9 Daun penghilang flek hitam di wajah dan cara menggunakannya

9 Daun penghilang flek hitam di wajah dan cara menggunakannya

Brilio.net - Memiliki wajah mulus bersih dan sehat pastinya keinginan setiap orang. Namun sayangnya ada saja permasalahan kulit yang dialami, seperti jerawat, kulit berminyak, hingga flek hitam di wajah.

Flek hitam sendiri merupakan bintik-bintik hitam atau coklat yang terdapat di wajah akibat pigmentasi kulit secara berlebihan. Kondisi ini biasanya tidak membahayakan, hanya saja menurunkan kepercayaan diri seseorang.

Ada banyak cara untuk menghilangkan flek hitam di wajah, misalnya dengan perawatan ke klinik kecantikan atau menggunakan bahan alami. Ternyata ada lho daun penghilang flek hitam. Daun-daun tersebut bisa kamu buat dan racik sendiri di rumah.

Penasaran apa saja daun penghilang flek hitam? Berikut ulasannya seperti dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (30/12).

1. Daun pandan.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: pixabay

Daun pandan biasa digunakan pelengkap bahan makanan. Namun siapa sangka, daun pandan jadi salah satu daun penghilang flek hitam lho. Dilansir dari Dr Health Benefits, kandungan vitamin dan nutrisi dalam daun pandang bisa menghilangkan flek hitam lho.

Kamu bisa membuat masker daun pandan, caranya siapkan beberapa lembar daun pandan, kemudian tumbuk halus hingga menjadi pasta. Setelah itu bisa langsung kamu aplikasikan ke wajah sebagai masker. Diamkan 20 menit kemudian cuci bersih. Agar hasil maksimal kamu bisa menggunakan masker ini 2 kali dalam seminggu.

2. Daun jambu.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: Instagram/@suratiwawu

Jambu salah satu buah yang sangat lezat dengan kandungan vitamin yang bagus untuk kesehatan. Ternyata tak hanya buahnya saja yang bisa dimanfaatkan, daunnya juga lho. Kandungan antioksidan dan antiseptik pada daun jambu bisa sebagai cara penghilang flek hitam di wajah.

Cara meracik daun jambu ini cukup mudah. Kamu perlu ambil beberapa helai daun jambu kemudian haluskan. Setelah menjadi pasta, aplikasikan ke wajah sebagai masker. Diamkan selama 10 menit setelah itu bilas dengan air biasa. Tak hanya sebagai penghilang flek hitam di wajah, daun jambu juga bisa sebagai alternatif perawatan wajah sehari-hari lho.

3. Daun kelor.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: pixabay

Mendengar nama daun kelor, pasti tak asing dengan mitos Kolor Ijo. Ya, zaman dulu daun kelor dijadikan sebagai daun penangkal hantu Kolor Ijo. Namun dibalik itu semua, daun kelor memiliki segudang manfaat tak hanya untuk kesehatan tapi juga untuk kecantikan. Dilansir dari NDTV, daun kelor bisa menghilangkan flek hitam lho.

Kamu bisa mengaplikasikan daun kelor sebagai masker wajah. Caranya, siapkan setengah sendok bubuk daun kelor, satu sendok makan madu, satu sendok makan air mawar, satu sendok makan jus lemon, kemudian campurkan semua bahan. Setelah bahan sudah memiliki tekstur seperti pasta, oleskan ke wajah secara merata.

Lakukan perawatan ini saat pagi hari dan diamkan selama 10 menit, selanjutnya bilas dengan air hangat. Setelah wajah kering oleskan pelembap agar wajah lebih lembut dan halus.

4. Daun sirih.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: pixabay

Daun penghilang flek hitam selanjutnya adalah daun sirih. Biasanya daun sirih digunakan untuk kesehatan, ternyata bisa juga untuk kecantikan. Dilansir dari Boldsky, dari zaman dahulu orang-orang sudah memanfaatkan daun sirih untuk perawatan wajah lho.

Untuk menghilangkan flek hitam dengan daun sirih, kamu bisa mengambil beberapa helai daun sirih, kemudian rebus daunnya. Setelah air mendidih dan berubah warna, diamkan hingga dingin. Setelah itu gunakan daun sirih untuk cuci muka. Lakukan perawatan ini rutin selama satu bulan untuk hasil yang maksimal.

5. Daun katuk.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: pixabay

Selain enak disantap menjadi sayur, daun katuk juga bisa untuk menghilangkan flek hitam di wajah. Dilansir dari Boldsky, daun katuk mengandung klorofil yang sangat tinggi, selain itu, daun katuk juga mengandung antioksidan yang bagus untuk kecantikan.

