Putih merata tanpa facial whitening, ini cara mencerahkan wajah kusam dan belang pakai 1 ampas dapur
Brilio.net - Wajah adalah bagian tubuh yang rentan mengalami berbagai permasalahan kulit. Bukan tanpa alasan, pasalnya wajah memiliki kulit yang lebih tipis, sensitif, dan paling sering terpapar sinar matahari serta polusi. Oleh karena itu, penting untuk menjaga kebersihan, kesehatan, dan kecantikan kulit wajah agar terhindar dari berbagai permasalahan kulit.
Salah satu permasalahan kulit wajah yang paling banyak dialami adalah kulit kusam dan belang. Kondisi ini umumnya terjadi karena paparan sinar matahari yang berlebihan, sehingga membuat zat melanin pada kulit terbentuk secara berlebihan. Zat melanin inilah yang akan membuat warna kulit menggelap dan tidak merata.
-
Cerah tanpa tepung beras, ini trik putihkan wajah kusam dan tidak merata pakai 2 jenis rempah Tidak hanya paparan sinar matahari, wajah kusam juga disebabkan oleh polusi, sel kulit mati menumpuk, dan kurangnya melakukan perawatan wajah.
-
Putih merata tanpa masker beras, ini cara atasi wajah kusam dan menggelap pakai 1 jenis tanaman herbal Wajah yang tampak lebih gelap disebabkan karena produksi melanin berlebihan akibat paparan sinar matahari serta radikal bebas
-
Tanpa gunakan krim pemutih, ini trik memutihkan wajah kusam dan berflek hitam pakai 1 bahan makanan Paparan sinar matahari yang berlebihan bisa membuat kulit wajah tampak kusam dan timbul flek hitam.
Selain paparan sinar matahari, ada faktor lain yang menjadikan kulit wajah jadi belang, seperti polusi udara, sel kulit mati yang menumpuk, faktor usia, kulit yang dehidrasi, gaya hidup, hingga kurang merawat wajah dengan baik. Untuk mengatasinya, tak sedikit orang yang melakukan perawatan di klinik kecantikan dengan treatment facial whitening.
Perawatan tersebut pastinya akan menghabiskan budget yang tidak sedikit. Sebagai solusi, kamu bisa lho memutihkan wajahmu sekaligus meratakan warna kulitmu yang kusam dan belang hanya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Seperti unggahan dari akun TikTok @wulan.0033 yang membagikan cara mencerahkan wajah kusam dan belang pakai 1 ampas dapur.
Ampas dapur yang dimaksud adalah ampas teh. Selain itu, pemilik akun juga menambahkan bahan lain yaitu madu. Menurut keterangan sang pemilik akun, trik ini nggak hanya mampu mencerahkan wajah, tapi juga mengatasi wajah yang beruntusan, lho.
"Tips mencerahkan wajah mengatasi beruntusan," tulisnya dalam video unggahan yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @wulan.0033, Jumat (24/11).
Ampas teh biasanya hanya dijadikan sampah dapur yang setelah selesai digunakan untuk menyeduh teh akan langsung dibuang begitu saja. Padahal ampas teh ternyata memiliki beragam manfaat untuk kulit wajah, lho. Salah satunya adalah mencerahkan wajah dan membuat kulit jadi putih merata.
foto: freepik.com
Manfaat teh untuk kulit ini bisa diperoleh berkat kandungan kafein di dalamnya yang baik untuk mencerahkan kulit. Ampas dapur ini juga mengandung gallic acid yang bersifat antioksidan, sehingga dapat menekan produksi melanin di kulit. Efeknya, kulit akan tampak lebih cerah dan putih merata.
Begitupun dengan madu yang juga efektif untuk melembapkan dan mencerahkan kulit kusam. Hal ini berkat kandungan vitamin C dan vitamin E, serta antioksidan flavonoid di dalamnya. Berkat kandungan tersebut, madu juga bisa bikin wajah glowing dan meratakan warna kulit.
Hanya dengan kedua bahan alami tersebut, kamu dapat membuat masker wajah yang efektif untuk mencerahkan warna kulit belang dan kusam. Nah, dengan pemakaian yang teratur, kamu akan mendapatkan wajah yang cerah, mulus, dan putih merata. Begini cara membuat dan menggunakannya.
Bahan:
foto: TikTok/@wulan.0033
1. 1 kantung ampas teh
2. Madu secukupnya
Cara membuat dan menggunakan:
foto: TikTok/@wulan.0033
1. Tuangkan bahan-bahan pada wadah
2. Aduk keduanya sampai tercampur merata
3. Cuci wajah terlebih dahulu dan pastikan benar-benar bersih
4. Aplikasikan masker pada wajah secara menyeluruh
5. Gosok-gosok dengan lembut kemudian diamkan selama 10 menit
6. Gosok-gosok kembali dengan gerakan memutar sambil dibilas menggunakan air sampai bersih
7. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer
8. Gunakan masker pencerah wajah ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang putih dan cerah merata.
@wulan.0033 Semiga bermanfaat.. #masker #maskeralami #fyp suara asli - Nanda_Xbs - DjNanda_Xbs