Tanpa baking soda, YouTuber ini bagikan cara hilangkan karang gigi dalam 1 menit pakai 1 bahan rempah

foto: YouTube/@Kochenrezepte
Brilio.net - Memancarkan senyuman yang indah dengan gigi tampak bersih dan cerah adalah impian semua orang. Pasalnya punya senyum indah bisa membuat lawan bicara lebih nyaman dan mungkin bisa melekat di ingatan mereka. Namun sayangnya, masalah kebersihan mulut yang tidak terjaga dengan baik membuat karang gigi bersarang di dalam mulut.
Karang atau plak gigi adalah lapisan lengket yang terbentuk di sekitar gigi dan gusi sebagai hasil dari penumpukan bakteri dan zat-zat lain yang terkandung dalam saliva. Untuk memahami lebih lanjut tentang masalah ini, mari bahas proses terjadinya karang gigi dan cara mengatasi serta mencegahnya.
-
Rontok tak bersisa dalam 5 menit, ini trik hilangkan karang gigi cuma pakai 2 bahan dapur Karang gigi disebabkan oleh penumpukan plak lapisan lengket yang terdiri dari bakteri, sisa makanan, dan air liur- yang menempel di gigi.
-
Tanpa baking soda, ini cara membersihkan karang gigi pakai daun salam dikombinasikan 2 bahan dapur Karang gigi terbentuk dari sisa makanan dan minuman yang tidak dibersihkan secara maksimal
-
Bukan pakai jahe, ini trik mudah menghilangkan karang gigi agar tak meradang cuma perlu 1 bahan rempah Bahan rempah ini memiliki sifat yang bisa mengatasi peradangan pada gusi.
Proses terjadinya karang gigi dimulai dengan penumpukan plak, yang merupakan lapisan lengket yang terbentuk dari kombinasi bakteri, saliva, sisa makanan, dan zat-zat lain di dalam mulut. Bakteri dalam plak gigi secara alami hidup di mulut dan berkembang biak dengan cepat ketika mereka terpapar dengan sisa-sisa makanan yang mengandung gula dan karbohidrat.
Plak yang tidak dibersihkan dengan baik dapat mengeras dan menjadi karang gigi. Proses ini disebut mineralisasi atau kalsifikasi, saat mineral-mineral seperti kalsium, fosfat, dan garam lainnya dari saliva mengendap dan menyatu dengan plak, membentuk lapisan yang keras dan melekat pada permukaan gigi.
Ketika plak mengeras dan mineralisasi terjadi, plak tersebut berubah menjadi tartar atau karang gigi. Tartar adalah lapisan keras yang menempel pada gigi dan sulit untuk dihilangkan hanya dengan menyikat gigi biasa. Tartar menyediakan lingkungan yang ideal bagi bakteri untuk berkembang biak dan dapat menyebabkan masalah kesehatan mulut yang lebih serius, seperti gigi berlubang, penyakit gusi, dan bahkan kerusakan struktural pada gigi.
Walaupun terlihat cukup sulit untuk dihilangkan, karang gigi bisa diatasi menggunakan satu cara yaitu mengombinasikan pasta gigi dengan bahan alami. Langkah ini juga dilakukan oleh YouTuber @Kochenrezepte. Dalam unggahan di kanal YouTube, ia mengombinasikan pasta gigi dengan cengkih, bawang putih, dan garam. Dalam ramuan tersebut @Kochenrezepte tak mencampurkan baking soda, pasalnya sifat pembersih alaminya sudah digantikan oleh garam.
Perlu diketahui, garam memiliki sifat antiseptik dan antiinflamasi yang dapat membantu membersihkan dan meredakan peradangan pada gusi. Larutan garam dapat digunakan sebagai obat kumur untuk membantu membersihkan plak dan mempercepat penyembuhan luka pada gusi. Garam memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan dan iritasi pada gusi.
Karang gigi hempas pakai senyawa allicin dari bawang putih.
Bawang putih tidak hanya digunakan untuk bumbu masakan, bahan dapur satu ini ternyata mengandung senyawa aktif seperti allicin yang memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi yang kuat. Senyawa antibakteri dalam bawang putih dapat membantu mengurangi jumlah bakteri di mulut yang dapat menyebabkan pembentukan plak. Sifat antiinflamasi bawang putih bisa membantu meredakan peradangan dan iritasi pada gusi.
Kandungan antibakteri dalam cengkih bantu hilangkan karang gigi.
Cengkih yang merupakan bahan rempah ternyata mengandung senyawa seperti eugenol yang memiliki sifat antimikroba dan antiinflamasi. Dilansir dari onlymyhealth.com, Minggu (12/5) senyawa antimikroba dan antiinflamasi dalam cengkih dapat mengurangi jumlah bakteri di mulut dan mencegah pembentukan plak. Sifat analgesik cengkih dapat membantu meredakan nyeri dan ketidaknyamanan pada gusi.
Itulah manfaat dari masing-masing bahan yang bisa kamu dapatkan untuk hilangkan karang gigi. Bagi yang ingin mencoba, yuk simak informasi di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari kanal YouTube @Kochenrezepte, Minggu (12/5).
Bahan-bahan:
foto: YouTube/@Kochenrezepte
- 1 sendok makan cengkih
- 1 sendok makan garam
- 1 siung bawang putih
- 1 sendok makan pasta gigi
Cara membuat:
foto: YouTube/@Kochenrezepte
1. Masukkan cengkih ke dalam blender dan haluskan.
2. Tuangkan ke dalam wadah.
3. Campurkan dengan garam.
4. Kupas dan cuci bawang putih.
5. Haluskan bawang putih dan campurkan dengan bahan sebelumnya.
6. Campurkan dengan pasta gigi.
7. Aduk semua bahan hingga tercampur rata.
8. Masukkan ramuan ke dalam wadah kecil dan tutup rapat.
Cara menggunakan:
foto: YouTube/@Kochenrezepte
1. Siapkan sikat gigi yang biasa kamu gunakan.
2. Ambil ramuan tersebut secukupnya.
3. Gunakan untuk menggosok gigi selama beberapa menit.
4. Bilas dengan berkumur menggunakan air biasa.
5. Gunakan trik ini secara rutin setidaknya dua kali dalam seminggu agar karang gigi hilang.
-
Mengecilkan Pori-Pori Wajah Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
Annathiqotul Laduniyah -
Kulit Keriput Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
Anindya Kurnia -
Gigi Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
Devi Aristyaputri -
Gigi Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
Devi Aristyaputri -
Gigi Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
Devi Aristyaputri -
Plak Gigi Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami
Anindya Kurnia