Umur 50 tampak 10 tahun lebih muda, ini cara kencangkan wajah kendur dan keriput pakai 1 jenis daun

Umur 50 tampak 10 tahun lebih muda, ini cara kencangkan wajah kendur dan keriput pakai 1 jenis daun

Brilio.net - Wajah kendur dan banyak keriput adalah hal yang wajar dialami oleh seseorang di usia 50 tahun. Ini terjadi karena kulit wajah mulai kehilangan elastisitasnya.

Tak hanya kulit yang mengendur dan banyak keriput saja, di usia setengah abad ini dalam beberapa kasus, wajah juga muncul flek hitam akibat faktor penuaan. Kondisi ini tentu saja bikin penampilan tak lagi menarik.

Selain penuaan, kulit yang mulai mengendur juga bisa dialami oleh orang yang obesitas. Seringkali, orang yang menjalani diet ketat secara drastis akan mengalami kulit kendur di sejumlah area tubuh terutama leher, lengan, perut, dan paha. Hal ini terjadi karena kulit yang awalnya meregang untuk menampung lemak, tidak bisa kembali kencang setelah lemak hilang karena diet yang dilakukan.

Namun, mengendurnya wajah juga bisa terjadi secara dini pada orang yang berusia 25-30 tahun lho. Hal ini disebabkan karena paparan sinar matahari berlebih, gaya hidup tidak sehat, hingga kurangnya perawatan wajah yang dilakukan. Sehingga kulit akan berhenti beregenerasi karena produksi kolagen dalam kulit terganggu.

Perlu diketahui bahwa kolagen adalah komponen penting pada kulit yang berperan dalam menjaga kekencangan kulit. Tak hanya kolagen saja, kulit juga punya komponen lain yang tak kalah penting yaitu untuk menjaga kekenyalan kulit. Komponen tersebut adalah elastin. Nah, kedua komponen tersebut akan membuat kulit jadi tampak awet muda dan bebas tanda penuaan.

Kondisi wajah yang kendur dan keriput dapat membuat wajah jadi tampak tua, sehingga membuat siapa pun yang mengalaminya jadi tidak percaya diri. Maka, wajar saja jika banyak orang mencari cara untuk mengencangkan kulit melalui berbagai metode. Nah, salah satu metode yang paling banyak dicari adalah dengan bahan-bahan alami.

Seperti unggahan dari akun TikTok @herbal_sehat09 pada 2 Juni 2023, yang membagikan video tentang cara mengencangkan wajah mengendur pakai 1 jenis daun. Daun yang dimaksud adalah daun sirih cina. Ia juga menambahkan bahan lain yaitu putih telur.

"ternyata ini rahasia tampil awet muda," ungkapnya dalam keterangan video yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @herbal_sehat09, Senin (8/1).

Sirih cina kencangkan wajah kendur dan keriput Berbagai sumber

foto: TikTok/@herbal_sehat09

Sirih cina merupakan tanaman herbal yang sudah lama digunakan sebagai obat tradisional di berbagai negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Selain memiliki manfaat kesehatan, sirih cina juga memiliki banyak manfaat untuk kecantikan lho. Salah satunya adalah mengatasi kulit kendur.

Hal ini karena sirih cina mengandung berbagai senyawa aktif antosianin, flavonoid, dan polifenol yang kaya akan antioksidan. Antioksidan di dalamnya dapat membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak kulit dan menyebabkan munculnya keriput, garis halus, dan tanda penuaan lainnya. Dengan menggunakan sirih cina secara rutin, dapat membuat wajah kencang serta memperlambat tanda-tanda penuaan pada kulit.

Sementara putih telur, seperti yang dilansir dari Healthline adalah sumber protein yang juga mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk meningkatkan fungsi otak dan saraf. Selain itu, putih telur memang menjadi bahan alami yang sering digunakan untuk mengencangkan kulit kendur.

Bukan tanpa alasan, albumin dalam putih telur mampu bekerja menyempitkan pembuluh darah di bawah permukaan kulit. Sehingga aliran darah menjadi lancar yang membuat kulit terasa kencang dan pori-pori mengecil. Albumin pada putih telur juga dapat membantu mengencangkan kulit yang kendur.

Sirih cina kencangkan wajah kendur dan keriput Berbagai sumber

foto: TikTok/@herbal_sehat09

Dengan hanya menggunakan dua bahan alami tersebut, kamu dapat membuat masker wajah yang ampuh mengencangkan kulit. Masker ini juga ampuh mengurangi tanda penuaan kulit seperti keriput dan garis halus. Begini cara membuatnya.

Bahan:

1. Segenggam daun sirih cina
2. 1 butir putih telur

Sirih cina kencangkan wajah kendur dan keriput Berbagai sumber

foto: TikTok/@herbal_sehat09

Cara membuat:

1. Cuci daun sirih cina hingga benar-benar bersih.
2. Tumbuk daun sirih cina sampai halus, kamu juga bisa menggunakan blender untuk menghaluskannya.
3. Pindahkan ke dalam wadah dan tambahkan putih telur.
4. Aduk keduanya sampai tercampur merata.
5. Aplikasikan pada wajah dan leher yang sudah bersih secara menyeluruh.
6. Diamkan selama 15-20 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih.
7. Keringkan wajah kemudian aplikasikan moisturizer.
8. Gunakan masker ini secara rutin 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang tampak 10 tahun lebih muda.

@herbal_sehat09 ternyata ini rahasia tampil awet muda#herbal #herbalsehat #tipsbermanfaat Not You - DJ DENA & Manacika Pro

(brl/lea)

tags

STORIES