Tanpa tea tree oil, ini cara menghilangkan ketombe berkerak pakai daun neem dicampur 2 bahan alami

foto: YouTube/@pihuofficials08
Brilio.net - Menjaga kesehatan dan kebersihan kulit kepala merupakan langkah awal agar mendapatkan rambut indah dan lembut. Namun terkadang menjaga kebersihan kulit kepala kerap kali dikesampingkan oleh sejumlah orang. Kebersihan yang tidak terjaga dengan baik ini bisa menimbulkan sejumlah masalah, salah satunya ketombe berkerak.
Ketombe berkerak merupakan kondisi kulit kepala yang ditandai dengan pengelupasan kulit mati. Biasanya terlihat dalam bentuk serpihan putih dan kekuningan. Salah satu penyebab utama ketombe adalah kulit kepala kering. Ketika kulit kepala kehilangan kelembapan alaminya, sel-sel kulit mati dapat mengelupas dengan lebih cepat dan menumpuk, menyebabkan munculnya ketombe.
-
Tak perlu gunakan jeruk nipis, ini trik bersihkan kulit kepala dari ketombe pakai 1 jenis daun Sudah mencoba beragam produk, tapi ketombe nggak hilang, kamu bisa memanfaatkan bahan alami ini
-
Trik simpel hilangkan ketombe kering pakai 1 jenis tanaman, kulit kepala jadi bersih dan bebas minyak Daun satu ini membantu mengurangi peradangan pada kulit kepala dan mengatasi infeksi jamur yang menjadi penyebab ketombe.
-
Tanpa bawang putih, ini cara menghilangkan ketombe kering agar kulit kepala bersih pakai 1 jenis daun Satu jenis daun ini bisa mengatasi ketombe kering karena bersifat sifat antijamur dan antibakteri.
Selain itu, ketombe juga disebabkan dari adanya jamur malassezia. Jamur tersebut merupakan organisme yang secara alami hidup di kulit kepala manusia. Namun, ketika pertumbuhannya berlebihan, hal ini dapat menyebabkan iritasi kulit dan munculnya ketombe.
Faktor lain berasal dari kulit kepala berminyak juga rentan terhadap ketombe. Produksi minyak berlebihan dapat menyebabkan kulit kepala menjadi lembab dan menciptakan lingkungan yang ideal bagi pertumbuhan jamur Malassezia.
Untuk menghilangkan ketombe, langkah awal yang perlu kamu lakukan adalah membunuh atau menghentikan pertumbuhan jamur malassezia. Kamu bisa menghilangkan ketombe dengan bahan-bahan alami, termasuk masker. Seperti yang dilakukan beauty vlogger @pihuofficials08.
Lewat short video yang diunggah, ia menggunakan daun neem, lemon, dan minyak kelapa, tanpa campuran tea tree oil. Pasalnya, beberapa kandungan tea tree oil bisa kamu temukan di pada ketiga bahan di atas. Seperti sifat antimikroba dan antijamur bisa ditemukan di daun neem.
Sifat antimikroba dan antijamur dalam daun neem, diklaim membantu mengatasi infeksi kulit kepala yang disebabkan oleh pertumbuhan jamur Malassezia, salah satu penyebab umum ketombe. Ekstrak daun neem juga dikenal memiliki sifat antiinflamasi, yang dapat membantu meredakan peradangan dan iritasi pada kulit kepala yang seringkali terjadi pada kasus ketombe.
Perasan lemon mengandung asam sitrat, yang dapat membantu mengatur keseimbangan pH kulit kepala. Kondisi kulit kepala yang seimbang dapat membantu mengurangi pertumbuhan jamur Malassezia yang menyebabkan ketombe. Sifat antibakteri dan antijamur dari lemon juga dapat membantu membersihkan kulit kepala dari bakteri dan jamur yang berkontribusi pada ketombe.
Minyak kelapa adalah pelembap alami yang sangat baik untuk kulit dan rambut. Dilansir dari healthline.com, Minggu (7/4) mengoleskan minyak kelapa pada kulit kepala dapat membantu menjaga kelembapan alami kulit kepala dan mencegahnya dari kekeringan, yang dapat memperburuk ketombe. Minyak kelapa juga memiliki sifat antimikroba yang ringan, sehingga dapat membantu membunuh jamur Malassezia dan mengurangi risiko ketombe.
Dengan mengetahui manfaat dari bahan-bahan di atas, apakah kamu tertarik menggunakan masker alami? Bagi kamu yang tertarik, yuk simak informasi di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari kanal YouTube @pihuofficials08, Minggu (7/4).
Bahan:
foto: YouTube/@pihuofficials08
- 5 hingga 10 lembar daun neem
- 1/2 perasan buah lemon
- 1 sendok makan minyak kelapa.
Cara membuat:
foto: YouTube/@pihuofficials08
1. Cuci bersih daun neem
2. Masukkan ke dalam blender dan haluskan
3. Tuangkan pada mangkuk bersih
4. Tambahkan lemon
5. Campurkan dengan minyak kelapa
6. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
7. Masker rambut siap untuk digunakan.
Cara menggunakan:
foto: YouTube/@pihuofficials08
1. Oleskan masker pada seluruh rambut
2. Biarkan selama 20 hingga 30 menit
3. Pijat-pijat kulit kepala selama dua menit
4. Bilas masker menggunakan air biasa dan sampo hingga bersih
5. Gunakan ramuan ini secara rutin agar ketombe berkerak hilang.
Rambut tumbuh sehat bebas rontok dengan minyak kelapa.
Minyak kelapa merupakan bahan alami yang terkenal untuk perawatan rambut, salah satunya adalah mengatasi rambut rontok. Minyak kelapa mengandung asam lemak rantai sedang yang dapat menembus ke dalam batang rambut dan kulit kepala, sehingga menjaga kelembapan. Kulit kepala yang sehat dan terhidrasi dapat membantu mencegah ketombe, iritasi, dan peradangan yang dapat menyebabkan rambut rontok.
Kandungan asam lemak dan protein dalam minyak kelapa dapat membantu memperkuat akar rambut, mencegah patah dan kerusakan, serta meningkatkan elastisitas rambut. Rambut yang kuat dan sehat cenderung lebih tahan terhadap kerontokan.
-
Mengecilkan Pori-Pori Wajah Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
Annathiqotul Laduniyah -
Kulit Keriput Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
Anindya Kurnia -
Gigi Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
Devi Aristyaputri -
Gigi Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
Devi Aristyaputri -
Gigi Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
Devi Aristyaputri -
Plak Gigi Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami
Anindya Kurnia