Cara atasi wajah breakout ini cuma butuh 3 bahan dapur, bantu hilangkan jerawat dan bekasnya

Cara atasi wajah breakout ini cuma butuh 3 bahan dapur, bantu hilangkan jerawat dan bekasnya

Brilio.net - Bagi pemilik kulit sensitif, pasti nggak asing lagi dengan wajah breakout. Breakout adalah kondisi ketika kulit mengalami iritasi dan berjerawat. Breakout dapat disebabkan oleh berbagai hal, tetapi biasanya karena terpapar bahan atau zat kimia tertentu.

Wajah yang mengalami breakout biasanya ditandai dengan kulit yang memerah akibat peradangan dan muncul banyak jerawat. Munculnya jerawat akibat breakout umumnya lebih sering terjadi pada usia remaja dan dewasa. Selain dipicu oleh efek penggunaan produk perawatan kulit yang kurang cocok, breakout juga bisa terjadi akibat perubahan hormon atau stres.

Namun, tidak semua orang mengalami breakout saat mencoba jenis kosmetik atau produk perawatan kulit. Munculnya reaksi tersebut biasanya tergantung pada jenis kulit. Orang yang memiliki tipe kulit sensitif akan lebih mudah mengalami breakout. Jika tidak diatasi dengan segera, kondisi wajah akan semakin parah.

Nah, kamu bisa mengatasinya dengan melakukan perawatan wajah di klinik kecantikan. Memang harus merogoh kocek dalam-dalam untuk mengembalikan kondisi wajahmu. Namun jika kamu terkendala dengan biaya, ada kok alternatif lain yang bisa kamu lakukan, yakni dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada di dapur.

Sama halnya seperti yang dibagikan oleh pemilik akun TikTok @youceethrillz pada (21/12/2022) lalu. Dalam unggahannya, pemilik akun tersebut membagikan cara atasi wajah breakout cuma butuh tiga bahan dapur, yakni bubuk kunyit, bubuk kayu manis, dan madu.

"I use this mask anytime my skin break out (Saya menggunakan masker ini setiap kali kulit saya berjerawat)," tulisnya dalam video unggahan, dilansir briliobeauty.net dari akun TikTok @youceethrillz, Selasa (11/4).

Kunyit dikenal memiliki sifat antimikroba, antiinflamasi, dan antioksidan yang menjadikannya ampuh untuk mengatasi jerawat. Curcumin dalam kunyit mengurangi peradangan pada manusia dan membantu dalam pengelolaan kondisi oksidatif serta inflamasi. Sifat antiinflamasi dalam kunyit juga efektif untuk mengatasi jerawat.

Cara atasi wajah breakout cuma butuh 3 bahan dapur Berbagai sumber

foto: freepik.com

Sedangkan bubuk kayu manis dipercaya memiliki kandungan antibakteri di dalamnya yang baik untuk melawan bakteri penyebab jerawat. Bahkan, sebuah hasil studi yang dimuat dalam International Journal of Pharmaceutical Science Invention membuktikan, bahwa kayu manis mampu melawan bakteri penyebab jerawat, seperti propionibacterium acnes dan staphylococcus epidermidis.

Sementara madu juga diperkuat kandungan dua senyawa antimikroba, yaitu hidrogen peroksida dan metilglioksal. Keduanya memang dikenal efektif membunuh berbagai jenis bakteri, termasuk bakteri yang kebal terhadap antibiotik jerawat. Oleh sebab itu, madu digunakan sebagai obat untuk menghilangkan jerawat secara alami.

Dari kandungan dan manfaat bahan-bahan yang sudah disebutkan, kamu bisa membuatnya sebagai masker untuk mengatasi wajah breakout. Berikut cara membuatnya.

Bahan:

Cara atasi wajah breakout cuma butuh 3 bahan dapur Berbagai sumber

foto: TikTok/@youceethrillz

1. Bubuk kunyit secukupnya
2. Bubuk kayu manis secukupnya
3. 1 sendok makan madu

Cara membuat:

Cara atasi wajah breakout cuma butuh 3 bahan dapur Berbagai sumber

foto: TikTok/@youceethrillz

1. Campurkan ketiga bahan tersebut lalu aduk sampai tercampur merata dan berbentuk seperti pasta
2. Bersihkan wajah terlebih dahulu lalu gunakan uap air panas untuk membuka pori-pori
3. Aplikasikan masker pada wajah secara merata dan diamkan selama 15-20 menit
4. Gosok-gosok wajah secara lembut dengan gerakan memutar lalu bilas menggunakan air sampai bersih
5. Lakukan secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang mulus kembali.

Cara mengatasi wajah breakout yang mudah dengan bahan alami tersebut berhasil menarik perhatian banyak pengguna TikTok. Sampai artikel ini ditulis, video tersebut sudah dilihat sebanyak 823,7 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 70 ribu tanda suka.

@youceethrillz This is a homemade mask that is very easy #fyp #clearskin #skincare Bound 2 - Kanye West

(brl/mal)

tags

STORIES