Bisa samarkan stretch mark, ini 7 kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan

Bisa samarkan stretch mark, ini 7 kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan

Brilio.net - Penampilan menjadi hal yang cukup diperhatikan, baik wanita maupun pria. Namun umumnya, wanita yang lebih peka akan hal ini. Demi menunjang kepercayaan diri, mereka bahkan rela merogoh kocek dalam untuk melakukan perawatan. Namun perlu kamu ketahui, untuk tampil cantik tidak melulu harus mahal lho.

Alih-alih pergi ke klinik kecantikan, akan lebih baik jika kita menggunakan bahan alami yang juga dapat memberikan efek yang sama bagi kecantikan. Salah satu bahan alami yang dapat memberikan efek baik bagi kecantikan adalah minyak argan.

Minyak argan merupakan bahan alami yang dapat merawat dan mengatasi permasalahan pada kulit. Tak hanya baik untuk kecantikan, minyak argan juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.

Salah satu produk minyak argan yang dapat kamu gunakan yakni Evoluderm Argan Beauty Oil. Produk ini memiliki beragam manfaat, seperti mengatasi kulit kering, anti-aging, mengurangi peradangan pada jerawat, melembapkan bibir, dan sebagai serum untuk menutrisi rambut. Produk ini aman digunakan karena sudah teruji secara dermatologis dan paraben free. Segera miliki produk ini dengan membelinya klik di bawah.

Minyak argan merupakan minyak yang terbentuk secara alami dari biji buah pohon argan. Argan oil yang murni belum diolah dan dicampur bahan-bahan yang lainnya telah digunakan secara turun-menurun sebagai bahan alami untuk perawatan kesehatan dan kecantikan.

Argan oil memiliki kandungan antioksidan polifenol dan beragam nutrisi, seperti vitamin E, asam oleat, dan asam linoleat yang menyimpan berbagai manfaat untuk kecantikan. Berikut 7 kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu(22/4).

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Stretch mark bisa terjadi pada siapa saja, terutama selama kehamilan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, menggunakan minyak argan bisa menjadi solusi. Minyak argan mampu meningkatkan elastisitas kulit, sehingga membantu mencegah dan mengobati stretch mark sejak dini.

Cara penggunaannya cukup mudah, yaitu dengan mengoleskan argan oil secara langsung ke area yang terkena setidaknya dua kali sehari. Disarankan untuk menggunakannya sejak awal munculnya stretch mark.

2. Mengatasi kulit berjerawat

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Jerawat hormonal seringkali disebabkan sebum berlebih yang dihasilkan hormon. Namun, minyak argan dapat membantu mengatasi masalah tersebut karena memiliki efek anti-sebum yang dapat mengatur jumlah sebum pada kulit. Hal ini membuat minyak argan menjadi bermanfaat dalam mengobati beberapa jenis jerawat yang berbeda.

Cara penggunaannya adalah dengan mengoleskannya langsung ke kulit atau menggunakan produk skincare yang mengandung minyak argan setidaknya dua kali sehari. Dalam waktu empat minggu jika digunakan secara teratur maka akan mulai melihat hasilnya.

3. Mencegah penuaan dini

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Argan oil memiliki manfaat tidak hanya untuk mengatasi jerawat, tetapi juga untuk mencegah penuaan dini dan tanda-tandanya seperti kerutan dan keriput. Selain itu, minyak argan juga berguna untuk menghilangkan bintik-bintik penuaan karena mampu mengembalikan elastisitas kulit yang muda serta meningkatkan regenerasi sel kulit yang sehat.

Menggunakan argan oil setiap malam secara rutin dapat meningkatkan kemampuan kulit untuk menjaga kelembapan dan kelembaban kulit merupakan faktor penting dalam pencegahan penuaan pada kulit baik pada pria maupun wanita. Disarankan untuk mengoleskan sedikit minyak argan pada kulit setiap malam untuk mendapatkan manfaat yang optimal.

4. Mengatasi rambut kering

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Argan oil tidak hanya kaya akan vitamin E, tetapi juga mengandung banyak nutrisi yang bermanfaat untuk melembapkan rambut. Argan oil dapat digunakan sebagai pengganti kondisioner dengan cara yang sangat mudah.

Cukup teteskan beberapa tetes minyak argan ke telapak tangan, gosokkan ke kedua tangan, lalu ratakan minyak argan pada rambut dengan cara menyisir rambut dengan kedua tangan. Agar hasilnya maksimal, aplikasikan minyak argan setelah rambut kering.

5. Membuat bibir lebih sehat

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Kesehatan bibir juga perlu diperhatikan selain kulit wajah dan tubuh. Minyak argan dapat membantu menjaga bibir tetap lembap dan sehat karena kandungan vitamin E yang tinggi. Kamu dapat menggunakan minyak argan sebagai scrub untuk bibir dengan cara mencampurkan gula pasir dan minyak argan.

Aplikasikan campuran tersebut ke bibir dan gosok secara lembut selama beberapa menit, kemudian bilas dengan air hangat. Dengan rutin menggunakan scrub bibir alami ini, bibir kamu akan terjaga kelembapannya dan terlihat lebih sehat.

6. Melembutkan rambut

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Minyak argan dapat berfungsi sebagai perawatan rambut karena teksturnya yang tidak lengket. Minyak argan mengandung nutrisi yang baik untuk melembutkan rambut, menjaganya dari kekeringan dan ujung rambut yang pecah-pecah.

Untuk melindungi rambut dari kerusakan akibat penggunaan alat styling seperti hair dryer atau catokan, kamu bisa menggunakan beberapa tetes minyak argan sebagai kondisioner tanpa bilas.

7. Melindungi kulit dari paparan radikal bebas

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan  2023 brilio.net

kelebihan pakai minyak argan untuk kecantikan
freepik.com

Argan oil dikenal kaya akan antioksidan, sehingga bisa membantu melindungi rambut, kulit, dan kuku dari kerusakan yang disebabkan oleh radiasi ultraviolet. Selain itu, penggunaan argan oil pada kulit yang rusak akibat sinar UV juga dapat mengurangi efek bintik-bintik matahari pada kulit dan mengobati kulit yang sangat kering atau kasar yang sering disebabkan terlalu banyak terpapar radiasi berbahaya tersebut.

Oleh karena itu, argan oil sering digunakan sebagai bahan perawatan kulit dan rambut yang efektif, karena kandungan nutrisinya yang tinggi. Oleskan beberapa tetes argan oil ke kulit atau rambut setelah terpapar sinar matahari atau saat merasa kulit atau rambut terlalu kering.

Magang: Jessica Tosya

(brl/ola)

tags

STORIES