Bukan pakai putih telur, ini cara mengatasi pori-pori tersumbat dengan 1 jenis pemanis alami
Brilio.net - Pori-pori tersumbat adalah penyebab munculnya komedo dan jerawat. Kondisi ini umumnya terjadi pada seseorang yang memiliki jenis kulit berminyak. Pasalnya, kulit berminyak akan memiliki ukuran pori-pori besar dan kelenjar sebum berlebih yang menyebabkan kotoran seperti debu, sel kulit mati, polusi, dan sisa makeup mudah menempel.
Jika tak segera dibersihkan, maka kotoran tersebut akan terjebak di pori-pori wajah dan memunculkan komedo. Apalagi jika kamu jarang membersihkan wajah atau tidak mencucinya secara optimal, akan membuat kotoran bercampur dengan bakteri yang berdampak pada munculnya jerawat.
-
Tak perlu tambahan lemon, ini cara atasi pori wajah tersumbat penyebab komedo pakai 1 bahan dapur Salah satu penyebab utama munculnya jerawat adalah kulit berminyak dan pori-pori yang tersumbat.
-
Wajah bebas komedo tanpa lemon, ini cara bikin scrub atasi pori-pori tersumbat pakai 1 jenis pemanis Pemanis ini bisa dimanfaatkan sebagai bahan eksfoliasi alami yang efektif untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit wajah.
-
Bukan pakai kunyit, ini trik membuka pori-pori tersumbat untuk atasi komedo dengan 2 jenis buah Sumbatan pori-pori ini lah yang menjadi cikal bakal munculnya komedo dan jerawat.
Pori-pori wajah yang tersumbat ditandai dengan munculnya bintik hitam atau bintik putih pada wajah, sehingga wajah tampak kusam. Untuk mengatasinya, kamu bisa memanfaatkan bahan-bahan alami.
Bukan pakai putih telur, karena pemilik akun TikTok @beautytips0.2 pada 12 Februari 2023, justru memakai 1 jenis pemanis alami. Pemanis alami yang dimaksud adalah madu. Ia juga menambahkan bahan lain yaitu tomat.
"Open pores home remedy (Obat rumahan pori-pori terbuka)," tulis pemilik akun sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @beautytips0.2, Jumat (22/12).
foto: freepik.com
Madu dianggap salah salah satu bahan alami yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Madu bisa dijadikan sebagai eksfoliator untuk wajah, yang dapat membersihkan pori-pori tersumbat dari minyak, sel kulit mati, debu, dan kotoran. Madu juga bisa membantu mengecilkan pori-pori dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru.
Begitupun dengan tomat yang juga bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi pori tersumbat dan mengecilkan ukuran pori wajah. Mengutip Be Beautiful, tomat sangat cocok untuk mengencangkan pori kulit wajah. Ini berkat kandungan likopen dan vitamin C yang mampu mengangkat sel kulit mati dan mengatur produksi minyak pada wajah. Sehingga pori-pori wajah akan bersih dan kembali mengecil.
foto: TikTok/@beautytips0.2
Dengan kedua bahan alami tersebut kamu dapat membuat masker wajah yang dipercaya ampuh membersihkan pori wajah yang tersumbat. Yuk, simak cara membuat dan menggunakannya.
Bahan:
1. 1/2 buah tomat
2. 1 sendok teh madu
foto: TikTok/@beautytips0.2
Cara membuat dan menggunakan:
1. Parut tomat lalu peras dan ambil airnya
2. Tambahkan madu kemudian aduk keduanya sampai tercampur merata
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan benar-benar bersih
4. Aplikasikan masker pada wajah secara menyeluruh
5. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas menggunakan air sembari digosok perlahan
6. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer
7. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan wajah yang mulus dan pori bebas sumbat.
@beautytips0.2 Open pores home remedy #beautytips #beautyhome #beautyhack Beauty - eas Ratta