Trik mengatasi kulit stroberi pada badan pakai 1 bubuk minuman, jadi mulus nggak pakai lama

foto: freepik.com
Brilio.net - Siapa di sini yang pernah melihat atau makan buah stroberi? Ya, buah berwarna merah ini memang dikenal karena warna merah yang menggugah selera dengan rasa asam manis yang lezat. Buah stroberi ini sendiri sering kemudian diolah banyak orang menjadi berbagai produk yang disukai masyarakat, mulai dari minuman, selai, hingga makanan seperti kue sekalipun. Makanya nggak heran kalau buah satu ini jadi favorit banyak orang.
Ngomong-ngomong soal stroberi, kamu pernah dengar nggak sih istilah "kulit stroberi"? Nah, istilah ini merujuk pada kondisi kulit yang tampak kasar dn berbintik-bintik kecil yang mirip dengan permukaan kulit buah stroberi.
-
8 Cara membuat face scrub dari bahan alami, bikin glowing Mencerahkan kulit kusam dan melawan tanda-tanda penuaan.
-
Badan jadi cerah dan nggak bikin kulit kering, ini trik membuat body scrub pakai 4 bahan makanan Dibuat dari bahan alami, body scrub ini nggak akan bikin kulit jadi terasa kering dan tertarik.
-
7 Manfaat stroberi untuk kecantikan, memudarkan kerutan di wajah Ahli gizi dari seluruh dunia mulai meresepkan stroberi untuk banyak manfaat kesehatan dan kecantikan.
Penyebab utama munculnya kondisi ini karena pori-pori yang tersumbat, penumpukan sel kulit mati, dan kurangnya kelembapan pada permukaan kulit yang menghasilkan kesan kering dan kasar pada tekstur kulit. Yang pasti, kondisi ini jelas membuat banyak orang nggak nyaman deh.
Nah, untuk mengatasi masalah kulit ini, kamu nggak perlu khawatir. Kamu bisa banget mencoba membuat body scrub sendiri sebagai solusi alternatif yang efektik mengatasi tekstur kulit stroberi ini lho. Salah satu caranya diperagakan oleh @makeupbyfarwashahid melalui Instagram sebagaimana dilansir briliobeauty.net pada Kamis (20/7). Kuncinya adalah menggunakan bubuk kopi dan gula yang dicampur dengan minyak kelapa serta madu.
foto: freepik.com
Siapa sih yang nggak tahu kopi? Selain lezat, ternyata bubuk minuman satu ini juga merupakan bahan yang efektif untuk body scrub. Kandungan kafein dalam bubuk kopi dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit, sehingga membantu mengurangi tampilan selulit dan memperbaiki tekstur kulit. Selain itu, bubuk kopi juga memiliki sifat antioksidan yang dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
foto: freepik.com
Gula memang lebih sering dijadikan sebagai bahan pemanis. Namun begitu, gula nyatanya juga punya banyak manfaat yang baik untuk kulit lho. Gula memiliki kandungan asam alpha-hydroxy yang dapat membantu mengelupas sel-sel kulit mati secara lembut yang dalam prosesnya akan menampakkan kulit yang halus dan cerah di bawahnya. Selain itu, gula juga memiliki sifat pelembap alami yang dapat menjaga kelembapan kulit.
foto: freepik.com
Sementara itu, minyak kelapa adalah bahan alami yang kaya akan asam lemak dan vitamin E. Minyak kelapa membantu menghidrasi dan menutrisi kulit sehingga akan memberikan rasa lembut dan kenyal. Minyak kelapa juga memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan. Bahkan, minyak kelapa juga bisa membantu mengatasi masalah kulit tertentu seperti ruam dan iritasi.
foto: freepik.com
Terakhir, madu yang didapatkan dari ekstrak lebah telah lama dipercaya memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri. Kedua hal ini sangat membantu mengurangi peradangan dan menjaga kulit terlihat sehat. Plus, kandungan enzim dan asam alfa hidroksi (AHA) di dalam madu juga bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati, memberikan kelembutan, dan dalam prosesnya memberi kecerahan pada kulit.
Nah, untuk memanfaatkan keempat bahan di atas, kamu cukup mengikuti beberapa langkah simpel di bawah ini:
Alat dan bahan:
1. 1/4 cangkir kecil bubuk kopi
2. 1/2 cangkir kecil gula
3. 1/3 cangkir kecil sendok makan minyak kelapa
4. 2 sendok makan madu
5. Sabun mandi cair
6. Jar atau toples kecil
Langkah pengerjaan:
foto: Instagram/@makeupbyfarwashahid
1. Campurkan bubuk kopi dan gula sesuai takaran di atas ke dalam wadah berupa toples kecil tertutup terlebih dahulu.
2. Tuangkan minyak kelapa ke dalam wadah tadi, lalu aduk hingga rata.
3. Setelahnya, tambahkan sedikit madu dan aduk kembali seluruh bahan tersebut.
4. Oleskan pada kulit badan yang bermasalah sembari ditambahkan sedikit sabun cair di setiap pengaplikasian.
5. Gosok lembut dengan gerakan melingkar selama 5-10 menit, lalu bilas hingga bersih.
6. Lanjutkan dengan penggunaan body lotion ke seluruh bagian badan tadi.
View this post on Instagram
-
Mengecilkan Pori-Pori Wajah Cara mudah dapatkan glass skin yang bebas pori-pori dan garis halus, pakai toner dari 1 ampas buah
Annathiqotul Laduniyah -
Kulit Keriput Bikin kulit bebas keriput, kombinasi 3 jenis buah ini ampuh jadi pengganti minuman kolagen instan
Anindya Kurnia -
Gigi Tak perlu kunyit, ini trik putihkan gigi kuning dan hempas bau mulut pakai 1 jenis tanaman
Devi Aristyaputri -
Gigi Cukup pakai 1 bahan rempah ini, noda kuning pada gigi bisa memudar tanpa baking soda
Devi Aristyaputri -
Gigi Tak butuh kulit pisang, rahasia gigi putih bebas lubang bisa pakai 1 jenis rempah ini
Devi Aristyaputri -
Plak Gigi Tanpa garam dan lemon, ini cara singkirkan plak gigi kuning dan bau mulut pakai 2 minyak alami
Anindya Kurnia