Nggak perlu laser mahal, 13 cara mengatasi kerutan di wajah ini bikin kulit auto kencang dan awet muda

Nggak perlu laser mahal, 13 cara mengatasi kerutan di wajah ini bikin kulit auto kencang dan awet muda

Brilio.net - Tak hanya kemampuan fisik yang mulai mengalami penurunan, berbagai tanda penuaan kulit seperti keriput, garis halus, wajah yang mengendur, flek hitam, serta kerutan akan muncul saat seseorang memasuki usia senja. Kerutan di wajah ini akan sangat terlihat saat seseorang berekspresi, seperti tersenyum, mengernyitkan dahi, dan memicingkan mata.

Bukan tanpa alasan. Pasalnya, seiring bertambahnya usia seseorang, produksi kolagen dan elastin pada kulit juga akan menurun. Hal inilah yang membuat kulit jadi kehilangan kemampuan untuk menjaga kekencangan dan kekenyalan kulit. Selain faktor penuaan, kerutan di wajah juga bisa muncul karena beberapa faktor lain.

Paparan sinar matahari yang berlebih, polusi, perubahan cuaca, hingga gaya hidup yang tidak sehat, merupakan faktor-faktor yang dapat memunculkan kerutan di wajah. Meski merupakan proses alami pada manusia, namun bagi sebagian orang, munculnya kerutan di wajah ini cukup menganggu penampilan.

13 Cara mengatasi kerutan di wajah Berbagai sumber

foto: freepik.com

Tak heran, kalau banyak yang mencari cara untuk mengatasinya agar wajah kembali kencang dan awet muda. Jika kamu salah satunya, tak perlu risau, karena kamu bisa mengatasi kerutan di wajah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Dengan memanfaatkan bahan alami seperti bahan dapur dan bahan makanan lainnya, kamu bisa mengatasi kerutan dan masalah kulit lainnya.

Apa saja bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi kerutan di wajah? Bagi kamu yang penasaran, yuk simak informasi di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net himpun dari berbagai sumber, Rabu (28/2).

1. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai kunyit.

Kunyit merupakan bahan alami berupa rempah yang banyak digunakan untuk perawatan wajah. Salah satu manfaatnya adalah mengatasi tanda-tanda penuaan di wajah, seperti kerutan. Kandungan kurkumin dan antioksidan di dalam kunyit mampu mengurangi keriput maupun garis halus di area wajah.

Manfaat kunyit untuk wajah ini diperoleh karena bahan dapur berwarna kuning ini mampu meningkatkan produksi kolagen. Nah, untuk menggunakan kunyit sebagai solusi mengatasi kerutan, kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan pemilik akun TikTok @anyamilen berikut ini.

Bahan:

- 1/2 sendok makan bubuk kunyit
- Air mawar secukupnya

Cara membuat dan menggunakan:

1. Siapkan wadah bersih lalu tuangkan kunyit dan air mawar ke dalamnya
2. Aduk kedua bahan tersebut menggunakan sendok sampai tercampur merata dan teksturnya seperti pasta
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan bersih dari kotoran serta sisa makeup
4. Keringkan wajah lalu aplikasikan pada wajah menggunakan kuas
5. Diamkan selama 15-20 menit
6. Bilas menggunakan air hangat dan lanjutkan dengan air dingin
7. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer
8. Lakukan cara ini dengan rutin 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang bebas kerutan. Selamat mencoba!

2. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai bubuk cokelat.

Menurut salah satu penelitian dalam The Journal of Nutrition yang diterbitkan pada 2016, bubuk cokelat merupakan bahan yang kaya akan senyawa flavonoid. Senyawa ini merupakan antioksidan yang cukup tinggi dengan manfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas dan paparan sinar matahari.

Flavonoid juga membantu meningkatkan sirkulasi darah di kulit dan merangsang produksi kolagen. Senyawa teobromin di dalamnya juga dapat membantu meremajakan kulit agar terhindar dari kerutan. Caranya, kamu bisa meniru trik yang dibagikan oleh pemilik akun Instagram @beautyhacks berikut ini.

