Bukan pakai kopi, ini trik atasi kulit kasar dan kering menggunakan body scrub dari 1 bahan pemanis
Brilio.net - Masalah kulit kering sering dianggap mengganggu penampilan bagi sebagian orang. Ciri-ciri kulit kering di antaranya permukaan kulit terasa kasar, berisik, gatal, mengelupas, serta mudah teriritasi, sehingga cenderung membuat kulit tampak tidak sehat. Kondisi ini bisa terjadi pada kulit wajah, tangan, maupun kaki.
Kondisi kulit yang kering dan kasar ini terjadi karena kurangnya kandungan minyak atau lemak di dalam kulit, sehingga menurunkan tingkat kelembapan atau hidrasi kulitmu. Biasanya, kondisi kulit yang terasa kering dan kasar tersebut bisa terjadi karena dipengaruhi beberapa faktor. Selain faktor usia, kulit kering dan kasar juga disebabkan oleh perubahan cuaca yang cenderung menjadi dingin dan berangin dan terlalu lama berada di ruangan ber-AC.
-
Bikin lembut dan lembap, ini cara membuat scrub untuk atasi kulit kering dan kusam pakai 2 bahan dapur Untuk pemilik kulit sensitif, membuat scrub sendiri bisa jadi solusi.
-
Tak pakai lidah buaya, ini cara membuat scrub untuk hidrasi kulit kering dengan 1 jenis bahan pemanis Selain membuat tubuh menjadi lebih bersih dan segar, scrub ini akan membuat kulit lebih terhidrasi dan antikering.
-
Auto mulus dan cerah, ini cara atasi wajah kering dan kasar hanya dengan 2 bahan dapur Gunakan cara ini secara rutin 1-2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Ketika kulit terus kehilangan kelembapan dan tidak bisa sembuh dengan sendirinya, kulit bisa menjadi sangat kering. Akibatnya, kulit dapat pecah dan berdarah, sehingga memengaruhi tekstur kulit jadi lebih kasar bahkan mengelupas. Oleh sebab itu, penting mengetahui cara mengatasi kulit kering dan kasar agar kondisinya tidak semakin parah.
Salah satunya dengan menggunakan scrub yang diformulasikan untuk melembapkan kulit kering dan kasar. Jika biasanya scrub terbuat dari kopi, maka berbeda dengan scrub yang dibuat oleh pengguna akun TikTok @carolinedeisler pada 21 April 2022. Lewat unggahannya, pemilik akun tersebut menunjukkan cara membuat scrub yang terbuat dari bahan alami yang tak kalah efektif dari kopi.
Dalam video tersebut, bahan yang digunakan adalah coconut sugar atau brown sugar. Selain itu, ia juga menambahkan bahan lain yaitu minyak kelapa. Selain sebagai bahan pemanis untuk masakan dan minuman, brown sugar memiliki beragam manfaat untuk kulit, lho. Brown sugar atau coconut sugar (gula merah) dapat melembapkan kulit, mengurangi bengkak di kulit dan kaya vitamin B yang melindungi kulit dari efek penuaan, serta mencegah sel-sel kulit dari kerusakan lebih lanjut.
foto: freepik.com
Brown sugar juga dapat membantu melindungi kulit dari berbagai masalah seperti jerawat dan komedo. Jenis gula yang satu ini dapat melembapkan dan menghaluskan kulit. Manfaat ini tentu akan membuat kulit jadi lebih bersih, segar dan tampak awet muda. Bahkan teksturnya yang agak kasar juga mampu mengangkat sel kulit mati dan meratakan tekstur kulit.
Sementara minyak kelapa memiliki kandungan asam linoleat yang bisa membuat kulit terhidrasi, sehingga bisa memperkuat lapisan teratas kulit (skin barrier). Berkat kemampuannya dalam melembapkan kulit, pemilik kulit kering bisa menjadikan minyak kelapa sebagai perawatan kulit agar kulit lebih lembap dan kenyal. Dengan kandungan antioksidan, minyak kelapa juga dapat meningkatkan fungsi kulit dan melindungi kulit dari faktor eksternal, seperti penyebab infeksi, zat kimia, dan pemicu alergi.
Dengan begitu, kulit jadi tetap sehat, halus, dan terhindar dari kekeringan. Setelah mengetahui manfaat dari masing-masing bahan tersebut, saatnya kamu menyimak cara membuat body scrub yang dapat dimanfaatkan untuk mengatasi kulit kering dan kasar. Berikut cara membuatnya, dilansir briliobeauty.net dari TikTok/@carolinedeisler pada Kamis (3/8).
Bahan:
foto: TikTok/@carolinedeisler
1. 3-4 sendok makan coconut sugar yang sudah dihaluskan
2. Minyak kelapa secukupnya
Cara membuat:
foto: TikTok/@carolinedeisler
1. Tuangkan coconut sugar atau brown sugar pada sebuah wadah
2. Tambahkan minyak kelapa ke dalamnya
3. Aduk keduanya sampai tercampur merata sesuai dengan tekstur yang kamu inginkan
4. Aplikasikan pada kulit tangan dan kaki atau seluruh tubuh yang masih kering secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut selama 1-2 menit lalu diamkan selama 5 menit
6. Bilas menggunakan air sampai bersih
7. Lanjutkan dengan body lotion andalanmu
8. Gunakan scrub ini secara rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
@carolinedeisler 2 Ingredients Body Scrub One of my secret for smooth skin! #bodyscrub #hacksandtips #vegan #fy #fyp Unstoppable (I put my armor on, show you how strong I am) - Sia