Bikin penampilan lebih macho, ini potret 7 seleb pria sebelum dan sesudah lakukan treatment sulam alis

Bikin penampilan lebih macho, ini potret 7 seleb pria sebelum dan sesudah lakukan treatment sulam alis

Brilio.net - Seiring berkembangnya zaman, prosedur kecantikan tak hanya dilakukan oleh wanita saja. Nyatanya, pria juga mulai tertarik untuk mendapatkan berbagai treatment demi menunjang penampilan yang lebih maksimal. Salah satunya adalah melakukan treatment sulam alis.

Sulam alis sendiri merupakan prosedur kosmetik untuk mengisi alis dengan menanamkan pigmen berwarna. Pigmen ini memiliki tekstur yang menyerupai rambut asli dan dipasang mengikuti jalur pertumbuhan rambut asli. Dilansir dari situs The Society of Permanent Cosmetic Professionals, tidak seperti tato alis yang menembus lapisan kulit yang dalam, sulam alis hanya memengaruhi lapisan terluar kulit, yakni epidermis. Karena itulah, sulam alis biasanya hanya bertahan hingga dua tahun dengan touch-up rutin.

Di Tanah Air sendiri, bukan hanya selebriti wanitayang mementingkan penampilan alis mereka, nyatanya, beberapa selebriti pria juga turut mengikuti treatment ini, lho. Siapa saja? Yuk, simak potret 7 seleb pria sebelum dan sesudah lakukan treatment alis, yang bikin penampilan jadi lebih macho berikut ini, seperti briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (30/3).

1. Siapa sangka bahwa Master Magician ini ternyata turut mengikuti tren sulam alis? Kabarnya, Limbad melakukan sulam alis untuk sebuah tampilan yang lebih sangar.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@limbadindonesia; Instagram/@alitattoosulam

2. Demi menjaga penampilannya sebagai selebritis, Ivan Gunawan rupanya sudah sejak lama melakukan sulam alis. Tampak perbedaan alisnya yang kini terlihat lebih tebal dan presisi.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: YouTube/itintv482; Instagram/@ivan_gunawan

3. Aktor populer yang memulai kariernya sebagai bintang sinetron ini turut melakukan sulam alis untuk menunjang penampilannya. Rupanya ia melakukan sulam di salah satu studio alis populer, Ali Tattoo Sulam.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@bramastavrl; Instagram/@alitattoosulam

4. Romy Rafael atau yang lebih akrab disapa Master Romy ini juga melakukan prosedur sulam alis yang bernama 'Nano Circling di Ali Tattoo Sulam. Kini alisnya tampak lebih penuh dan tebal.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: Istimewa; Instagram/@alitattoosulam

5. Pemain sinetron dan model Indonesia yang berkebangsaan Malaysia, Aliff Alli Khan juga memiliki tampilan alis yang selalu on fleek dan rapi. Ternyata ia juga melakukan sulam alis untuk membuat alisnya lebih rapi.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@aliff_alli; Instagram/@alitattoosulam

6. Sejak lama, Dicky SMASH menginginkan bentuk alis yang tebal dan rapi. Ia juga menginginkan bentuk alisnya bergaya seperti orang Korea. Hal tersebut baru bisa didapatkannya setelah melakukan sulam alis.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: Instagram/@dickyprasetya_

7. Aming mengaku tak punya alis, sehingga membuat penampilannya mirip seperti Joker. Karena itulah ia lantas melakukan alis yang seketika merubah penampilannya jadi lebih macho.

7 seleb pria sebelum dan sesudah sulam alis Berbagai sumber

foto: KapanLagi.com; Instagram/@amingisback

(brl/wen)

tags

STORIES