Alat dan bahan:

1. 2 sendok makan ampas kopi
2. 1 sendok makan bubuk cokelat
3. 2 sendok makan minyak kelapa
4. Wadah kecil

Cara penggunaan.

1. Masukkan 2 sendok makan ampas kopi dalam sebuah wadah
2. Tambahkan 1 sendok makan bubuk cokelat setelahnya
3. Tuangkan 2 sendok makan minyak kelapa setelahnya
4. Aduk seluruh bahan hingga konsistensinya menjadi lembut dan tercampur rata
5. Aplikasikan racikan ini ke seluruh wajah sembari diusap lembut dengan gerakan melingkar
6. Diamkan selama 20-25 menit sebelum dibilas dengan air hingga bersih
7. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik.

3. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai buah naga.

Buah naga memiliki berbagai kandungan yang tak hanya baik untuk kesehatan tubuh saja, tapi juga bisa digunakan untuk merawat kecantikan kulit. Pasalnya, buah naga ini dikenal sebagai salah satu makanan yang kaya nutrisi, seperti antioksidan, vitamin C, dan mineral. Adanya kandungan vitamin C dan sifat antioksidan tersebut dipercaya mampu merangsang produksi kolagen dalam kulit, sehingga dapat mengatasi berbagai tanda penuaan kulit termasuk kerutan. Caranya, kamu bisa menyimak trik yang dibagikan oleh pemilik akun YouTube Leni Fransisca Huang berikut ini.

Bahan:

- 1 buah naga
- 2 sendok makan yogurt

Cara membuat:

1. Ambil daging buah naga
2. Campurkan yoghurt pada buah naga
3. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
4. Masker siap untuk kamu gunakan.

Cara mengaplikasikan:

1. Bersihkan wajah terlebih dahulu
2. Aplikasikan masker buah naga tersebut ke seluruh wajah hingga rata
3. Diamkan kurang lebih selama 20 menit
4. Bilas menggunakan air biasa
5. Gunakan trik ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang kamu inginkan.

4. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai teh hijau.

Teh hijau telah dikenal secara luas karena khasiatnya dalam meningkatkan kesehatan dan kecantikan kulit berkat kandungan polifenol, katekin, dan sifat antioksidan yang tinggi di dalamnya, sehingga memiliki sifat anti-penuaan dan anti-inflamasi alami.

Kandungan antioksidan dalam teh hijau membantu melawan radikal bebas yang merusak kulit. Kandungan polifenol-nya juga dapat membantu merangsang produksi kolagen. Caranya, kamu bisa meniru yang dibagikan oleh pemilik akun Instagram @insidebeautycare berikut ini.

Alat dan bahan:

- 1 sendok makan daun teh hijau (atau 1 kantung teh hijau)
- 2 sendok makan gel aloe vera
- Wadah kecil

Cara membuat:

1. Seduh terlebih dahulu daun atau kantung teh hijau untuk mendapatkan airnya
2. Masukkan 2 sendok makan gel aloe vera
3. Lanjutkan dengan menuangkan setidaknya 2 sendok makan air teh hijau ke dalam wadah tersebut
4. Aduk rata seluruh bahan di atas
5. Aplikasikan sebagai masker pada wajah secara merata
6. Diamkan selama kurang lebih 30 menit
7. Bila waktunya telah habis, bilas dengan air dingin hingga bersih dari residunya.

5. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai susu cair.

Susu merupakan salah satu minuman yang tinggi akan kalsium di dalamnya. Tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, susu juga punya beragam manfaat untuk kulit. Susu mengandung protein tinggi serta memiliki sifat antibakteri, antijamur, dan antioksidan.

Masker yang mengandung susu dipercaya dapat membantu mengencangkan sekaligus menjadi pelembap alami kulit. Bahkan kandungan antioksidan di dalamnya juga mampu memperbaiki kondisi kulit, seperti mencegah kerutan di wajah. Caranya, kamu bisa memperhatikan seperti yang dibagikan oleh akun TikTok @masterchefph berikut ini.

