7 Toner eksfoliasi wajah harga di bawah Rp 100 ribu, bikin lebih cerah
Brilio.net - Memiliki kulit wajah halus dan mulus menjadi impian bagi banyak orang. Pasalnya, dengan memiliki kulit wajah halus, membuat kita lebih percaya diri dalam menjalani kegiatan sehari-hari.
Nah, agar bisa mendapatkan kulit wajah yang diinginkan, kamu bisa mulai dari sekarang untuk melakukan perawatan wajah. Salah satu perawatan wajah yang bisa membuat kulit wajah halus yaitu dengan melakukan eksfoliasi wajah menggunakan chemical exfoliator seperti toner eksfoliasi.
-
Trik membuat toner untuk mendetoks wajah ini cuma butuh 3 bahan alami, bikin mulus dan awet muda Exfoliating toner biasanya digunakan untuk mendetoks wajah agar terhindar dari berbagai permasalahan kulit seperti jerawat.
-
7 Rekomendasi produk eksfoliasi wajah berjerawat di bawah Rp 150 ribu Eksfoliasi adalah salah satu metode perawatan wajah yang berguna untuk mengangkat sel kulit mati.
-
12 Rekomendasi toner yang membuat wajah glowing, mulai Rp 20 ribu Toner merupakan cairan yang mengandung bahan aktif seperti antioksidan, zat asam, dan vitamin yang bagus untuk kulit.
Toner eksfoliasi wajah merupakan rangkaian perawatan wajah yang saat ini sedang digandrungi oleh beauty enthusiast karena memiliki berbagai manfaat untuk wajah. Salah satu manfaat toner untuk wajah, yaitu membantu menutup pori-pori dan membersihkan wajah dari debu, kotoran, polusi, dan kotoran yang menempel pada wajah.
Berbicara mengenai toner eksfoliasi, toner ini memiliki bahan kandungan aktif yang berguna untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang mengendap permukaan kulit. Dilansirbrilio.netdari Herworld, Jumat (8/4) toner eksfoliasi memiliki bahan kandungan seperti AHA yang bisa menjadi asam glikolat dan laktat, sehingga aman jika digunakan untuk semua jenis kulit.
Sedangkan, BHA seperti asam salisilat dapat digunakan oleh jenis kulit berminyak dan sensitif. Dengan demikian jika kamu tidak terbiasa menggunakan dua bahan kandungan tersebut, kamu disarankan untuk mencobanya secara perlahan dan melakukan uji tempel pada bagian tubuh tertentu.
"Toner biasanya digunakan untuk hidrasi pada permukaan kulit dengan cara menyemprotkan ke wajah untuk memberikan efek menyegarkan dan mendinginkan wajah," kata Joy, dikutipbrilio.netdari New Beauty, Jumat (8/4).
Nah, produk-produk toner eksfoliasi ini kini sudah banyak dan bisa kamu beli di pasar kecantikan. Namun, kebanyakan dari toner eksfoliasi ini memiliki harga yang lumayan mahal. Tapi kamu jangan khawatir, brilio.netmemiliki tujuh rekomendasi toner eksfoliasi dengan harga di bawah Rp 100 ribu. Penasaran dengan 7 toner eksfoliasi? Yuk, simak ulasan yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (8/4).
foto: Shopee/makeupbeautyhouse
Benton Aloe BHA Skin Toner merupakan toner eksfoliasi yang memiliki bahan kandungan berupa aloe vera, BHA 0,5%, snail secretion filtrate, hyaluronic acid, dan beta glucan. Semua bahan kandungan tersebut membuat Benton Aloe BHA Skin Toner dapat membantu mengangkat sel kulit mati, menghidrasi, dan melembapkan wajah.
Tidak hanya itu, toner ini merupakan toner eksfoliasi wajah yang bebas dari alkohol, pewarna, pewangi yang bisa mengakibatkan iritasi pada kulit. Harga dari Benton Aloe BHA Skin Toner yaitu Rp 23.000.
2. Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Lotion
foto: Instagram/@avenoshop
Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Lotion merupakan toner eksfoliasi yang cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Toner ini memiliki kemampuan untuk mengangkat sel kulit mati dan mengangkat kotoran dan minyak yang menyumbat pori-pori.
Toner eksfoliasi ini memiliki bahan kandungan utama berupa gluconolactone PHA dan tranexamic acid yang dapat membantu untuk mengangkat sel kulit mati sehingga bisa menjaga kelembapan dan memperbaiki tekstur kulit yang rusak. Kamu bisa mendapatkan toner eksfoliasi ini dengan harga Rp 39.600.
3. Somethinc Calm Down!PHA 3% Everyday Toner
foto:somethinc.com
Somethinc Calm Down!PHA 3% Everyday Toner yang diformulasikan bagi kulit kering dan sensitif. Mengandung 3% PHA yang dapat membantu mengangkat kotoran dan sel kulit mati penyebab kulit kusam. Bahkan, toner eksfoliasi ini bermanfaat untuk menenangkan kulit karena adanya kandungan 55% green plants skin purifying dan calming.
Manfaat lainnya dari toner eksfoliasi ini yaitu untuk menghaluskan, dan menghidrasi kulit. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 59.000.
4.Whitelab Exfoliating Toner
foto: Shopee/whitelab
Rekomendasi toner eksfoliasi harga di bawah Rp 100.000 yaitu White Lab Exfoliating Toner. Toner ini memiliki bahan kandungan aktif berupa AHA 6%, niacinamide 2%, BHA 1%, PHA 0,10% yang diformulasikan untuk tingkat eksfoliasi secara medium.
Whitelab Exfoliating Toner memiliki manfaat untuk mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di atas permukaan kulit paling atas. Selain itu toner eksfoliasi dapat membantu untuk mencerahkan kulit, mengontrol produksi minyak, mengatasi iritasi dan membersihkan pori dari kotoran. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 59.073.
foto: Shopee/cosmetictpi
Rekomendasi berikutnya yaitu Wardah Crystal Secret Exfoliating Toner yang memiliki manfaat utama untuk menyamarkan noda hitam pada wajah. Mengandung AHA Natural di dalam toner ini membuat toner eksfoliasi ini mampu membuat kulit wajah kamu jadi halus, bahkan glowing. Kamu bisa mendapatkan toner eksfoliasi ini dengan kisaran harga Rp 65.000.
6. Bloomka Sugarcane + Calendula Exfoliating Facial Toner
foto: Shopee/kalarismu
Rekomendasi toner eksfoliasi wajah yang pertama, yaitu Bloomka Sugarcane + Calendula Exfoliating Facial Toner. Toner ini memiliki bahan kandungan seperti fruit AHA yang berasal dari bilberry, sugar cane, orange, lemon dan sugar maple extra. Semua bahan kandungan tersebut memberikan efek kesegaran pada kulit pada saat diaplikasikan.
Tidak hanya itu, manfaat utama dari toner eksfoliasi ini yaitu untuk mengangkat sel kulit mati dengan lembut. Toner eksfoliasi ini bahkan bisa lho digunakan untuk semua jenis kulit. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga mulai dari Rp 69.000.
7. Wardah White Secret Exfoliating Lotion
foto: Instagram/@88.beautyshop
Wardah White Secret Exfoliating Lotion merupakan toner yang memiliki kandungan AHA natural sehingga dapat membantu mengangkat sel kulit mati, debu, dan sisa-sisa make up pada wajah yang bisa menyumbat pori-pori.
Selain itu, Wardah White Secret Exfoliating Lotion dibekali dengan teknologi white specific system yang dapat memberikan hasil berupa kulit lebih halus, menyamarkan noda hitam, dan kulit wajah menjadi glowing. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan kisaran harga Rp 63.000.