Begini cara aplikasikan maskara waterproof agar bulu mata tak rontok
Brilio.net - Bagian mata merupakan salah satu bagian yang paling diperhatikan oleh wanita. Tak heran saat wanita berdandan, bagian mata cenderung didandani agar terlihat lebih tajam dengan menggunakan berbagai alat makeup, salah satunya adalah maskara untuk bulu mata agar telihat lebih lentik.
Nah biasanya, saat kita beraktivitas seharian dan ingin selalu tampil sempurna di bagian mata. Banyak wanita menggunakan maskara waterproof untuk menunjang penampilannya. Tetapi, penggunaan yang terlalu sering bisa menyebabkan bulu mata menjadi rontok loh.
-
6 Langkah membersihkan maskara waterproof tanpa iritasi Area mata termasuk bagian paling sensitif, jadi perlu kehati-hatian.
-
Nggak perlu dihapus, ini trik atasi tampilan maskara yang menggumpal cuma andalkan 1 produk skincare Bulu mata yang menggumpal dapat terasa berat dan bisa menyebabkan iritasi pada area sekitar mata.
-
Jadi rapi tanpa dihapus, ini cara perbaiki maskara yang berantakan pakai 1 alat sederhana Banyak yang tidak tahu, alat mungil ini membantu merapikan maskara yang belepotan
Nah, berikut ini adalah aturan menggunakan maskara waterproof, seperti dilansir brilio.net dari Purewow, Selasa (30/5).
1. Gunakan primer bulu mata.
Sebelum menggunakan maskara, aplikasikan primer pada bulu mata untuk memberi efek lebih panjang dan lentik.
2. Aplikasikan minyak zaitun.
Setelah membersihkan makeup di area mata, gunakan minyak zaitun atau serum pada bulu mata rutin setiap malam untuk membuatnya tetap lembut.
3. Bersihkan menggunakan eye makeup remover.
Untuk membersihkan maskara waterproof dari bulu mata, pastikan membasahi kapas dengan makeup remover berbasis minyak. Terapkan dengan cara menahan kapas pada bulu mata. Hindari menggosok atau menarik kulit kelopak mata lantaran bisa menyebabkan bulu mata rontok.