Tak pakai acne patch, ini trik menghilangkan jerawat membandel pada wajah cuma pakai 1 jenis bunga

Tak pakai acne patch, ini trik menghilangkan jerawat membandel pada wajah cuma pakai 1 jenis bunga

Brilio.net - Jerawat adalah masalah kulit yang umum dan seringkali mengganggu rasa percaya diri. Munculnya jerawat di wajah bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari perubahan hormon, stres, hingga kebersihan kulit yang kurang terjaga. Banyak orang beralih ke produk perawatan kulit yang dijual di pasaran untuk mengatasi masalah ini. Namun tak sedikit pula yang merasakan efek samping dari penggunaan produk berbahan kimia, seperti kulit kering, iritasi, atau bahkan jerawat yang semakin parah.

Di tengah maraknya produk skincare modern, ternyata ada cara yang lebih alami dan aman untuk mengatasi jerawat. Mengatasinya pakai bahan alami adalah salah satu solusi yang semakin populer, terutama bagi mereka yang ingin merawat kulit tanpa resiko efek samping.

Salah satu bahan alami yang bisa kamu gunakan dalam bunga mawar. Langkah ini seperti yang dilakukan oleh pengguna Instagram @seribubenang.id. Bunga mawar ini diklaim bisa atasi jerawat. Nah, bagi kamu yang penasaran ingin menggunakan trik ini yuk simak langkah-langkah di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (17/8).

Bahan:

menghilangkan jerawat pakai mawar berbagai sumber

foto: Instagram/@serbubenang.id

1. 1 Tangkai bunga mawar
2. Air putih.

Cara membuat:

menghilangkan jerawat pakai mawar berbagai sumber

foto: Instagram/@serbubenang.id

1. Siapkan sedikit air pada panci
2. Masukkan potongan kelopak bunga mawar
3. Rebus hingga berubah warna merah
4. Dinginkan air rebusan
5. Masukkan ke dalam botol spray.

Cara menggunakan:

menghilangkan jerawat pakai mawar berbagai sumber

foto: Instagram/@serbubenang.id

1. Siapkan kapas
2. Semprotkan spray mawar ke wajah
3. Usap menggunakan kapas
4. Lanjutkan dengan mencuci muka.

Manfaat bunga mawar untuk wajah.

Bunga mawar telah lama digunakan dalam berbagai perawatan kecantikan karena manfaatnya yang luar biasa untuk kulit wajah. Berikut adalah beberapa manfaat utama bunga mawar untuk wajah, antara lain:

1. Melembapkan kulit.

Air mawar dikenal memiliki sifat humektan, yang berarti dapat menarik kelembapan dari udara ke dalam kulit. Hal ini membuat air mawar menjadi toner alami yang sangat efektif dalam menjaga kulit tetap terhidrasi dan lembut. Menurut ahli dermatologi, air mawar membantu memperkuat lapisan pelindung kulit, yang penting untuk menjaga kelembapan alami kulit.

2. Meredakan peradangan.

Mawar memiliki sifat antiinflamasi yang membantu mengurangi kemerahan dan iritasi pada kulit. Ini menjadikannya pilihan yang baik untuk kulit yang rentan terhadap jerawat atau kondisi kulit lainnya seperti rosacea. Studi menunjukkan bahwa air mawar dapat membantu menenangkan kulit yang meradang dan memberikan efek pendinginan yang menyegarkan.

3. Melawan penuaan dini.

Mawar kaya akan antioksidan, terutama vitamin C, yang berperan penting dalam melawan radikal bebas penyebab penuaan dini. Antioksidan ini membantu meningkatkan produksi kolagen, yang diperlukan untuk menjaga kulit tetap kenyal dan bebas dari garis halus serta keriput .

4. Membersihkan dan mengencangkan pori-pori.

Mawar juga memiliki sifat astringent ringan yang membantu membersihkan dan mengencangkan pori-pori. Penggunaan air mawar secara rutin dapat membantu mengurangi ukuran pori-pori dan mencegah penyumbatan yang sering menjadi penyebab jerawat. Selain itu, air mawar membantu mengangkat kotoran dan minyak berlebih, membuat kulit terasa lebih segar dan bersih.

(brl/far)

tags

STORIES