Tak hanya kunyit, ini trik hilangkan jerawat agar tidak berbekas pakai 2 jenis daun herbal
Brilio.net - Jerawat merupakan masalah kulit yang umum terjadi pada berbagai kelompok usia. Secara umum, jerawat adalah kondisi di mana area pori-pori kulit tersumbat oleh minyak dan sel-sel kulit mati yang bersifat kotor.
Penyumbatan ini memicu bakteri propionibacterium acnes berkembang biak dengan cepat di dalamnya sehingga menimbulkan peradangan kulit. Dalam prosesnya, peradangan ini membuat kulit membengkak dan membentuk jerawat.
-
Hasilnya terlihat kurang dari seminggu, ini trik atasi jerawat dan bekasnya pakai 2 bahan rempah Jerawat muncul lantaran pori-pori kulit tersumbat minyak ataupun kotoran lainnya
-
Bukan dengan susu, ini cara enyahkan jerawat agar tidak berbekas pakai 1 bahan pemanis Jerawat umumnya dapat meninggalkan bekas, tergantung pada tipe kulit orang, bisa berupa noda kecokelatan (PIH) dan kemerahan (PIE).
-
Wajah bebas noda tanpa masker beras, ini trik usir jerawat dan bekasnya pakai 1 jenis buah Jerawat dan bekasnya bisa hilang dengan perawatan kulit dari bahan alami.
Masalah jerawat sendiri seringkali tidak berhenti sampai disitu saja. Jerawat umumnya dapat meninggalkan bekas tergantung pada tipe kulit orang, bisa berupa noda kecokelatan (PIH) dan kemerahan (PIE).
PIH sendiri muncul dikarenakan proses peradangan jerawat dalam prosesnya seringkali merusak jaringan dan struktur kulit. Dalam merespon kerusakan tersebut, sel-sel kulit baru yang tumbuh untuk memperbaiki kulit ini dapat mengandung melanin berlebih sehingga menyebabkan munculnya noda gelap.
Sementara itu, PIE terjadi akibat terjadinya pelebaran dan kerusakan pembuluh darah pada saat jerawat meradang. Akibatnya, lapisan pelindung alami kulit pun menjadi rusak dan memicu timbulnya bercak-bercak kemerahan tanda iritasi.
Untuk mengatasi problematika jerawat dan bekasnya ini, kamu bisa banget mencoba menggunakan bahan alami sebagai solusi alternatif lho. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan daun neem dan daun mint bersama kunyit seperti yang dibagikan oleh @ani_beautydiy melalui Instagram, dilansir briliobeauty.net pada Jumat (11/8).
foto: freepik.com
Daun neem telah lama dikenal memiliki sifat antimikroba dan antiinflamasinya. Kandungan di dalamnya, seperti nimbidin dan nimbin, merupakan senyawa yang efektif membantu mengurangi peradangan dan membunuh bakteri penyebab jerawat.
Selain itu, neem juga mengandung antioksidan yang membantu membersihkan kulit dan mempercepat proses penyembuhan kulit sehingga meminimalisir potensi bekas jerawat.
foto: freepik.com
Daun mint sendiri adalah daun yang terkenal akan komponen menthol yang memberikan sensasi dingin dan segar pada kulit. Selain itu, sifat antibakteri dan antiinflamasi mint dapat membantu mengurangi peradangan pada jerawat. Daun mint juga merupakan bahan yang efektif dalm mengontrol produksi minyak berlebih sehingga mengurangi risiko penyumbatan pori-pori dan mencegah jerawat baru muncul.
foto: freepik.com
Di sisi lain, kunyit adalah bumbu dapur yang memiliki senyawa aktif bernama kurkumin. Senyawa ini memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang kuat.
Ini membantu meredakan peradangan pada jerawat serta mempromosikan proses penyembuhan tanpa membentuk bekas luka yang mencolok. Plus, kunyit juga dapat membantu mencerahkan kulit dengan mengurangi hiperpigmentasi secara keseluruhan.
Nah, penggunaan ketiga bahan di atas bisa kamu lihat melalui petunjuk di bawah ini.
Alat dan bahan:
1. Daun neem secukupnya
2. Daun mint secukupnya
3. 1/2 sendok makan bubuk kunyit
4. Blender
5. Cetakan es
Cara membuat:
foto: Instagram/@ani_beautydiy
1. Ambillah segenggam daun neem dan daun mint.
2. Masukkan kedua daun tersebut ke dalam blender.
3. Tambahkan 1/2 sendok makan bubuk kunyit dan sedikit air ke dalam blender tersebut.
4. Haluskan seluruh bahan di atas dengan blender.
5. Bila sudah cukup halus, tambahkan lagi sedikit air setelahnya sembari diaduk rata.
foto: Instagram/@ani_beautydiy
6. Tuangkan larutan tersebut ke dalam cetakan es yang telah disediakan.
7. Diamkanlah di kulkas hingga membeku.
8. Aplikasikan 1 bongkah es ke wajah yang telah dibersihkn dengan cara mengusapkannya hingga mencair.
9. Diamkan selama beberapa saat sebelum dibasuh bersih dengan air.
View this post on Instagram