Hanya pakai 2 bahan dapur, intip cara mengatasi gigi berkarang dan plak

Hanya pakai 2 bahan dapur, intip cara mengatasi gigi berkarang dan plak

Brilio.net - Memiliki gigi yang bersih, cerah, dan bebas dari permasalahan merupakan impian bagi semua orang. Walaupun begitu masih banyak orang yang mengalami permasalahan gigi, seperti halnya gigi berkarang dan plak. Tentunya gigi berkarang ini bisa membuat kamu tidak nyaman dan terganggu, terlebih lagi ketika sedang mengumbar senyum kepada lawan bicara.

Karang gigi biasanya ditemukan pada gigi dan area gusi, dan melapisi permukaan gigi. Nah, karang gigi ini memberikan efek lapisan lengket yang dipenuhi bakteri, sehingga bisa menyebabkan kerusakan dan penyakit pada gigi. Dilansir briliobeauty.net dari News Medical pada, Selasa (24/1) penyebab dari karang gigi yaitu bakteri yang berkembang biak dan melekat pada permukaan gigi.

Sementara itu, karang gigi dan plak yang muncul ini bisa lho kamu atasi dengan berbagai cara. Mulai dari penggunaan produk hingga hanya menggunakan bahan-bahan alami. Salah satu pengguna TikTok @batakngapak ini membagikan cara mengatasi gigi berkarang hanya menggunakan dua bahan dapur pada Selasa (24/1).

Bahan dapur yang digunakan itu adalah jeruk nipis dan baking soda. Bahan dapur, seperti baking soda ini memiliki tingkat abrasif yang rendah. Hal ini lah yang bisa membuat baking soda mengatasi karang gigi. Tidak hanya itu, kandungan tersebut juga bisa melindungi email dengan abrasif yang rendah dan mengurangi bakteri. Sementara itu, kandungan seperti jeruk nipis memiliki kandungan, seperti vitamin C. Kandungan tersebut bisa membantu untuk memutihkan gigi.

Lantas bagaimana cara mengatasi karang gigi dengan menggunakan bahan dapur? Yuk, simak cara mudah yang bisa kamu ikuti dan praktikkan di rumah.

cara mengatasi gigi berkarang Berbagai sumber

foto: TikTok/@batakngapak

Langkah pertama yang harus kamu siapkan adalah satu buah jeruk nipis, air bersih, dan satu sendok teh baking soda. Jika sudah, campurkan semua bahan menjadi satu dan aduk hingga merata.

"Cara Membersihkan Karang Gigi dengan bahan alami," keterangan dalam video tersebut, dikutip briliobeauty.net dari TikTok @batakngapak pada, Selasa (24/1).

cara mengatasi gigi berkarang Berbagai sumber

foto: TikTok/@batakngapak

Langkah kedua yaitu campurkan pasta gigi pada bahan dapur tersebut. Lalu, aduk kembali campuran bahan tersebut hingga memiliki tekstur seperti gel.

cara mengatasi gigi berkarang Berbagai sumber

foto: TikTok/@batakngapak

Jika sudah, gunakan campuran bahan tersebut untuk menggosok gigi. Nah, kamu bisa menggunakan campuran bahan tersebut setiap hari agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Itulah cara mengatasi gigi berkarang dan plak yang bisa kamu praktikkan dengan mudah di rumah. Lantas, video yang dibagikan oleh @batakngapak itu pun mendapatkan like hingga empat ribu dari pengguna TikTok.

"air perasan jeruk nipis 1 sdt baking soda secukupnya pasta gigi semoga membantu," tulis akun @Hotimatus Sakdiyah.

"udh prnah nyoba, TPI kagak ad hsil nya," tulis akun @Anisha Kim Suga.

"jeruk nipis sma Pepsodent yg putih itu apha

"jeruk nipis sma Pepsodent yg putih itu apha," imbuh akun @Tharie cimouet.

@batakngapak Cara Membersihkan Karang Gigi dengan bahan alami #hidupsehat #tipsbuatkamu #fyi She Share Story (for Vlog) -

(brl/pep)

tags

STORIES