Kamu bisa menggunakan ekstrak daun katuk menjadi masker untuk menghilangkan flek hitam. Ambil satu batang tangkai daun katuk, kemudian tumbuk hingga halus, campurkan satu sendok teh madu dan oleskan ke wajah secara merata. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal kamu bisa melakukan perawatan ini 2-3 kali dalam seminggu.

6. Daun kemangi.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: pixabay

Selain dijadikan sebagai lalap, daun kemangi juga bisa untuk perawatan kecantikan lho. dilansir dari Netmeds, daun kemangi bisa untuk menghilangkan flek hitam di wajah.

Kamu cukup menyiapkan satu ikat daun kemangi dan satu sendok makan air mawar. Tumbuk halus kedua bahan tersebut, setelah menjadi pasta langsung dioleskan ke wajah, Diamkan selama 20 menit kemudian bilas dengan air bersih. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal kamu bisa menggunakan masker daun kemangi ini 2 kali dalam seminggu.

7. Daun salam.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: pixabay

Sebagai pelengkap makanan, daun salam juga dikenal sebagai daun penghilang flek hitam di wajah lho. Dilansir dari Anything Her, menghilangkan flek hitam dengan daun salam tentunya tidak membutuhkan biaya besar dan caranya sangat mudah.

Kamu cukup menyiapkan beberapa helai daun salam kemudian rebus hingga mendidih dengan api kecil selama 10 menit. Setelah itu, tunggu air rebusan dingin dan masukan ke dalam botol. Ramuan daun salam itu bisa dijadikan sebagai face mist. Semprotkan saat wajah dalam keadaan bersih. Tak hanya menghilangkan flek hitam, ramuan ini juga bisa untuk memncerahkan dan membuat kulit wajah terbebas dari jerawat.

8. Daun binahong.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: Instagram/@sitiakbar33024

Daun binahong merupakan tanaman merambat yang memiliki bentuk seperti hati. Daun ini biasanya digunakan untuk pengobatan penyakit-penyakit berat seperti diabetes, paru-paru, dan lain sebagainya. Namun untuk kecantikan sendiri, daun binahong juga memiliki manfaat lho. Salah satunya menghilangkan flek hitam di wajah.

Kandungan flavonoid pada daun binahong berperan sebagai antibiotik dan antioksidan. Ada pula kandungan asam askorbat yang mengandung antimikroba, antioksidan, asam askorbat dan vitamin C, sehingga dapat memperbaiki kerusakan kulit dan menghilangkan flek hitam.

Kamu bisa menjadikan daun binahong sebagai masker. Caranya siapkan beberapa helai daun binahong, kemudian haluskan dengan blender, Usahakan untuk tidak menggunakan air. Setelah itu peras dan pisahkan dengan ampasnya. Perasan air daun binahong adalah ekstrak yang dipakai sebagai masker wajah.

Aplikasikan masker daun binahong ke wajah, diamkan selama 15-20 menit kemudian bersihkan. Lakukan perawatan ini 3 kali dalam sehari untuk mendapat hasil maksimal.

9. Daun sirsak.

Daun penghilang flek hitam di wajah pixabay/Instagram/freepik

foto: Instagram/@ika_bunda

Daun penghilang flek hitam di wajah selanjutnya adalah daun sirsak. Kandungan zat alami seperti annohexocin, muricapentocin, caclourine, gigantetronin, anonol, gentisic, annocatacin, annomuricin, annonacin, annocatalin, ainoleic acid, dan acid pada daun binahong memiliki banyak manfaat untuk kecantikan, salah satunya untuk menghilangkan flek hitam di wajah.

Untuk menghilangkan flek hitam pada wajah, kamu bisa menyiapkan 5-7 lembar daun sirsak, lidah buaya, kulit jeruk dan masukkan ke dalam blender, kemudian hancurkan hingga menjadi pasta. Setelah itu campurkan sekitar 1 butir putih telur, 1 sendok makan madu, 2 sendok makan minyak zaitun, 1 sendok makan minyak bunga mawar dan kasih sedikit perasan air jeruk nipis ke dalam mangkok.

Setelah wajah bersih, aplikasikan masker tersebut ke wajah secara merata. Kemudian diamkan 20-30 menit hingga mengering. Kemudian cuci wajah dengan air bersih. Kamu bisa melakukan perawatan ini setiap hari untuk melihat manfaatnya.

Cara memakainya yaitu dengan cara membersihkan terlebih dahulu wajah anda lalu kemudian gunakan adonan masker wajah tadi ke wajah anda secara merata, kemudian tunggu 20 -30 menit hingga masker mengering. Setelah kering, barulah bersihkan wajah anda menggunakan handuk yang sudah dicelupkan ke dalam air hangat hingga bersih dan merata. Anda bisa melakukan cara ini setiap hari untuk merasakan manfaat daun sirsak untuk menghilangkan flek hitam di wajah.

(brl/far)

tags

STORIES