Wajah tampak berseri dan bebas berjerawat, intip 6 daily skincare ala Gritte Agatha

Wajah tampak berseri dan bebas berjerawat, intip 6 daily skincare ala Gritte Agatha

Brilio.net - Bagi kamu yang suka sinetron, pasti sudah tidak asing dengan artis muda Gritte Agatha. Wajah cantiknya sudah sering terlihat di layar televisi sejak 2006 lalu. Kariernya dimulai dengan menjadi seorang figuran di sinetron berjudul Ratapan Anak Tiri.

Namun namanya mulai naik daun setelah membintangi series "Get Martie: The Sires" pada 2010 lalu. Namanya tidak hanya dikenal sebagai artis, ia juga dikenal sebagai seorang YouTuber dan produser film pendek. Maka dari itu, ia memiliki karya yang cukup membanggakan.

Tidak hanya menjadi artis yang multitalenta saja, wanita kelahiran Jakarta, 9 Maret 1996 itu juga memiliki kecantikan wajah yang bebas jerawat. Bahkan wajahnya tampak berseri, walaupun ia mempunyai hobi traveling dan kegiatan outdoor lainnya.

Tentunya orang yang memiliki hobi travelling pada umumnya akan mudah terkena berbagai permasalahan kulit. Untuk menjaga kulitnya tetap sehat dan bersih, sejumlah perawatan pun dilakukan oleh Gritte Agatha. Salah satunya adalah menggunakan skincare secara rutin.

Nah, penasaran dengan daily skincare rutin ala Gritte Agatha? Yuk, simak informasi di bawah ini sebagaimana briliobeauty.net rangkum dari berbagai sumber, Sabtu (15/4).

1. Rutin membersihkan wajah.

daily skincare ala Gritte Agatha berbagai sumber

foto: freepik.com

Hal pertama yang dilakukan Gritte Agatha adalah membersihkan wajah. Rangkaian skincare yang satu ini cukup penting dilakukan, karena bisa mengangkat berbagai kotoran dan riasan wajah yang menempel.

2. Serum vitamin C.

daily skincare ala Gritte Agatha berbagai sumber

foto: freepik.com

Setelah membersihkan wajah, rangkaian skincare berikutnya adalah menggunakan serum dengan kandungan vitamin C. Serum ini mengandung asam karbonat aktif, sehingga memiliki sejumlah manfaat untuk wajah, seperti mencerahkan, meratakan warna, mengurangi tanda penuaan dini, meningkatkan produksi kolagen, dan menjaga kelembapan kulit. Dengan begitu banyak manfaatnya untuk kulit, serum ini menjadi salah satu favorit bagi Gritte Agatha.

3. Gunakan aloe vera gel.

daily skincare ala Gritte Agatha berbagai sumber

foto: freepik.com

Tak hanya itu, Gritte pun menggunakan aloe vera sebagai perawatan kulit harian ataupun saat berpergian. Bagi Gritte, penggunaan aloe vera ini cukup penting karena menjadi pelembap untuk kulit kering.

4. Tak lupa pakai sunscreen.

daily skincare ala Gritte Agatha berbagai sumber

foto: freepik.com

Memiliki kegiatan di luar yang begitu padat terkadang membuat Gritte terpapar sinar matahari. Tentunya hal tersebut membuat kulitnya terbakar. Untuk mengatasi hal tersebut, sebelum melakukan aktivitas ia pun menggunakan sunscreen.

Penggunaan sunscreen tidak hanya sebagai pelindung kulit saja. Melainkan dapat mencegah penuaan dini, mencegah hiperpigmentasi, dan menjaga kelembapan selama satu hari.

5. Menggunakan masker wajah.

daily skincare ala Gritte Agatha berbagai sumber

foto: freepik.com

Sebagai perawatan tambahan, Gritte pun tidak lupa untuk memakai masker wajah. Perawatan wajah yang satu ini digunakan saat ia memiliki waktu luang. Treatment yang satu ini bisa membantu membersihkan pori-pori, mencerahkan, mengurangi produksi minyak, mencegah tanda penuaan dini, dan menenangkan kulit yang iritasi.

(brl/mal)

tags

STORIES