Noda kuning hilang seketika dan tak tersisa, ini cara rontokkan karang gigi hanya pakai 1 bahan alami
Brilio.net - Merawat kesehatan dan kebersihan gigi sering kali dianggap sepele oleh banyak orang. Padahal, kebiasaan ini sangat penting untuk mencegah berbagai masalah kesehatan mulut, salah satunya adalah karang gigi.
Karang gigi sendiri terbentuk dari penumpukan plak, bakteri, dan sisa makanan yang mengeras di permukaan gigi. Selain mengganggu penampilan, karang gigi juga bisa menjadi penyebab bau mulut, kerusakan gigi, radang gusi, hingga infeksi serius.
Biasanya, orang memilih pergi ke dokter gigi untuk membersihkan karang gigi. Namun, tidak semua orang rutin melakukan perawatan ini. Sebagai alternatif, kamu bisa mencoba bahan alami yang mudah ditemukan, salah satunya minyak kelapa atau coconut oil.
Minyak kelapa mengandung asam laurat yang mampu mengurangi penumpukan bakteri dan plak pada gigi. Kandungan antimikroba di dalamnya juga efektif mengatasi peradangan dan menjaga kesehatan mulut. Selain itu, sifat pembersih alaminya dapat membantu menghilangkan plak sekaligus menjaga kelembapan gigi dan gusi.
Teknik yang dikenal sebagai oil pulling ini bisa menjadi solusi praktis untuk merawat kesehatan gigi. Cukup gunakan minyak kelapa sebagai obat kumur selama 10-15 menit setiap pagi sebelum menyikat gigi. Dengan rutin melakukannya, kesehatan gigi dan mulutmu akan lebih terjaga, serta risiko masalah seperti karang gigi bisa diminimalkan.
Nah, berminat untuk membersihkan karang gigi dari bahan alami tersebut? Yuk simak informasi yang dibagikan oleh pengguna YouTube The Yoga Institute, Jumat (3/1).
Nah, berminat untukmembersihkan karang gigidari bahan alami tersebut? Yuk simak informasi yang dibagikan oleh pengguna YouTube The Yoga Institute, Selasa (4/7).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/The Yoga Institute
1. Oil pulling (coconut oil).
Cara menggunakannya:
foto: YouTube/The Yoga Institute
1. Ambil coconut oil kurang lebih satu sendok makan.
2. Lalu masukkan ke mulut.
3. Kumur-kumur kurang lebih lima hingga 10 menit.
4. Buang dan kumur-kumur kembali dengan air biasa.
Dengan menggunakan cara tersebut karang gigi yang menguning secara perlahan hilang. Nah, agar karang gigi rontok dan tak tersisa gunakan trik ini tiga kali dalam seminggu.