Panjang tanpa beli lash serum, ini trik bikin alis dan bulu mata lebat pakai 2 rempah dapur
Brilio.net - Kesan wajah yang tajam dan proporsional merupakan salah satu hal yang dinilai menarik bagi banyak orang. Biasanya, kesan ini sering ditampilkan dengan memberi garis kontur pada muka ketika menggunakan makeup. Tak hanya itu, hal ini sendiri bisa pula diperlihatkan dengan bentuk alis dan bulu mata juga.
Mengapa bisa begitu? Hal ini dikarenakan alis yang terlihat tebal dan rapi dapat memberikan kesan ekspresif serta memperlihatkan kesan atas bentuk yang simetris dan seimbang pada wajah. Sementara itu, tampilan bulu mata yang bervolume bisa menonjolkan kesan mata yang tegas. Makanya, penggunaan maskara, bulu mata palsu, hingga pensil alis menjadi sangat penting bagi setiap individu yang mengenakan makeup.
-
Panjang bervolume bak pakai maskara, ini cara tumbuhkan alis dan bulu mata pakai 1 jenis kacang Alis bisa membuat tampilan wajah terlihat lebih proporsional dan menarik.
-
Tak pakai eyebrow pencil, ini trik bikin alis tampak tebal hanya pakai 1 bahan rempah Selain genetik, alis tipis juga bisa disebabkan oleh penggunaan produk-produk kecantikan yang tidak tepat.
-
Bikin lebih hitam dan tebal, ini trik menumbuhkan alis hanya dengan 3 bahan dapur Ketebalan alis bisa memengaruhi penampilan seseorang
Namun begitu, peran alis dan bulu mata ini tidak akan tampak maksimal apabila rambut di area tersebut tidak banyak, alias tipis. Masalah ini sendiri bisa dipengaruhi oleh beberapa hal, mulai dari faktor genetik seseorang, proses penuaan, hingga kebiasaan mengucek mata. Tak hanya dapat memicu kerontokan, faktor di atas bahkan dapat mengganggu proses regenerasi rambut itu sendiri. Alhasil, selain tidak optimal dalam melindungi mata, kondisi di atas dapat memberi kesan wajah tidak menarik.
Nah, apabila kamu dihadapkan pada masalah ini, kamu nggak perlu sampai beli produk lash serum kok. Soalnya, ada lho solusi alami yang bisa dengan mudah kamu gunakan langsung untuk mengatasi bulu mata dan alis yang tipis. Salah satunya menggunakan campuran cengkeh, fenugreek, dan minyak jarak, seperti yang dibagikan oleh @yeka_herbal_cosmetics di Instagram dan dilansir briliobeauty.net pada Selasa (16/1).
foto: freepik.com
Cengkeh merupakan rempah yang lazim digunakan sebagai bumbu masak. Nah, cengkeh sendiri mengandung senyawa yang memiliki sifat anti-inflamasi, antioksidan, dan antiseptik. Kandungan eugenol dalam cengkeh membantu meningkatkan sirkulasi darah dan memberi nutrisi pada folikel rambut, sehingga dalam prosesnya akan mempromosikan pertumbuhan rambut alis dan bulu mata yang lebih lebat. Selain itu, sifat antiseptiknya juga membantu menyehatkan dan melawan kerontokan alis dan bulu mata secara alami.
foto: freepik.com
Biji fenugreek sendiri memiliki kandungan yang kaya akan protein, lemak sehat, vitamin A, vitamin C, dan mineral seperti zat besi dan fosfor. Kandungan protein dalam biji fenugreek membantu memperkuat akar rambut dan mempromosikan pertumbuhan rambut baru. Selain itu, biji fenugreek dapat membantu mengurangi potensi kebotakan alis maupun bulu mata akibat inflamasi.
foto: freepik.com
Minyak yang diperoleh dari biji tanaman jarak mengandung banyak komponen berupa asam lemak omega-9, asam ricinoleic, vitamin E, dan protein. Asam ricinoleic memiliki sifat antimikroba dan antiinflamasi sehingga dapat melindungi folikel rambut dan mencegah kerontokan alis dan bulu mata secara berlebihan. Selain itu, vitamin E dalam minyak jarak secara aktif membantu peningkatan sirkulasi darah ke folikel rambut, merangsang pertumbuhan rambut baru, dan menjaga kelembapan alis dan bulu mata.
Ketiga bahan di atas ini bisa kamu manfaatkan dengan cara sebagai berikut.
Alat dan bahan:
1. Minyak jarak secukupnya
2. 1 Sendok teh biji fenugreek
3. 3-5 Biji cengkeh
4. Daun rosemary secukupnya (opsional)
4. Jar kecil
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@yeka_herbal_cosmetics
1. Tuangkan sedikit minyak jarak dalam sebuah jar kecil.
2. Masukkan sedikit biji fenugreek dan cengkeh ke dalam jar tersebut.
3. Bila ada, tambahkan sedikit helai daun rosemary setelahnya.
4. Aduk hingga merata, lalu tutup dan diamkan selama beberapa jam.
5. Untuk mengaplikasikannya, oleskan minyak ini ke area alis dan bulu mata secara merata.
6. Gunakan spoolie atau tangan yang bersih sembari sedikit dipijat ke area tersebut.
7. Lakukan secara rutin setiap malam untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
View this post on Instagram