Tak dicampur beetroot, ini trik membuat minuman kolagen untuk cegah penuaan dini pakai 1 biji-bijian
Brilio.net - Semakin bertambahnya usia seseorang, kulit akan mengalami proses penuaan secara alami yang tidak bisa dihindari. Namun terjadinya penuaan dini bagi sejumlah orang, menjadi perhatian utama yang harus dicegah.
Ada beberapa faktor yang bisa memicu terjadinya penuaan dini. Faktor pertama yaitu produksi kolagen dalam tubuh yang mulai berkurang. Perlu kamu ketahui, kolagen ini merupakan struktur penting dalam tubuh yang berguna untuk menjaga kekuatan dan kekenyalan pada kulit. Nah, produksi kolagen yang menurun, membuat kulit kehilangan elastisitasnya dan terlihat keriput.
-
Usia 50 terlihat 15 tahun lebih muda, ini trik bikin minuman kolagen cegah kerutan pakai 1 jenis buah Berbagai tanda penuaan seperti kerutan, keriput, dan kulit kendur bisa diatasi dengan mengonsumsi minuman kolagen satu ini.
-
Usia 50 tampak 15 tahun lebih muda, ini trik bikin minuman kolagen pencegah kerutan pakai 1 jenis buah Tak usah beli produknya, kamu bisa lho membuat minuman kolagen sendiri yang tak kalah efektif namun tetap ekonomis.
-
Tak perlu beli produknya, ini cara buat minuman kolagen untuk kencangkan kulit pakai 1 biji-bijian Seiring bertambahnya usia seseorang, produksi kolagen dan elastin dalam tubuh ini semakin berkurang.
Faktor kedua yaitu adanya kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh paparan radikal bebas dan sinar UV. Hal ini mengakibatkan kerusakan sel, protein, dan DNA yang mempercepat terjadinya proses penuaan.
Sementara itu, penurunan hormon juga menjadi faktor berikutnya. Adanya perubahan hormon ini cepat terjadi pada wanita, terlebih lagi ketika memasuki fase menopause. Kondisi ini diketahui bisa memengaruhi produksi kolagen, menyebabkan perubahan pada kulit serta rambut.
Nah, agar proses penuaan tersebut tidak cepat terjadi padamu, salah satu langkah mudah yang perlu kamu lakukan adalah meningkatkan produksi kolagen. Saat ini sudah banyak produk instan kolagen yang bisa kamu dapatkan di pasaran. Namun produk tersebut dibanderol dengan harga yang cukup menguras kantong.
Sebagai solusinya, kamu bisa lho membuat minuman kolagen yang berasal dari bahan-bahan alami.
Minuman kolagen ini tak perlu menggunakan beetroot sebagai bahan campuran. Sebagai gantinya, kamu hanya perlu bahan-bahan seperti chia seed, apel hijau, jeruk, dan jahe.
foto: YouTube/Lilian Nke
Dilansir dari bebeautiful, chia seed merupakan sumber omega-3, serat, protein, antioksidan, dan mineral penting seperti kalsium serta magnesium. Kandungan Omega-3 dalam chia seeds ini membantu mengurangi peradangan pada sel-sel kulit, meningkatkan kesehatan kulit, dan mendukung produksi kolagen. Sedangkan, adanya antioksidan dalam chia seed dapat membantu melawan kerusakan akibat radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan dini.
Sedangkan, apel hijau kaya akan vitamin C, antioksidan, serat, dan senyawa fitokimia yang bermanfaat untuk kesehatan kulit maupun tubuh. Adanya kandungan vitamin C membantu dalam pembentukan kolagen, menjaga elastisitas kulit, dan melawan kerusakan akibat radikal bebas. Kemudian, antioksidan membantu melindungi sel-sel dari kerusakan. Sementara serat membantu proses detoksifikasi tubuh.
Lalu manfaat buah jeruk untuk kecantikan yaitu mampu membentuk kolagen, memperbaiki jaringan kulit, dan melindungi dari kerusakan sinar UV. Hal ini lantaran jeruk mengandung vitamin C, flavonoids, dan antioksidan.
Dan bahan tambahan terakhir yaitu jahe, memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang bisa meningkatkan sirkulasi darah. Kandungannya itu bisa membantu mengatasi peradangan dan menutrisi kulit.
Dengan menggunakan bahan-bahan di atas, minuman kolagen buatan sendiri sudah bisa kamu konsumsi. Tertarik untuk membuatnya? Bagi kamu yang ingin mencoba, yuk simak langkah-langkah di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari channel YouTube Lilian Nke, Jumat (29/12).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/Lilian Nke
1. 1 sendok makan chia seed
2. 1 gelas air putih
3. 1 buah apel hijau
4. 1 buah jeruk
5. 1 ruas jahe
Cara membuat:
foto: YouTube/Lilian Nke
1. Masukkan chia seed ke dalam mangkuk
2. Tuangkan air putih dan rendam chia seed hingga beberapa saat
3. Iris kecil buah apel hijau
4. Peras buah jeruk
5. Bersihkan jahe lalu potong kecil-kecil
6. Parut halus wortel
7. Masukkan semua bahan tersebut ke blender
8. Tuang 1 gelas air ke dalam blender tersebut dan haluskan
9. Tuangkan ke dalam gelas, sembari disaring
10. Minuman kolagen siap untuk dikonsumsi
11. Konsumsi minuman ini secara rutin agar memberikan efek yang cepat terlihat.