Wajah tetap kencang di usia lanjut, ini cara membuat krim antikeriput pakai 1 jenis bumbu dapur
Brilio.net - Kulit akan kehilangan kelenturannya sehingga muncul garis halus dan keriput seiring dengan bertambahnya usia. Meski penuaan kulit itu alamiah, kebiasaan dan pola makan juga dapat mempercepat keriput muncul sejak dini. Kondisi ini membuat kulit menjadi tipis, kering, dan kendur. Elastisitas kulit pun berkurang sehingga timbul keriput.
Kerutan paling sering muncul pada bagian sekitar mata, garis senyum, dan daerah lipatan lainnya. Berbagai produk perawatan kulit dengan klaim dapat mencegah bahkan mengatasi masalah tersebut pun banyak dijual di pasaran. Meski demikian, hal yang sering kali dilupakan adalah perawatan luar saja tidaklah cukup. Untuk mencegah keriput, kamu mesti mengimbangi penggunaan skincare dengan pola makan sehat dan bergizi seimbang.
-
Tak perlu lakukan botoks, ini cara membuat face oil untuk atasi kulit keriput pakai 1 jenis rempah Keriput muncul di kulit karena kulit menjadi lebih tipis dan kurang elastis seiring berjalannya waktu.
-
Bikin kulit kencang dan halus, trik atasi wajah berkeriput ini cuma pakai 1 jenis sayuran Perawatan antiaging cuma pakai 1 jenis sayuran ini tetap bisa bantu kencangkan kulit keriput.
-
Tak perlu serum kolagen, cara kencangkan wajah keriput ini cuma pakai 2 jenis umbi-umbian Sinar UV dapat merusak kolagen dan komponen elastin dalam kulit yang keduanya berperan penting dalam menjaga kekencangan kulit wajah.
Tidak cukup dengan itu, kamu juga mesti menghindari kebiasaan buruk yang dapat menjadi penyebab kulit wajah cepat keriput. Beberapa pencegahan yang dapat dilakukan adalah relaksasi wajah, rajin membersihkan wajah dua kali sehari, mengatur posisi tidur, memilih kosmetik yang cocok dengan kulit, dan rajin menggunakan sunscreen di dalam maupun luar rumah.
Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan bahan-bahan alami untuk memaksimalkan perawatan guna mencegah munculnya keriput pada wajah. Salah satunya seperti video unggahan dari akun TikTok @lunasrasoighar pada 17 Februari 2023 lalu. Dalam unggahan tersebut, sang pemilik akun membagikan cara membuat krim antikeriput pakai 1 jenis bumbu dapur.
Bumbu dapur yang digunakan adalah bawang putih. Tak hanya bawang putih, pemilik akun juga menambahkan bahan lain yaitu tepung jagung, baby oil, aloe vera gel, dan cinnamon oil.
"The best collagen for eliminating wrinkles on your face PLEASE DONT USE IF YOURE ALLERGIC TO THE INGREDIENT (Kolagen terbaik untuk menghilangkan kerutan di wajah HARAP JANGAN DIGUNAKAN JIKA ANDA ALERGI TERHADAP BAHAN )," tulisnya sebagai keterangan video, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @lunasrasoighar, Senin (29/5).
foto: freepik.com
Bawang putih merupakan salah satu bahan pangan yang kerap digunakan sebagai bumbu dapur. Siapa sangka bahan bernama latin Allium sativum ini memiliki manfaat untuk kecantikan. Jika pada umumnya orang lebih mengenal fungsi lain bawang putih untuk kesehatan, banyak penelitian membuktikan bawang putih mengandung berbagai senyawa penting untuk kecantikan kulit.
Polifenol dalam bawang putih dapat melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Sulfur di dalamnya meningkatkan produksi kolagen dan membantu memudarkan garis-garis halus dan kerutan. Kedua kandungan ini bisa membuat kulit lembut, kenyal, dan meningkatkan elastisitas kulit.
Sedangkan tepung jagung memiliki kandungan antioksidan, seperti vitamin A, C, dan E yang akan menghasilkan sejumlah manfaat. Mulai dari mengatur produksi minyak, pengangkatan sel kulit mati hingga menghaluskan kulit. Tepung jagung juga mengandung protein dan berbagai mineral seperti tembaga, seng, fosfor, dan magnesium yang diklaim dapat mengurangi munculnya garis-garis halus dan kerutan.
