9 Rekomendasi toner untuk wajah berminyak, harga di bawah Rp 100 ribu
Brilio.net - Kamu memiliki wajah berminyak? Problem ini menjadi salah satu masalah wajah yang sering dialami banyak orang. Perlu kamu ketahui bahwa pori-pori di dalam kulit memiliki kelenjar sebaceous (sebum) yang dapat menghasilkan minyak secara alami. Nah, sebum inilah yang membantu kulit tetap terhidrasi dan sehat secara alami. Namun pada beberapa orang, kelenjar sebaceous mengalami produksi minyak berlebih sehingga menyebabkan kulit wajah berminyak. Nah, agar hal tersebut bisa diatasi, kamu bisa lho menggunakan toner untuk wajah berminyak.
Berbicara mengenai kulit berminyak, dilansir brilio.net dari Healthline, Sabtu (9/4), produksi minyak berlebih di dalam kulit bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Terdapat tiga faktor utama yaitu genetik, lingkungan, dan gaya hidup yang tidak sehat.
Nah, agar produksi minyak di dalam kulit dapat dicegah, kamu bisa memulai dengan menggunakan perawatan seperti rutin menggunakan toner wajah. Saat ini toner wajah bisa kamu dapatkan dengan mudah di minimarket dan marketplace dengan harga terjangkau. Kamu bisa lho mendapatkan toner untuk wajah berminyak dengan harga di bawah Rp 100.000.
Lantas apa saja rekomendasi toner untuk wajah berminyak dengan harga di bawah Rp 100.000? Yuk, simak ulasan brilio.net yang dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (9/4).
1. Envygreen Acne Face Toner.
-
11 Skincare untuk kulit berminyak, berjerawat, dan pori besar merek lokal harga di bawah Rp 200 ribu Perawatan dengan skincare khusus perlu dilakukan agar tak mengalami masalah kulit yang lebih parah.
-
9 Produk skincare di Indomaret untuk kulit berminyak dan jerawatan terbaru di bawah Rp 150 ribu Skincare ini bisa membantu mengontrol produksi minyak di wajah.
-
7 Rekomendasi toner bantu kurangi beruntusan di wajah, harga di bawah Rp 100 ribu Kamu harus hati-hati dalam memilih skincare ini supaya beruntusan tidak semakin parah.
foto: Shopee/makeupuccino1
Rekomendasi pertama toner untuk kulit berminyak yaitu Envygreen Acne Face Toner. Mengandung salicylic acid membuat toner ini memiliki kemampuan untuk membunuh bakteri penyebab utama dari munculnya jerawat pada wajah. Manfaat lain dari toner ini yakni mampu mengontrol minyak dalam kulit, mengecilkan pori-pori, dan mencegah munculnya komedo. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 19.900.
2. La Tulipe Active Hydrating Toner For Combination To Oily Skin.
foto: Shopee/kecantikandankesehatanstore
Rekomendasi selanjutnya yakni ada La Tulipe Active Hydrating Toner For Combination To Oily Skin yang diformulasikan untuk kulit berminyak. Toner ini merupakan hydrating toner yang memiliki kandungan berupa zinc PCA dan ekstrak witch hazel yang dapat mengecilkan pori-pori wajah dan mengontrol minyak pada kulit wajah.
Bahkan tidak hanya itu saja, adanya bahan kandungan seperti aloe vera dapat membantu melembapkan kulit dan memperbaiki tekstur kulit kasar. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 21.000.
3. Wardah Acne Derm Pore Refining Toner.
foto: Shopee/ellakosmetik
Rekomendasi toner berikutnya untuk wajah berminyak yaitu Acnederm Pore Refining Toner. Seperti diketahui, wajah yang berminyak bisa menyebabkan wajah kamu berjerawat. Nah, manfaat toner ini selain dapat mengontrol produksi minyak berlebih, juga mengatasi jerawat dan menghilangkan bekas jerawat. Hal ini dikarenakan adanya kandungan zinc di dalam toner. Harga dari Acnederm Pore Refining Toner adalah Rp 24.000.
4. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion.
foto: Instagram/@solomakeup.id
Rekomendasi toner untuk mengatasi wajah berminyak selanjutnya ada Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion yang termasuk hydrating toner diperkaya dengan hyaluronic acid sehingga dapat menghidrasi dan menjaga kelembapan kulit dengan baik sepanjang hari.
Hydrating toner ini aman dan cocok digunakan oleh semua jenis kulit. Selain itu, adanya sifat astringent di dalam toner ini, membuatnya mampu mengurangi produksi minyak berlebih dan membuat kulit wajah kamu jadi lebih segar. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 35.000.
5. Ristra Astringent Lotion.
foto: Instagram/@jesvinkosmetik
Ristra Astringent Lotion merupakan toner yang diformulasikan untuk wajah berminyak. Ristra Astringent Lotion memiliki kemampuan untuk membersihkan wajah dan mengembalikan keseimbangan pH secara alami.
Pada saat menggunakan toner ini wajah kamu tampak lebih segar dan bersih. Tidak hanya itu, manfaat lainnya dari toner ini yakni dapat membantu mengecilkan tampilan pori-pori pada wajah. Hanya dengan harga Rp 45.000, kamu bisa mendapatkan toner ini.
6. Zoya Acne Facial Toner.
foto: Instagram/@nhaliewikeeshop
Zoya Acne Facial Toner menjadi rekomendasi toner untuk wajah berminyak selanjutnya. Toner ini memiliki kemampuan mengurangi kadar minyak pada wajah. Selain itu adanya kadar Ph normal yang dilengkapi dengan bahan kandungan tea tree oil, salicylic acid, dan antibacterial di dalam toner ini ampuh untuk membunuh bakteri penyebab utama munculnya jerawat. Manfaat lain dari toner ini yaitu membantu menyegarkan kulit. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan merogoh kocek Rp 46.000.
7. Everwhite Essence Toner.
foto: everwhitebeauty
Everwhite Essence Toner merupakan toner hydrating yang bisa menjadi essence. Toner ini diformulasikan untuk kulit berminyak dan kusam. Memiliki kinerja sebagai hydrating toner membuat toner ini mampu menyegarkan kulit wajah. Toner ini memiliki manfaat untuk mencerahkan, mengecilkan pori-pori, dan mengangkat sel kulit mati secara maksimal.
Tidak hanya itu saja, bahan kandungan seperti niacinamide dan kolagen membantu untuk mencerahkan, melembapkan, dan mengontrol minyak pada wajah. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga Rp 79.000
8. Inez Acne Care Facial Toner.
foto: Instagram/@angelcosmetik20
Inez Acne Care Facial Toner merupakan toner wajah yang diformulasikan untuk merawat kulit berminyak. Hal ini dikarenakan Inez Acne Care Facial Toner memiliki kandungan seperti allantoin, salicylic acid, cinnamon extract, glycine, witch hazel extract, alkohol, dan mentol yang dapat mengurangi minyak pada wajah. Selain itu, toner ini juga dapat memberikan sensasi kesegaran pada saat digunakan. Kamu bisa mendapatkan Inez Acne Care Facial Toner dengan harga mulai dari Rp 80.000.
9. Npure Centella Asiatica Face Toner.
foto: npureofficialshop
Npure Centella Asiatica Face Toner merupakan toner yang memiliki kandungan berupa centella asiatica dan green tea yang dapat merawat wajah berjerawat. Selain itu, kedua kombinasi kedua bahan ini dapat mengontrol produksi minyak berlebih pada wajah dan mencegah timbulnya jerawat.
Memiliki bahan kandungan lain seperti niacinamide dan tranexamic acid membantu untuk melembapkan, mencerahkan, dan memperbaiki tekstur kulit. Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan kisaran harga Rp 100.000.