11 Rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat mulai Rp 30 ribu, bikin kulit auto mulus

11 Rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat mulai Rp 30 ribu, bikin kulit auto mulus

Brilio.net - Perlindungan kulit terhadap sinar matahari merupakan langkah penting yang harus dilakukan dalam perawatan sehari-hari, terlebih untuk kulit berminyak dan berjerawat. Pasalnya, sinar UV pada matahari dapat memicu terjadinya peradangan dan merusak sel-sel kulit. Kondisi ini jika dibiarkan begitu saja, dapat memperparah jerawat dan merusak kulit berminyak.

Dampaknya pada kulit adalah mempercepat timbulnya tanda penuaan dini, termasuk kerutan dah hiperpigmentasi. Tak hanya itu, perlindungan terhadap sinar UV juga penting karena bisa mencegah kanker kulit, terlebih bagi kamu yang memiliki riyawat jerawat berlebih.

Melihat fungsinya, bisa dikatakan penggunaan sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat sangat penting. Namun sebelum memutuskan untuk membeli produk tersebut, alangkah baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu cara memilih sunscreen yang tepat.

Pertama pilihlah sunscreen yang non-komedogenik. Sunscreen dengan label non-komedogenik tidak akan menyumbat pori-pori dan memicu jerawat. Hal ini penting untuk menjaga kulit agar terbebas dari jerawat.

Setelah itu, gunakan sunscreen dengan tekstur gel atau cair yang lebih ringan. Sunscreen dengan tekstur tersebut bisa mengatasi kulit yang terasa lengket dan berminyak. Lalu, pilihlah sunscreen dengan kandungan SPF minimal 30 atau lebih tinggi untuk mendapatkan perlindungan yang terbaik.

Hal yang perlu diperhatikan berikutnya adalah pilihlah sunscreen dengan kandungan zinc oxide atau titanium dioxide. Kedua kandungan ini cocok digunakan bagi pemilik kulit sensitif.

Itulah cara memilih sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat. Lantas apa saja rekomendasi sunscreen yang bisa kamu coba? Nah, berikut ini 11 rekomendasinya sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (25/10).

1. Emina Sun Protection SPF 30 PA ++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: eminacosmetics.com

Emina Sun Protection SPF 30 PA ++ merupakan rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat. Sunscreen ini memiliki tekstur ringan yang bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Sunscreen ini mengandung lidah buaya yang bisa menyegarkan kulit dan memberikan kenyamanan ketika digunakan. Untuk mendapatkan Emina Sun Protection SPF 30 PA ++ kamu bisa membelinya dengan harga Rp 20 ribu.

2. Azariner Hydrosoothe Sunscreen Gel SPF 45++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: azarinecosmetic.com

Azariner Hydrosoothe Sunscreen Gel SPF 45++ memiliki formula yang bisa melembapkan dan menenangkan kulit. Pasalnya, sunscreen ini diperkaya ekstrak alami, seperti jelly, lidah buaya, teh hijau, dan resveratrol. Selain itu, tekstur gel dalam sunscreen ini juga ringan dan memberikan efek dingin. Nah, harga dari Azariner Hydrosoothe Sunscreen Gel SPF 45++ ini adalah Rp 65 ribu.

3. Wardah Sun Care Sunscreen Gel SPF 30.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: Shopee/violetkosmetikmedan

Wardah Sun Care Sunscreen Gel SPF 30 merupakan sunscreen yang memiliki tekstur gel yang mudah meresap pada kulit. Sunscreen ini mengandung vitamin E, lidah buaya, dan Pro Vit B5 yang bisa menutrisi kulit. Untuk mendapatkan Wardah Sun Care Sunscreen Gel SPF 30 kamu bisa membelinya dengan harga Rp 29 ribu.

4. Kose Cosmeport Suncut Perfect UV Protect Gel.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: Shopee/Ei Souxe

Kose Cosmeport Suncut Perfect UV Protect Gel menjadi rekomendasi berikutnya lantaran sunscreen ini mengandung super hyaluronic acid. Kandungan tersebut bisa menjaga kulit tetap terhidrasi dan lembap. Sementara itu, harga dari Kose Cosmeport Suncut Perfect UV Protect Gel bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 100 ribu.

5. Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30+++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: Shopee/Watsons Indonesia Official Shop

Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30+++ ini memiliki formula gel yang bisa membuat wajah tampak glowing. Hal ini lantaran kandungan hyaluronic acid di dalamnya. Sunscreen ini juga memberikan perlindungan bagi kulit dari sinar UVA dan UVB. Bagi kamu yang ingin mendapatkan Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30+++ bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp 30 ribu untuk ukuran 40 ml.

6. Biore UV Aqua Rich Watery Gel Sunscreen Skin Care SPF 50 PA++++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: kao.com

Biore UV Aqua Rich Watery Gel Sunscreen Skin Care SPF 50 PA++++ merupakan sunscreen yang diformulasikan dengan hyaluronic acid royal. Selain kandungan itu, sunscreen ini mengandung jelly extract yang membuat kulit terasa lembap dan ternutrisi lebih baik. Bagi kamu yang ingin mendapatkan sunscreen ini bisa membelinya dengan harga Rp 137 ribu.

7. FSS Weightless Sunscreen SPF 50 PA+++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: forskinssake.com

FSS Weightless Sunscreen SPF 50 PA+++ memiliki tekstur ringan yang diformulasikan dengan menggunakan lima filter UV. Sunscreen ini juga memiliki formula seperti niacinamide, centella asiatica, dan purslane yang bisa menenangkan dan menghidrasi kulit. Tertarik untuk menggunakan FSS Weightless Sunscreen SPF 50 PA+++? Nah, produk ini dibanderol mulai dari Rp 165 ribu dengan ukuran 50 ml.

8. ERHA Acneact Acne Sun Friendly SPF 30 PA+++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: erhastore.co.id

ERHA Acneact Acne Sun Friendly SPF 30 PA+++ merupakan sunscreen yang terbuat dari niacinamide yang bisa meredakan kemerahan pada kulit. Selain itu, zinc gluconate dalam sunscreen ini juga bisa mengontrol produksi minyak dan mencegah jerawat. Nah, harga dari ERHA Acneact Acne Sun Friendly SPF 30 PA+++ bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 100 ribu.

9. N'pure Cica Beat The Sun SPF 50.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: npureofficial.id

N'pure Cica Beat The Sun SPF 50 diformulasikan dengan 100 persen natural Cica leaf water, Chrysanthemum Extract, Chamomile Extract, dan Camellia Sinensis Leaf Extract. Semua kandungan tersebut merupakan lima jenis UV filter yang bisa melindungi kulit dari sinar matahari. Tak hanya itu, kandungan-kandungan tersebut juga mampu melembapkan dan melembutkan kulit. N'pure Cica Beat The Sun SPF 50 bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 79 ribu.

10. Envygreen Clear Daily Protection.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: envygreen.id

Envygreen Clear Daily Protection merupakan tabir surya khusus untuk kulit berjerawat dan berminyak yang memiliki SPF tinggi. Sunscreen ini memiliki tekstur ringan yang tidak meninggalkan noda whitecast dan tidak berminyak. Envygreen Clear Daily Protection terbuat dari bahan nano teknologi yang bisa merawat wajah dari jerawat dan melindungi dari sinar matahari. Envygreen Clear Daily Protection bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 45 ribu.

11. COSRX Shield Fit All Green Comfort Sun SPF 50 PA+++.

sunscreen untuk kulit berminyak dan berjerawat berbagai sumber

foto: Shopee/afskcare

COSRX Shield Fit All Green Comfort Sun SPF 50 PA+++ merupakan rekomendasi terakhir yang bisa kamu gunakan. Sunscreen ini terbuat dari tiga bahan yakni centella asiatica, sacheolsuk, dan water lily flower extract. Ketiga bahan ini dipercaya dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan memberikan kesegaran serta melembutkan kulit. COSRX Shield Fit All Green Comfort Sun SPF 50 PA+++ bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 165 ribu dengan ukuran 35 ml.

(brl/jad)

tags

STORIES