Sementara baby oil, cukup sering ditemukan karena wanginya yang lembut dan memiliki banyak manfaat bagi kulit bayi. Namun, manfaat tersebut tidak hanya dapat dirasakan oleh bayi. Orang dewasa juga dapat merasakan manfaatnya. Formula baby oil yang melembapkan dan non-comedogenic atau tidak menyumbat pori-pori akan aman diaplikasikan untuk wajah.
Manfaat kelembapan yang diberikan baby oil tentunya akan memberikan dampak baik lainnya pada kulit. Dengan kulit yang elastis dan lembap, kamu dapat mengurangi potensi kerutan pada wajah. Bahkan, baby oil memiliki efek yang lebih melembapkan jika dibandingkan dengan glycerin dan etanol karena terdapat kandungan mineral oil dalam baby oil.
Begitupun dengan aloe vera gel yang mengandung zat sterol yang mampu meningkatkan produksi kolagen dan asam hialuronat. Kedua zat tersebut merupakan bahan antiaging yang dapat mencegah kerutan muncul dan mengurangi tampilannya. Aloe vera gel dapat menghilangkan kerutan di wajah dengan meningkatkan produksi kolagen, sehingga kesehatan kulit lebih terjaga.
Tidak perlu bingung dalam memilih aloe vera gel, salah satu produk yang bisa kamu gunakan yakni Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera 92% Soothing Gel. Merek aloe vera gel ini menjadi produk multifungsi yang mengandung 92% ekstrak lidah buaya yang dapat menenangkan, melembapkan, dan menyejukkan kulit wajah, tubuh, dan rambut.
Produk ini juga dapat melindungi kulit dari efek radikal bebas dan paparan sinar UV. Produk ini cocok digunakan pada cuaca panas atau saat kulit terasa kering dan iritasi. Untuk mengetahui harga termurah dari produk ini kamu bisa cek di bawah.
Tak terkecuali dengan cinnamon oil yang mempunyai berbagai macam kandungan yang baik untuk tubuh. Mulai dari kandungan minyak asiri eugenol, tannin, kalsium, safrole, sinamaldehide, hingga zat penyamak. Berbagai kandungan ini dapat memberikan khasiat tersendiri untuk kesehatan dan kecantikan.
Berkat kandungan tersebut, cinnamon oil diklaim dapat meningkatkan kolagen, elastisitas, dan hidrasi pada kulit. Hal ini secara tidak langsung mampu mencegah kerutan-kerutan halus pada wajah dan penggelapan kantung mata.
Usai mengetahui bahan-bahan yang akan digunakan untuk membuat krim wajah antikeriput, yuk simak cara membuatnya berikut ini.
foto: TikTok/@lunasrasoighar
Bahan:
1. 8-9 siung bawang putih.
2. 1 sendok makan tepung jagung.
3. 1 sendok makan baby oil.
4. 1 sendok makan aloe vera gel.
5. 3-4 tetes cinnamon oil.
6. 1 cup air.
Cara membuat:
foto: TikTok/@lunasrasoighar
1. Kupas dan cuci bawang putih sampai bersih.
2. Rebus bawang putih dalam 1 cup air selama 8-10 menit.
3. Angkat lalu diamkan sampai agak dingin dan masukkan dalam blender.
4. Haluskan menggunakan blender sampai seperti pasta lalu saring dan ambil airnya.
5. Tuangkan pada panci lalu panaskan dan tambahkan tepung jagung sambil terus diaduk hingga mengental.
6. Pindahkan pada wadah lalu tambahkan baby oil, aloe vera gel, dan cinnamon oil.
7. Aduk kembali sampai bahan-bahan tersebut tercampur merata.
8. Pindahkan pada jar penyimpanan agar lebih awet.
9. Aplikasikan pada wajah dan leher secara menyeluruh.
10. Diamkan selama 20-30 menit lalu bilas menggunakan air sampai bersih.
11. Gunakan secara rutin 2 kali seminggu setiap sebelum tidur untuk hasil yang optimal.
Video cara membuat krim antikeriput pakai 1 jenis bumbu dapur ini telat dilihat sebanyak 27,3 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 250 tanda suka.
@lunasrasoighar The best collagen for eliminating wrinkles on your face PLEASE DONT USE IF YOURE ALLERGIC TO THE INGREDIENT #antiaging #antiagingskincare #skincollagen #antiagingtips #naturalskincare #collagenviral #skincare101 #foryoupage #fyp #homemadeskincareproducts Bewajah - Hardil Pandya