Tak perlu garam, ini trik bikin gigi putih mengkilat dan bebas plak pakai 1 jenis buah

foto: freepik.com
Brilio.net - Memiliki kondisi mulut dan gigi yang bersih tak hanya membuat diri sendiri nyaman, namun juga orang lain ketika melakukan interaksi satu sama lain. Namun begitu, dikarenakan gigi selalu dipakai dalam proses mengonsumsi makan dan minum, kondisi mulut dan gigi pun juga secara konstan berada dalam kondisi yang kotor. Akibatnya, tidak hanya gigi yang berwarna putih cerah itu berubah warna menjadi kuning yang kotor, gigi pun menjadi rentan terkena plak dan mengeluarkan bau yang tidak sedap.
Salah satu penyebab utama dari masalah ini ialah kebiasaan menggosok gigi yang kurang bersih. Apabila menyikat gigi tidak dilakukan secara menyeluruh, sisa makanan akan seringkali masih menempel pada lapisan gigi.
-
Tak perlu lemon, ini cara agar gigi kuning dan penuh plak kembali putih pakai 2 jenis buah Lakukan cari ini sebanyak dua kali seminggu untuk mendapatkan hasil terbaik.
-
Buah dan sayuran ini bisa bantu gigimu lebih putih kinclong, brilio! Jeruk terutama kulitnya, mengandung beberapa variasi dari vitamin C yang bisa memutihkan gigi secara alami.
-
Tak perlu menggunakan garam, begini trik memutihkan gigi kuning dan berkerak pakai 1 buah Kondisi gigi yang menguning biasanya disertai dengan gangguan lain, seperti bau mulut, karies, dan penyakit gusi.
Dalam prosesnya, kotoran tersebut akan bercampur dengan air liur dan berkembang biak menjadi bakteri penghasil asam yang merusak email gigi dan membentuk lapisan lengket kotor pada gigi. Selain itu, pola hidup makan yang tidak sehat, terutama merokok hingga mengonsumsi makanan tinggi gula, dapat meningkatkan risiko menguningnya gigi dan terbentuknya plak lho.
Nah, tapi kamu nggak perlu khawatir kok. Soalnya, ada lho trik sederhana menggunakan sumber bahan alami yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah membandel ini. Salah satunya seperti memanfaatkan buah stroberi, seperti yang ditunjukkan oleh unggahan Instaram dengan akun @beglamrs sebagaimana dilansir briliobeauty.net pada Minggu (13/8).
foto: freepik.com
Buah stroberi kaya akan kandungan senyawa seperti asam malat, vitamin, dan serat yang bermanfaat dalam menjaga kebersihan dan kesehatan gigi. Asam malat dapat secara efektif mengikis lapisan kotor pada permukaan gigi dan membantu memperbaiki warna alaminya.
Sementara itu, kandungan vitamin C dalam stroberi dapat membantu memperkuat gusi dan merangsang pembentukan enamel gigi yang lebih kuat. Plus, serat dalam stroberi adalah bahan yang efektif membersihkan sisa makanan yang menempel di permukaan gigi serta menjaga kesehatannya secara keseluruhan
Nah, penggunaan buah di atas ini bisa kamu lihat pada petunjuk super simpel di bawah berikut.
Alat dan bahan:
1. 1-2 buah stroberi
2. Wadah kecil
3. Sikat gigi
Cara membuat:
foto: Instagram/@beglamrs
1. Ambillah 1-2 buah stroberi, lalu potong menjadi bagian kecil-kecil.
2. Haluskan stroberi tersebut menggunakan sendok.
3. Oleskan stroberi yang telah dihaluskan tersebut pada sikat gigi yang biasa digunakan.
4. Sikatlah gigi seperti biasa menggunakanya selama 1 menit.
5. Bila dirasa cukup, berkumur-kumurlah hingga bersih dari residunya.
View this post on Instagram
-
Mengecilkan Pori-Pori Wajah Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
Annathiqotul Laduniyah -
Kulit Keriput Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
Anindya Kurnia -
Gigi Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
Devi Aristyaputri -
Gigi Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
Devi Aristyaputri -
Gigi Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
Devi Aristyaputri -
Plak Gigi Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami
Anindya Kurnia