6 Waktu yang tepat gunakan body lotion agar mendapatkan kulit halus, pakai setelah mandi

6 Waktu yang tepat gunakan body lotion agar mendapatkan kulit halus, pakai setelah mandi

Brilio.net - Kulit halus dan mulus merupakan impian bagi setiap orang. Terlebih lagi jika terhindar dari permasalahan kulit seperti halnya kondisi kulit kering. Permasalahan kulit yang satu ini kerap kali menjadi masalah utama bagi sebagian besar orang. Kondisi kulit kering sendiri biasanya ditandai dengan kulit yang terasa gatal dan perih. Tidak hanya itu, kulit kering bisa mengakibatkan iritasi dan munculnya kemerahan.

Kondisi kulit kering ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti halnya dehidrasi, faktor usia yang membuat produksi kolagen berkurang, sering menggunakan makeup, melakukan eksfoliasi, dan efek dari konsumsi obat-obatan, serta cuaca ekstrem.

Walaupun begitu, kondisi kulit kering dapat diatasi dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan menggunakan perawatan kulit secara rutin. Kamu bisa merawat kulit dengan menggunakan body care, seperti body lotion.

Body lotion merupakan produk perawatan kulit yang bisa membuat kulit menjadi lembut, terhidrasi, dan halus. Penggunaan body lotion secara rutin ini bisa mengatasi kulit kering, pecah-pecah ataupun kasar. Walaupun bisa mengatasi hal tersebut, ketika menggunakan body lotion terdapat cara dan waktu yang tepat agar manfaatnya bisa kamu dapatkan.

Lantas waktu apa saja yang baik untuk menggunakan body lotion? Berikut ini 6 waktu terbaik menggunakan body lotion sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (14/12).

1. Oleskan setelah mandi.

<img style=

foto: freepik.com

Setelah mandi, kandungan air di dalam kulit menguap dengan cepat. Hal tersebut membuat kulit kamu terasa lebih kering. Maka dari itu, cara terbaik menggunakan body lotion yaitu gunakan setelah mandi. Hal ini bertujuan agar kelembapan pada kulit dapat terjaga dengan baik.

2. Gunakan sebelum olahraga.

<img style=

foto: freepik.com

Kamu suka berolahraga di luar ruangan? Nah, sebelum melakukan kegiatan tersebut lebih baiknya kamu mengoleskan body lotion terlebih dahulu. Penggunaan body lotion sebelum olahraga dapat mengatasi kulit kering yang diakibatkan oleh cuaca.

3. Gunakan sebelum tidur.

<img style=

foto: freepik.com

Waktu terbaik menggunakan body lotion berikutnya yaitu menggunakan body lotion sebelum tidur. Saat sedang tidur, kulit membutuhkan kelembapan, maka dari itu mengoleskan body lotion sebelum tidur menjadi kunci kulit tetap lembap seharian. Bahkan ketika menggunakan body lotion sebelum tidur, hal ini membuat kulit kamu menjadi lebih lembut dan halus ketika bangun di pagi hari.

4. Gunakan setelah bercukur.

<img style=

foto: freepik.com

Mencukur tidak hanya menghilangkan bulu yang ada di tubuh saja. Melainkan bisa menghilangkan lapisan sel kulit. Maka dari itu, untuk melindungi dan kulit tidak kering, kamu sangat dianjurkan untuk menggunakan body lotion setelah mencukur. Pasalnya, body lotion bisa mencegah terjadinya kulit kering dan iritasi setelah mencukur.

5. Gunakan setelah mencuci tangan atau kaki.

<img style=

foto: freepik.com

Waktu terbaik yang patut kamu perhatikan adalah gunakan body lotion setelah mencuci tangan ataupun kaki. Nah, penggunaan body lotion setelah itu dapat mengembalikan kelembapan dan mencegah kulit iritasi serta pecah-pecah.

6. Gunakan setelah eksfoliasi.

<img style=

foto: freepik.com

Eksfoliasi merupakan perawatan kulit yang bekerja dengan cara pengelupasan sel kulit mati. Nah, biasanya proses eksfoliasi bisa membuat kulit iritasi. Untuk mencegah hal tersebut kamu bisa menggunakan body lotion untuk menjaga kelembapan, menenangkan lapisan kulit, dan memperkuat penghalang kelembapan.

(brl/lin)

tags

STORIES