Miliki kulit yang semakin glowing dan antikusam, intip 5 trik mencerahkan wajah ala Putri D'Academy
Brilio.net - Menjadi seorang penyanyi yang sering tampil di depan publik membuat Putri DAcademy menjaga kecantikan dan penampilannya dengan berbagai trik. Nggak cuma dari segi fashion saja, Putri juga menjaga kecantikan dan kesehatan kulit agar tetap terlihat cantik dan menarik di depan para penggemarnya.
Diketahui melalui berbagai sumber, wanita yang menyabet gelar juara 2 Dangdut Academy itu selalu menjaga kecantikan kulitnya dengan menggunakan perawatan yang hanya dilakukan di rumah. Salah satu treatment yang digunakan adalah menggunakan masker dari bahan alami dan memakai produk skincare yang berguna untuk mencerahkan kulit kusam.
-
Hanya modal Rp 5.000, wanita ini bagikan trik mencerahkan wajah kusam cuma pakai 2 bahan alami Tidak butuh modal besar untuk mendapatkan kulit cerah dan sehat.
-
Auto putih dalam 3 hari, ini trik bikin wajah kusam jadi cerah alami pakai 4 bahan dapur Kulit kusam menggambarkan kondisi wajah tidak cerah dan segar.
-
Putih dalam 3 hari, begini trik cerahkan wajah kusam hanya pakai 4 bahan dapur Cara alami ini lebih aman dibanding cara memutihkan wajah yang instan
Walaupun telah rutin menggunakan kedua treatment tersebut, Putri sesekali juga melakukan treatment di klinik kecantikan. Treatment tersebut membuat wajah menjadi semakin sehat, cerah, dan terbebas dari kusam. Penasaran dengan rahasia mencerahkan wajah ala Putri D'Academy?
Yuk, simak informasi lengkapnya, sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (1/8).
1. Menggunakan serum.
foto: freepik.com
Trik pertama yang dilakukan oleh Putri D'Academy adalah menggunakan serum secara rutin. Produk skincare tersebut mengandung vitamin C yang mampu mencerahkan kulit kusam. Tidak hanya itu, adanya kandungan antioksidan dalam serum ini juga dapat menutrisi kulit dan menyamarkan noda hitam pada wajah.
2. Rutin aplikasikan toner.
foto: freepik.com
Selain memakai serum, rahasia berikutnya adalah memakai toner secara rutin. Sama seperti produk skincare sebelumnya, toner ini juga berguna untuk mencerahkan kulit wajah. Pasalnya, toner ini memiliki fungsi utama yaitu mengangkat sel-sel kulit mati dan sisa kotoran yang menempel pada wajah.
3. Masker wajah organik.
foto: freepik.com
Tidak hanya mengandalkan produk kecantikan saja, Putri juga memakai masker organik yang berbahan dasar berupa rempah-rempah. Masker organik ini memiliki sejumlah manfaat yaitu mencerahkan, melembapkan, dan mengatasi berbagai masalah kulit.
4. Menggunakan lip cream.
foto: freepik.com
Tidak hanya pada area wajah saja, Putri juga menggunakan lip cream untuk menjaga kesehatan dan kecantikan bibirnya. Produk lip care yang digunakan Putri untuk menjaga kulit bibir terhindar dari kering dan pecah-pecah. Di sisi lain, jika produk ini rutin digunakan bisa membuat bibir memiliki warna pink natural.
5. Treatment laser.
foto: freepik.com
Tak hanya memakai produk skincare dan treatment alami, pedangdut berusia 19 tahun ini juga memakai treatment di klinik kecantikan. Kali ini yang digunakan adalah metode laser yang bisa menyamarkan bekas luka atau jerawat, mengencangkan, memperbaiki tekstur kulit, dan meratakan warna.