Bahan:

1. 1/4 cup tepung jagung
2. 1 butir putih telur
3. 2 sendok makan susu cair

Cara membuat:

1. Campurkan bahan-bahan yang sudah disebutkan pada wadah
2. Aduk ketiga bahan tersebut sampai tercampur merata
3. Gunakan brush untuk mengaplikasikan masker pada wajah
4. Aplikasikan pada wajah dan leher yang sudah bersih secara menyeluruh
5. Diamkan selama 20 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih
6. Pakai masker ini secara rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan wajah yang bebas kerutan dan tampak awet muda.

6. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai nanas.

Nanas merupakan buah yang kaya akan kandungan nutrisi seperti enzim dan antioksidan yang bisa mencegah kerusakan sel-sel kulit akibat radikal bebas. Dilansir dari laman Healthshots, di dalam nanas juga terdapat kandungan enzim bromelain yang efektif dalam membantu mengurangi peradangan kulit dan mempercepat proses regenerasi sel kulit.

Nanas juga diketahui memiliki sejumlah senyawa asam alfa-hidroksi yang dapat meningkatkan tekstur kulit dengan merangsang produksi kolagen, sehingga kerutan di wajah akan segera teratasi. Caranya, kamu bisa menyimak seperti yang dibagikan akun YouTube Sahabat Kece berikut ini.

Bahan-bahan:

1. 1/2 Buah nanas

Cara menggunakannya:

1. Langkah pertama yaitu bersihkan nanas terlebih dahulu dari kulitnya dan cuci hingga bersih
2. Lalu, potong-potong nanas tersebut menjadi beberapa bagian
3. Selanjutnya bersihkan terlebih dahulu wajah menggunakan facial wash
4. Jika sudah, oleskan nanas tersebut secara merata pada wajah, terutama pada bagian kulit yang berkerut
5. Setelah itu, diamkan kurang lebih 20 menit hingga kering
6. Langkah terakhir yaitu bilas dua kali. Pertama, menggunakan air hangat. Setelah itu, barulah basuh dengan air dingin.

7. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai tepung beras.

Sebagai bahan dapur yang dijadikan bahan membuat makanan, tepung beras nyatanya memiliki segudang manfaat untuk kecantikan kulit. Ini berkat kandungan nutrisi dalam tepung beras, seperti vitamin B dan E, membantu mencerahkan kulit dan mengurangi tampilan noda atau hiperpigmentasi.

Kandungan berikutnya ada antioksidan yang juga membantu meningkatkan elastisitas kulit, sehingga mengurangi tampilan kerutan dan garis-garis halus di wajah. Caranya, kamu bisa meniru cara yang dibagikan oleh pemilik akun YouTube diynaturalrecipes berikut ini.

Bahan:

- 1 sendok makan tepung beras
- 1 sendok makan gel lidah buaya.

Cara membuat:

1. Siapkan mangkuk ataupun wadah kecil
2. Masukkan tepung beras
3. Tuangkan gel lidah buaya
4. Aduk semua bahan hingga masker memiliki tekstur krim
5. Masker siap untuk digunakan.

Cara menggunakan:

1. Pastikan wajah dan leher bersih terlebih dahulu
2. Aplikasikan masker tersebut ke seluruh lapisan wajah dan leher
3. Diamkan kurang lebih 15 hingga 20 menit
4. Bersihkan masker tersebut menggunakan air biasa
5. Keringkan menggunakan tisu ataupun handuk
6. Ulangi penggunaan masker ini kurang lebih dua kali dalam seminggu.

8. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai lemon.

Lemon adalah salah satu jenis buah citrus yang kaya akan vitamin C. Selain untuk mencerahkan wajah, vitamin C di dalam lemon juga merupakan nutrisi penting untuk sintesis kolagen. Vitamin C membantu merangsang produksi kolagen dan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Menggunakannya sebagai masker wajah akan membuat wajah kamu awet muda dan bebas kerutan. Caranya, kamu bisa meniru yang dibagikan oleh akun YouTube Beauty Blush berikut ini.

