembutkan, dan mencerahkan. PIXY White Aqua Serum Sheet Mask ini bisa kamu dapatkan mulai Rp 14 ribu.
5. Sariayu Peel Off Mask Putih Langsat.
foto: sariayu.com
Sariayu Peel Off Mask Putih Langsat menjadi masker peel off yang mampu mencerahkan kulit. Tidak hanya itu, masker ini ampuh untuk mengangkat kotoran dan sel-sel kulit mati. Ini membuat kulit kamu menjadi segar, bersih, dan lembut. Terbuat dari buah langsat, dan hibicus bisa melembapkan secara alami. Harga dari Sariayu Peel Off Mask Putih Langsat dibanderol mulai Rp 37 ribu.
6. Saturday Looks Minty Gentle Scrub Face Mask.
foto: Shopee/ Saturday Looks Official Shop
Saturday Looks Minty Gentle Scrub Face Mask merupakan masker scrub yang bisa digunakan untuk kulit berjerawat, kusam, dan berminyak. Masker ini mampu menyerap minyak berlebih pada kulit, mengecilkan pori-pori, dan mencerahkan, dan mengatasi jerawat. Hal ini dikarenakan adanya kandungan ekstrak peppermint, apricot seed, bentonite, dan minyak zaitun. Kamu bisa mendapatkan Saturday Looks Minty Gentle Scrub Face Mask dengan harga Rp 60 ribu.
7. Azarine Purifying Deep Cleansing Clay Mask 60g.
foto: Azarine Cosmetic Official Shop
Azarine Purifying Deep Cleansing Clay Mask menjadi rekomendasi masker skincare yang bisa kamu gunakan. Masker ini merupakan clay mask yang mampu mengangkat sel-sel kulit mati, mengecilkan pori-pori, dan mengatasi jerawat meradang. Adanya kandungan berupa ceramide 3, mampu memperbaiki skin barrier dan menghaluskan kulit. Harga dari Azarine Purifying Deep Cleansing Clay Mask yaitu Rp 52 ribu dengan ukuran 60 gram.
8. True to Skin - Supple Dream Gel Mask.
foto: Shopee/Truetoskin Official Shop
True to Skin - Supple Dream Gel Mask menjadi masker dengan tekstur gel yang bisa membuat kulit kamu nyaman ketika digunakan. Supple Dream Gel Mask mempunyai tiga manfaat utama yaitu meredakan jerawat, menenangkan kulit, dan menghidrasinya. Terdapat empat bahan alami dalam Supple Dream Gel Mask, sepeti mugwort, lotus leaf, green tea, dan betaine salicylate. Harga Supple Dream Gel Mask ini dibanderol mulai dari Rp 67 ribu.
9. Wardah Lightening SuperSerum Mask.
foto: Shopee/Wardah Official Shop
Wardah Lightening SuperSerum Mask merupakan masker skincare yang dilengkap dengan serum di dalamnya. Ini membantu mencerahkan, merelaksasi wajah dengan 10x concentrate brightening yang memberikan efek dingin pada wajah. Memiliki kandungan 4x advanced niacinamide, licorice ekstrak, dan mood boosting technology yang mampu mencerahkan. Hanya dengan harga Rp 20 ribu, kamu sudah bisa mendapatkan Wardah Lightening SuperSerum Mask .
10. Kitschy Wonder Mask Exfoliating Gel.
foto: Shopee/Kitschy Official Shop
Kitschy Wonder Mask Exfoliating Gel menjadi masker skincare diformulasikan untuk mencerahkan, dan menghaluskan. Mengandung ekstrak cherry membuat kulit wajah lebih lembut. Harga dari Kitschy Wonder Mask Exfoliating Gel bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 100 ribuan.
11. Emina Masquerade Face Mask.
foto: Shopee/Emina Official Shop
Emina Masquerade Face Mask menjadi rekomendasi terakhir yang bisa mencerahkan kulit. Ini memiliki kandungan berupa buah anggur dengan kandungan berupa vitamin C dan niacinamide yang bisa mencerahkan kulit. Kandungan tersebut juga mampu menghaluskan dan menghidrasi, sehingga kulit bebas kering. Hanya dengan harga 15 ribu.