Putih merata tanpa masker beras, ini cara atasi wajah kusam dan menggelap pakai 1 jenis tanaman herbal
Brilio.net - Sinar matahari adalah salah satu penyebab paling banyak yang menjadikan wajah bermasalah. Salah satu masalah kulit wajah yang disebabkan oleh paparan sinar matahari adalah kulit kusam dan gelap. Bukan tanpa alasan, wajah yang tidak terlindungi oleh tabir surya dan terpapar sinar matahari berlebih akan memicu produksi melanin yang berlebihan.
Melanin ini lah yang akan membuat kulit tampak lebih gelap dari warna aslinya. Bahkan warna kulit jadi tidak merata, atau yang disebut dengan kulit belang. Tak hanya sinar matahari saja, kulit kusam dan belang juga disebabkan oleh beragam faktor. Seperti sel kulit mati yang menumpuk hingga polusi dan gaya hidup.
-
Cerah tanpa tepung beras, ini trik putihkan wajah kusam dan tidak merata pakai 2 jenis rempah Tidak hanya paparan sinar matahari, wajah kusam juga disebabkan oleh polusi, sel kulit mati menumpuk, dan kurangnya melakukan perawatan wajah.
-
Cerah merata tanpa krim pemutih, begini trik atasi wajah kusam dan belang pakai 2 bahan makanan Kulit kusam dan belang bikin penampilan kamu terlihat kurang fresh
-
Tak cuma tepung beras, ini cara bikin wajah belang jadi putih dan glowing pakai 1 jenis buah-buahan Sinar matahari adalah salah satu penyebab paling umum yang membuat kulit wajah jadi belang
Meski tidak berbahaya, namun kondisi ini cukup membuat banyak orang tidak percaya diri. Pasalnya wajah jadi tampak lebih tua dari usia yang seharusnya. Tak heran banyak orang mencari cara untuk mengatasi masalah kulit kusam dan gelap. Nah, upaya yang bisa kamu lakukan adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami.
Salah satu bahan alami yang biasa digunakan untuk memutihkan wajah kusam adalah beras. Namun pemilik akun TikTok @za.faxqqz__ pada 18 Februari 2022, justru membagikan tentang cara atasi wajah kusam dan menggelap pakai 1 jenis tanaman herbal.
Tanaman herbal yang dimaksud adalah lidah buaya. "Tips memutihkan wajah secara alami," tulisnya dalam video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @za.faxqqz__, Selasa (7/11).
foto: freepik.com
Lidah buaya adalah tanaman herbal yang umum digunakan sebagai pengobatan bagi masyarakat jaman dahulu. Selain manfaatnya untuk kesehatan, lidah buaya juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit. Salah satunya adalah membantu mengatasi wajah kusam dan memutihkan kulit.
Pasalnya lidah buaya mengandung banyak vitamin, seperti vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B12, vitamin C, dan vitamin E. Kandungan yang terdapat dalam lidah buaya dapat membuat kulit menjadi lebih cerah dan menurunkan hiperpigmentasi. Manfaat yang tak kalah penting ialah lidah buaya dapat menjadi pengelupas alami untuk membersihkan sel kulit mati penyebab kulit kusam.
Kandungan nutrisi dan mineral pada lidah buaya bisa menghilangkan noda wajah secara perlahan. Lidah buaya juga mengandung zat untuk meningkatkan reproduksi sel kulit, mengurangi kemerahan, dan melawan peradangan kulit.
foto: TikTok/@za.faxqqz__
Cukup dengan lidah buaya saja kamu bisa memutihkan wajah, melembapkan wajah, mencerahkan wajah kusam, dan membuat wajah tampak awet muda. Begini cara memanfaatkan lidah buaya menjadi masker wajah.
Bahan:
1. 1 batang lidah buaya
foto: TikTok/@za.faxqqz__
Cara membuat:
1. Cari lidah buaya yang masih segar
2. Cuci lidah buaya sampai bersih dan rendam beberapa menit agar getahnya keluar
3. Belah menjadi 2 bagian lalu ambil bagian gel tengahnya
4. Kerok menggunakan sendok atau pisau
5. Masukkan gel lidah buaya pada blender
6. Blender gel lidah buaya sampai benar-benar lembut
7. Pindahkan pada wadah yang bersih
8. Cuci wajahmu terlebih dahulu dan pastikan benar-benar bersih
9. Aplikasikan masker lidah buaya pada wajah dan leher secara menyeluruh
10. Diamkan selama 10-15 menit
11. Bilas menggunakan air sampai bersih
12. Lanjutkan dengan penggunaan moisturizer
13. Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang putih dan cerah merata.
@za.faxqqz__ Reply to @bungakhumairoh_1 done, [ib:@NIC PUTRA] #fyp #followme #moots #masukberanda original sound - Z