Bahan-bahan:

1. 1 buah lemon
2. 3 sendok makan beras
3. 2 gelas air putih
4. 1 sendok makan bubuk kopi
5. 1 sendok makan madu

Cara membuat:

1. Peras buah lemon terlebih dahulu
2. Potong kulit buah lemon dengan ukuran kecil
3. Tuangkan air putih ke dalam teflon dan masukkan beras yang sudah dicuci
4. Masukkan kulit jeruk ke dalam teflon, rebus hingga mendidih
5. Angkat dan dinginkan
6. Tuangkan pada blender dan tuangkan perasan lemon
7. Blender hingga halus
8. Tuangkan ke mangkuk, sembari disaring
9. Campurkan kopi dan madu
10. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata
11. Siapkan wadah ice cube dan tuangkan semua bahan
12. Simpan di freezer hingga membeku
13. Ice cube siap untuk diaplikasikan.

Cara menggunakan:

1. Aplikasikan pada wajah dan leher yang sudah dibersihkan
2. Gosok-gosokkan ice cube
3. Diamkan selama satu malam
4. Di pagi hari, lanjutkan dengan membersihkan wajah dengan facial wash favorit kamu
5. Ulangi penggunaan ice cube ini secara rutin, agar wajah halus bebas kerutan.

9. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai buah pepaya.

Pepaya adalah buah kaya air yang memiliki kandungan berupa enzim papain, vitamin, serta mineral. Enzim papain memiliki efek eksfoliasi yang membantu menghaluskan dan meningkatkan regenerasi sel kulit baru. Sementara itu, vitamin A dan C juga berperan dalam meningkatkan produksi kolagen di dalam kulit, sehingga akan membuat wajah terasa lebih kenyal dan terhindar dari berbagai penuaan kulit.

Dilansir dari Healthline, pepaya juga kaya akan senyawa antioksidan likopen, sehingga dapat membantu efek kerusakan dan penuaan kulit secara efektif. Caranya, kamu bisa mengikuti trik yang dibagikan oleh Instagram @diy_queen_geet berikut ini.

Alat dan bahan:

1. 1 buah pepaya
2. 1 sendok teh bubuk kunyit
3. 1 sendok makan madu

Langkah pengerjaan:

1. Iris buah pepaya menjadi beberapa potong kecil, lalu pisahkan sedikit daging bersama kulitnya
2. Ambil potongan tersebut, lalu iris daging buahnya sedikit demi sedikit menggunakan garpu agar airnya keluar
3. Taburkan 1 sendok teh bubuk kunyit ke atas pepaya tersebut
4. Ikuti dengan menuangkan 1 sendok makan madu setelahnya
5. Ratakan seluruh bahan tadi menggunakan tangan yang bersih, lalu gosokkan dengan lembut ke wajah selama 2-3 menit
6. Diamkan selama 10 menit sebelum dibilas hingga bersih dari residu
7. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.

10. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai kopi.

Dirangkum dari Healthshots, kopi sejatinya memiliki banyak kandungan yang salah satunya adalah sifat pengencangan. Kandungan ini dapat membantu mengurangi kerutan di area kulit bawah mata. Selain itu, kandungan kafein dalam kopi juga dapat menstimulasi peningkatan aliran darah dan mengurangi efek lelah pada kulit di sekitar mata.

Kopi juga memiliki kemampuan mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang regenerasi sel baru sehingga dapat mencerahkan kulit wajah. Caranya, kamu bisa meniru yang dibagikan oleh akun Instagram @beautyaddictmisha berikut ini.

Alat dan bahan:

1. 1 sendok makan bubuk kopi
2. Air mawar secukupnya
3. Minyak almond secukupnya
4. Wadah kecil
5. Kapas bersih

Langkah pengerjaan:

1. Tuangkan sedikit air mawar dalam sebuah wadah kecil.
2. Masukkan 1 sendok makan bubuk kopi dan minyak almond setelahnya.
3. Aduk seluruh bahan hingga tercampur rata, lalu rendam beberapa helai kapas dalam larutan tersebut.
4. Aplikasikan kapas ini di area bawah mata yang bersih, lalu diamkan selama 10 menit.
5. Bila dirasa cukup, lepaskan kapasnya dan pijat selama 2-3 menit sebelum dibilas.
6. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik.

11. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai kulit pisang.

Dilansir dari Healthline, kulit pisang kaya akan fenolat yang memiliki sifat antimikroba dan antioksidan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Kandungan vitamin B6 dan B12 di dalamnya dapat membantu mengurangi kerutan dan mencegah berbagai tanda penuaan pada kulit.

