Battle micellar water The Originote & Glad2Glow harga Rp 50 ribuan, mana lebih ampuh bersihkan makeup?

Battle micellar water The Originote & Glad2Glow harga Rp 50 ribuan, mana lebih ampuh bersihkan makeup?

Brilio.net - Pembersih wajah tak hanya sebatas facial wash saja, tetapi ada juga micellar water, toner, milk cleanser, hingga cleansing balm. Dari berbagai jenis pembersih wajah tersebut, micellar water menjadi salah satu produk yang paling banyak dicari.

Micellar water merupakan produk pembersih wajah berbahan dasar air, yang mengandung gliserin dan molekul surfaktan (SLS) yang disebut dengan micelles. Penggunaan micellar water menjadi tahap pertama dalam proses double cleansing.

Skincare yang satu ini memang diformulasikan untuk mengangkat kotoran, debu, dan sisa makeup yang menempel pada kulit wajah. Pemakaian produk ini akan membuat proses pembersihan wajah menjadi lebih maksimal karena mampu menjangkau hingga lapisan kulit yang lebih dalam.

Berkat fungsinya tersebut, saat ini sudah banyak produk micellar water yang dijual di pasaran dengan berbagai klaim dan kandungannya. Seperti yang baru-baru ini viral tentang micellar water yang ampuh membersihkan makeup secara optimal. Produk yang dimaksud adalah The Originote Hyalurose Micellar Water dan Glad2Glow Cherry Blossom Betaine Micellar Water, yang keduanya dibanderol Rp 50 ribuan.

Sejalan dengan hal itu, seorang beauty enthusiast dengan nama akun @shelly.chandra memutuskan untuk melakukan battle keduanya guna membuktikan klaim keduanya. Kira-kira, mana yang lebih ampuh bersihkan makeup?

Battle micellar water The Originote & Glad2Glow harga Rp 50 ribuan TikTok

foto: TikTok/@shelly.chandra

"jd abis nntn pideo ini kalian tim g2g atau jinot?" tulis pemilik akun dalam keterangan video unggahan, yang telah briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @shelly.chandra, Rabu (10/7).

Di awal video, pemilik akun yang diketahui bernama Shelly itu membandingkan isi produk keduanya yang sama-sama berisi 300 ml. Setelah itu, Shelly mencoba mengetes kemampuan kedua micellar water tersebut untuk menghapus makeup di wajah. Tampak wajah Shelly yang sudah dicoret-coret menggunakan berbagai produk makeup, seperti lipstik, kontur, dan eyeliner.

Wajahnya bagian kanan, akan ia bersihkan menggunakan micellar water dari produk Glad2Glow. Sementara wajahnya bagian kiri, akan dibersihkan menggunakan micellar water dari The Originote. Shelly mulai membasahi kapas dengan masing-masing produk micellar water, lalu ditempelkan di area mata selama 15 detik sebelum mengusapnya.

Battle micellar water The Originote & Glad2Glow harga Rp 50 ribuan TikTok

foto: TikTok/@shelly.chandra

Saat diusap, makeup di area mata Shelly langsung terhapus dalam sekali usap, meski menyisakan sedikit sisa makeup yang masih tertinggal. Namun saat diusap selanjutnya, sisa makeup di wajah Shelly langsung bersih. Jadi, keduanya memiliki kemampuan membersihkan makeup yang cukup baik.

"Nah, memang si jinot (The Originote) ini tuh ada kandungan rose extract-nya gitu. Jadi pas kau tuangkan ke kapas, kau cium, memang wanginya tuh ketara gitu lho. Cuma kalau pendapat aku pribadi, sebagai orang yang kulitnya tuh super sensitif, aku tuh agak-agak menghindar produk yang ada wewangian gitu," kata Shelly.

Nggak hanya memiliki bau yang agak wangi, The Originote juga memiliki cairan yang agak berbusa. Hanya saja, tidak begitu mengganggu saat proses pemakaian.

"Kalau si G2G (Glad2Glow) ya nggak ada wangi apa-apa, dan dia nggak berbusa gitu lho. Si G2G ini ada kandungan cherry blossom," ungkap Shelly.

Battle micellar water The Originote & Glad2Glow harga Rp 50 ribuan TikTok

foto: TikTok/@shelly.chandra

Setelah penggunaan kedua micellar water tersebut, Shelly juga membandingkan kondisi kulit wajahnya. Menurutnya, micellar water dari Glad2Glow membuat wajahnya agak lengket, sedangkan The Originote nggak ada rasa lengket sama sekali. Meski begitu, setelah penggunaan micellar water dari Glad2Glow tersebut, dan dilanjutkan dengan mencuci wajah, rasa lengketnya langsung hilang.

"Udah selesai kita bersihkan muka kita segala macem, nggak terasa kering, nggak terasa tertarik juga, kayak halus gitu lho, lembap. Tapi The Originote ini walaupun nggak lengket, tapi kerasa kek kering gitu lho. Bagian muka agak-agak ketarik dikit," celetuk Shelly.

Battle micellar water The Originote & Glad2Glow harga Rp 50 ribuan TikTok

foto: TikTok/@shelly.chandra

Nah, kesimpulannya, kedua produk micellar water tersebut memiliki kemampuan membersihkan makeup yang cukup baik. Hanya saja, setelah penggunaannya, keduanya memiliki perbedaan di kulit wajah. The Originote akan memberikan efek sedikit ketarik, sedangkan Glad2Glow justru membuat wajah terasa lembap meski sebelumnya membuat kulit terasa lengket.

Klaim dan kandungan The Originote Hyalurose Micellar Water.

Micellar water dari The Originote ini diformulasikan dengan kekuatan pembersihan yang baik untuk menghilangkan makeup dan membersihkan kulit secara optimal. Produk ini dibuat dengan Triple Hyaluronic Acid yang memberikan manfaat kelembapan dan hidrasi pada kulit.

Kandungan Allantoin di dalamnya juga akan memberikan efek menenangkan pada kulit. Rosa Damascena Flower Water-nya dapat memberikan sensasi unik dan menyegarkan sehingga memberikan rasa nyaman saat digunakan.

Klaim dan kandungan Glad2Glow Cherry Blossom Betaine Micellar Water.

Micellar water dengan kandungan utama Cherry Blossom dan Betaine ini efektif untuk membersihkan wajah dari kotoran dan sisa makeup dengan maksimal. Produk ini diklaim dapat menyegarkan kulit dan teksturnya seringan toner.

Kemampuannya dapat membersihkan makeup waterproof dan kotoran dengan sekali usapan, lembut di mata, serta memberikan rasa segar dan lembap. Micellar water ini juga diklaim cocok untuk segala jenis kulit.

(brl/lea)

tags

STORIES