Trik atasi wajah berminyak pakai masker dari 2 bahan alami, bikin cerah dan bebas jerawat
Brilio.net - Kulit berminyak merupakan kondisi yang terjadi akibat kelenjar sebasea memproduksi sebum dalam jumlah banyak. Produksi sebum berlebih membuat kulit terlihat mengilap dan berkilau. Keberadaan sebum memang sangat penting dalam menjaga kelembapan kulit. Pasalnya, sebum merupakan zat berminyak yang berfungsi untuk melindungi dan menjaga kelembapan kulit.
Namun, bila produksi sebum berlebihan, kulit berminyak bisa terjadi sehingga rentan menyumbat pori-pori yang menyebabkan jerawat muncul. Kulit berminyak biasanya akan terlihat pada area wajah dengan ciri-ciri penampakan wajah berminyak atau mengilap, pori-pori besar dan terlihat jelas, kulit wajah tampak tebal dan kasar, hingga munculnya komedo dan jerawat.
-
Cegah komedo dan jerawat, begini trik mengatasi kulit berminyak pakai cleanser dari 1 jenis tepung Kulit berminyak bisa menjadi penyebab tumbuhnya jerawat, komedo, dan juga masalah pori-pori tersumbat.
-
Tak perlu face paper, ini cara atasi wajah berminyak dan mudah berkomedo pakai 1 jenis rempah Kandungan dalam bahan alami ini akan membantu menyerap minyak berlebih dari kulit.
-
Campuran bubuk cendana dan 3 jenis buah ini bisa atasi minyak berlebih di wajah, ini cara mengolahnya Cara simpel mengatasi minyak berlebih dengan memanfaatkan bahan alami sebagai masker wajah.
Ada banyak sekali faktor yang menjadi penyebab kulit berminyak. Di antaranya adalah faktor genetik, usia, perubahan cuaca, hingga ketidak seimbangan hormon. Kulit berminyak dan jerawat biasanya sulit untuk ditangani. Namun, perawatan rumahan sering kali dapat membantu mengurangi gejala tanpa perawatan kulit yang mahal.
Salah satu caranya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami sebagai masker untuk mengurangi minyak berlebih pada wajahmu.
Seperti yang dibagikan pengguna TikTok dengan nama akun @beautyhacks7777.
Lewat video berdurasi 18 detik yang diunggahnya, pemilik akun memberikan trik atasi wajah berminyak pakai masker dari 2 bahan alami, yakni tepung besan atau tepung gram dan yogurt.
"Face mask for oily skin (masker wajah untuk kulit berminyak)," tulisnya dalam video yang diunggah, seperti briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @beautyhacks7777, Minggu (26/3).
foto: freepik.com
Tepung dari kacang chickpea atau lebih dikenal dengan tepung besan di India ini bermanfaat untuk dalam menyingkirkan jerawat, menghilangkan bulu wajah dan banyak lagi manfaat lainnya. Bahan yang satu ini juga sudah dipakai oleh wanita India sejak dulu untuk mengontrol produksi minyak berlebih pada wajah.
Sedangkan yogurt mengandung asam laktat yang baik untuk mengangkat kulit mati dan mengecilkan pori-pori. Yogurt juga dipercaya dapat menyembuhkan jerawat karena sifatnya yang asam. Sifat asam dalam yogurt dapat membunuh bakteri penyebab jerawat, serta jamur dan kuman dalam kulitmu. Lantas bagaimana cara membuat maskernya? Yuk, simak caranya berikut ini.
Bahan:
foto: TikTok/@beautyhacks7777
1. 1 sendok makan tepung gram
2. 1 sendok makan yoghurt
Cara membuat:
foto: TikTok/@beautyhacks7777
1. Campurkan kedua bahan tersebut pada wadah dan aduk merata sampai berbentuk seperti pasta
2. Aplikasikan pada seluruh wajah yang sudah bersih secara merata
3. Diamkan selama kurang lebih 10 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih
4. Gunakan secara rutin setidaknya 2 kali dalam seminggu untuk hasil yang optimal.
Trik atasi wajah berminyak pakai masker dari 2 bahan alami yang dibagikan oleh pemilik akun TikTok @beautyhacks7777 ini auto jadi perhatian warganet. Nggak salah, kalau videonya sudah ditonton sebanyak 66 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 1.700 tanda suka.
@beautyhacks7777 Beauty Hacks #skincare #gramflour #oilyskin #oilyskinfacepack #1ingredient #2ingredients #2ingredientsfacepacks #acne #acneskin #pimple #oilyskintips original sound - Beauty hacks 777