Kulit pisang juga mengandung potasium yang dapat menghidrasi kulit dengan baik sehingga dapat menjaga kelembapan kulit dan menunda berbagai tanda penuaan. Caranya, kamu bisa meniru cara yang dibagikan oleh akun TikTok @kalimasvillage berikut.

Bahan:

1. Kulit pisang secukupnya

Cara menggunakan:

1. Siapkan kulit buah pisang yang masih segar
2. Pastikan wajahmu bersih terlebih dahulu dengan mencucinya menggunakan facial wash favoritmu
3. Gosokkan bagian dalam kulit pisang pada wajah secara menyeluruh selama 5 menit
4. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas menggunakan air sampai bersih
5. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer atau pelembap lainnya
6. Lakukan metode ini secara rutin 2 kali dalam sehari untuk mendapatkan wajah yang kencang dan bebas kerutan.

12. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai beras.

Sebagai sumber karbohidrat, beras merupakan makanan yang kaya akan senyawa bermanfaat seperti vitamin, mineral, hingga asam ferulic. Vitamin B kompleks dalam beras dapat membantu proses regenerasi dan menjaga kesehatan kulit.

Sementara itu, vitamin E dan mineral berperan sebagai antioksidan dalam melawan efek buruk radikal bebas serta memperlambat proses penuaan kulit dengan memberi kelembapan secara optimal. Caranya, seperti yang dibagikan oleh akun Instagram @priscillathach berikut ini.

Alat dan bahan:

1. 1 cangkir kecil beras
2. Air secukupnya
3. Wajan dan blender

Langkah pengerjaan:

1. Cucilah sedikit beras selama 2-3 kali dengan air bersih
2. Setelahnya, masaklah beras tersebut dalam sedikit air di atas kompor hingga menjadi nasi
3. Saat nasinya masih panas dan lembek, pisahkan dan masukkan ke dalam blender
4. Haluskan nasi tersebut hingga membentuk pasta yang kental
5. Aplikasikan pasta nasi tersebut sebagai masker pada wajah yang bersih secara menyeluruh
6. Diamkan selama 15-20 menit, lalu pijat sebentar sebelum dibilas hingga bersih
7. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

13. Cara mengatasi kerutan di wajah memakai jeruk.

Buah jeruk memiliki sejumlah manfaat untuk kulit karena adanya kandungan vitamin C dan antioksidan. Dilansir dari Healthline, kandungan tersebut bisa membuat kulit kamu kencang, melawan radikal bebas, dan mencegah penuaan seperti keriput. Sedangkan kandungan asam sitrat dalam jeruk juga mampu mengurangi noda hitam dan melembapkan kulit. Caranya, kamu bisa meniru seperti yang dibagikan oleh akun YouTube Grandma's Recipes berikut ini.

Bahan:

1. 1 buah jeruk
2. Air bersih
3. Garam
4. 5 tetes vitamin C
5. 5 tetes vitamin E
6. 1 sendok makan gliserin.

Cara membuat:

1. Cuci terlebih dahulu jeruk dengan menggunakan garam
2. Iris buah jeruk tersebut menjadi beberapa bagian
3. Masukkan potongan jeruk tersebut ke dalam wadah blender
4. Haluskan bahan tersebut
5. Tuangkan ke dalam wadah, sembari disaring
6. Masukkan bubuk oatmeal pada panci dan tambahkan sedikit air
7. Rebus oatmeal tersebut kurang lebih lima menit
8. Saring dan campurkan dengan air jeruk
9. Aduk-aduk bahan tersebut
10. Tambahkan tetesan vitamin C dan E
11. Tuangkan juga gliserin dan aduk kembali
12. Tuangkan bahan tersebut pada botol serum dan tutup dengan rapat. Letakan pada suhu 5 hingga 7 derajat celcius, agar bisa bertahan kurang lebih 10 hari.

Cara menggunakan:

1. Bersihkan wajah dan leher terlebih dahulu
2. Aplikasikan serum tersebut secara merata
3. Biarkan hingga kandungan tersebut terserap, tanpa dibilas
4. Gunakan serum alami ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

(brl/mal)

tags

STORIES