3 Perawatan wajah dengan metode Trilogy bikin kulit makin sehat

3 Perawatan wajah dengan metode Trilogy bikin kulit makin sehat

Brilio.net - Siapa sih yang tidak ingin memiliki wajah bersih dan sehat? Tak hanya perempuan, laki-laki sekarang ini juga wajib menjaga kesehatan kult. Dengan menjamurnya klinik kecantikan, masyarakat mudah mencari rujukan untuk menjaga dan merawat kulitnya.

Dokter Estetika Skin+ Indonesia, Renobulan Sanusi mengatakan merawat kulit bukanlah upaya untuk mengubah diri dan bentuk. Manfaat merawat kulit, yakni agar wajah menjadi bersih dan sehat.

Kulit wajah perlu dirawat karena wajah kita paling sering terpapar dengan faktor eksternal, seperti polusi, debu, sinar UV (ultraviolet), tangan yang kotor, keringat, kosmetik, dan barang lain yang mudah tersentuh dengan wajah. Selain itu, kulit wajah berbeda dengan kulit lainnya pada tubuh kita," ujarnya.

Dokter Renobulan menambahkan kulit wajah cenderung lebih sensitif. Ia mencontohkan ketika tubuh tidak fit, stres, dan kondisi psikologis lainnya bisa berpengaruh pada kulit wajah. Gejala yang muncul seperti tumbuhnya jerawat, kulit menjadi kering dan kusam, gatal, kemerahan, terkelupas, bahkan psoriasis (peradangan kulit).

"Ternyata faktor permasalahan kulit tak hanya dari luar saja, tapi juga kesehatan tubuh," ucapnya.

Beruntungnya, saat ini sudah banyak klinik kecantikan yang menawarkan banyak metode perawatan agar kulit lebih sehat, salah satunya metode Trilogy yang ditawarkan klinik Skin+.

Trilogy treatment  2019 brilio.net

Trilogy treatment
2019 brilio.net/Syifa

Dengan metode Trilogy, perempuan hanya membutuhkan waktu 40 menit dengan 1 kali datang setiap pekan untuk mengikuti 3 jenis perawatan. Ketiganya yakni, Medical Trilogy, Recovery Trilogy, dan Maintanance Trilogy.

Medical Trilogy adalah rangkaian treatment utama dengan teknologi modern serum infusion sampai lapisan dermis dan laser untuk mengangkat sel kulit mati dan peremajaan kulit.

Recovery Trilogy adalah rangkaian treatment lanjutan untuk mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit melalui teknologi terapi cahaya dengan tujuh warna yang memiliki fungsi yang berbeda dalam proses peremajaan kulit.

Sementara Maintanance Trilogy adalah rangkaian treatment yang berfungsi untuk menjaga kondisi kulit tetap lembab dan kencang melalui teknologi RF dan signature massage.

Trilogy treatment  2019 brilio.net

Trilogy treatment
2019 brilio.net/Syifa

Ia juga menjelaskan bahwa perawatan tersebut dapat mengangkat kulit mati dan berfungsi untuk rangkaian anti penuaan dini serta berbagai masalah kulit. Setelah perawatan.

"Kita sarankan setelah perawatan setiap pasien menggunakan tabir surya, facial wash, dan pelembab," pungkasnya.

(brl/vin)

tags

STORIES