Cara bikin pori-pori besar jadi mulus tanpa bekas pakai 1 jenis sumber protein, nggak perlu skincare

Brilio.net - Banyak orang belum menyadari pentingnya menjaga kebersihan pori-pori untuk kesehatan dan penampilan kulit. Pori-pori berfungsi sebagai saluran minyak dan keringat, membantu menjaga keseimbangan suhu serta kelembapan. Namun, jika pori-pori membesar, dapat menyebabkan berbagai masalah kulit.
Beberapa faktor dapat memengaruhi ukuran pori-pori, salah satunya adalah usia yang membuat elastisitas kulit berkurang. Selain itu, produksi minyak berlebih yang bercampur dengan kotoran dan sel kulit mati dapat menyumbat pori-pori. Akibatnya, pori tampak lebih besar dan memicu munculnya komedo serta jerawat.
Untuk mengatasi masalah ini, ada berbagai bahan alami yang bisa dimanfaatkan. Salah satunya adalah campuran putih telur dan gula, yang dikenal efektif dalam mengontrol minyak berlebih. Menurut briliobeauty.net, cara ini dibagikan oleh akun Instagram @miss_zeenat25, Selasa (4/2).
pori-pori besar jadi halus
freepik.com
Putih telur mengandung komponen protein tinggi, yaitu albumin. Albumin berfungsi sebagai agen pengencang alami pada kulit. Komponen ini dapat membantu mengencangkan pori-pori dan mengurangi produksi minyak berlebih sehingga mengurangi risiko terjadinya penyumbatan pori-pori. Selain itu, putih telur juga mengandung lizosim, yaitu enzim alami yang membantu melawan bakteri dan mengurangi peradangan pada kulit.
pori-pori besar jadi halus
freepik.com
Tekstur kasar pada gula dapat digunakan sebagai eksfolian alami untuk membantu mengangkat sel kulit mati yang menyumbat pori-pori. Artinya, gula menjadi bahan alternatif yang efektif untuk membersihkan dan memperkecil pori-pori. Selain itu, gula juga membantu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit, mempromosikan regenerasi sel kulit baru, dan membuat kulit terlihat lebih segar.
-
Mengecilkan Pori-Pori Wajah Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
Annathiqotul Laduniyah -
Kulit Keriput Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
Anindya Kurnia -
Gigi Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
Devi Aristyaputri -
Gigi Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
Devi Aristyaputri -
Gigi Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
Devi Aristyaputri -
Plak Gigi Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami
Anindya Kurnia